-->

Rabu, 08 November 2023

Diakui Bapenas, Ini Program Kementan Yang Dapat Meningkatkan Kesejahteraan Petani Yang Dilakukan di Sulsel

Gowa, Sigapenews.com, Program Rural Empowerment Agriculture Development Scaling up Innitiative (READSI) Kementerian Pertanian (Kementan) terus dioptimalkan sebagai upaya untuk mendukung pertumbuhan produksi pangan pertanian daerah.

Program tersebut dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani serta meningkatkan taraf hidup secara berkelanjutan.

Saat ini Sumber daya manusia (SDM) dipandang masih menjadi persoalan dalam menciptakan tata kelola keuangan usaha tani dan keuangan rumah tangga petani yang lebih baik.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi menyampaikan bahwa tujuan utama Program READSI adalah meningkatkan penghidupan petani kurang mampu di daerah sasaran program agar berdaya.

“READSI turut mendukung program-program yang sedang dijalankan Kementerian Pertanian, utamanya untuk meningkatkan produktivitas pertanian yang juga dapat peningkatan kualitas SDM pertanian.

Ditambahkan Dedi Nursyamsi, bahwa salah satu hal penting untuk diketahui petani adalah literasi keuangan.

“Literasi keuangan penting untuk diketahui petani, dan Petani harus bisa mengelola keuangan, bagaimana caranya ada bankable, sehingga bisa mendapatkan pinjaman seperti KUR, kalau petani menguasai ini, kita yakin petani Indonesia akan mandiri,” katanya.

Karena itu Kementerian Pertanian melalui Program Rural Empowerment and Agricultural Development Scaling Up Initiative (READSI) menggelar Training of Trainer (TOT) Literasi Keuangan Lanjutan bagi Penyuluh dan Fasilitator Desa Program READSI, yang dilaksanakan selama 3 hari efektif, 8 s/d 10 November 2023 di BBPP Batangkaluku.

Tujuan pelaksanaan pelatihan ini adalah meningkatkan kemampuan penyuluh dan fasilitator Desa dalam memfasilitasi pelatihan literasi keuangan bagi petani dengan memberikan pemahaman tentang pengelolaan keuangan rumah tangga dan keuangan usaha pertanian

Peserta pelatihan terdiri dari penyuluh dan fasilitator desa yang berasal dari wilayah READSI Provinsi Sulawesi Selatan meliputi Kabupaten Luwu, Luwu Utara dan Luwu Timur yang masing-masing berjumlah 36 orang dengan total 108 peserta.

Muhammad Amin, Kepala Pusat Pelatihan Pertanian saat membuka pelatihan via Zoom mengatakan bahwa program READSI dinilai sebagai program yang cukup berhasil oleh BAPENAS, kita telah berhasil memberdayakan para petani kita, terutama dalam meningkatkan pendapatan dan produksi, termasuk penguatan dan kelembagaan di Desa termasuk kemitraan yang terus berjalan.

"Berdasarkan keberhasilan tersebut pemerintah dalam hal ini kementerian pertanian menilai bahwa program READSI ini sebagai salah satu model dalam rangka untuk memberdayakan yang telah mampu mendukung pencapaian pembangunan nasional baik itu jangka panjang maupun jangka pendek ,terkait dengan peningkatan kesejahteraan bagi keluarga petani baik secara individu maupun secara kelompok-kelompok, " Katanya

"Tentu dengan harapan READSI ini bagaimana untuk meningkatkan dan kehidupan bagi rumah tangga petani, oleh karena itu kementerian pertanian saat ini terus berupaya melalui program READSI  bisa terus memberikan pemberdayaan bagi masyarakat kita terutama masyarakat berpendapatan rendah agar mereka mampu meningkatkan produktivitasnya tentu dengan peningkatan produktivitas dan ini akan berdampak kepada peningkatan kesejahteraan bagi petani serta keluarganya, "jelas Amin.

Ia berharap dengan pelaksanaan TOT ini betul-betul bisa mengelola keuangan yang lebih baik.

"Literasi keuangan ini merupakan salah satu keterampilan yang penting dalam rangka untuk memberdayakan masyarakat terkait dengan kesejahteraan individu maupun kelompok serta nantinya  mampu mengelola keuangan sebaik- baiknya sehingga secara administrasi bisa dipertanggungjawabkan tapi secara teknis betul-betul bisa berdampak dilapangan, bisa meningkatkan kesejahteraan bagi para petani kita, pungkasnya.

(Red)

Minggu, 05 November 2023

Polri Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Warga Palestina, Mulai Alat Kesehatan Tenda Pelaton Hingga Selimut Musim Dingin


Jakarta, Sigapnews.com, Satu pesawat carter Lion Air A 330 diberangkatkan untuk membawa bantuan kemanusiaan bagi masyarakat Palestina. Bantuan dari pemerintah Indonesia yang dikelola Polri dan Kementerian Kesehatan itu berangkat dari Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng menuju Bandara El Aris.

Kadivhumas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho mengatakan bantuan yang dikirimkan ini adalah kloter lanjutan dari pemberangkatan bantuan menggunakan pesawat dua Hercules yang dilepas Presiden Jokowi kemarin (4/11/23).

“Hari ini diberangkatkan kembali satu pesawat Airbus A 330 yang akan menuju ke Mesir untuk mengangkut bantuan-bantuan yang diperlukan oleh saudara-saudara kita di Palestina,” jelas Kadivhumas di Bandara Soekarno Hatta, Minggu (5/11/23).

Dibeberkan Kadiv Humas, diharapkan ada bantuan-bantuan selanjutnya yang akan dikirimkan kepada warga Palestina. Hal ini pun menjadi perhatian khusus Presiden dan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo.

Kadiv Hubinter Polri Irjen. Pol. Krishna Murti menambahkan, akan ada sembilan perwakilan anggota Polri, perwakilan media, dan Kementerian Luar Negeri yang mengantarkan bantuan tersebut. Bantuan akan tiba bersamaan dengan pesawat Hercules lainnya yang sudah lebih dahulu berangkat.

“Kenapa berangkatnya berbeda? Karena diatur keberangkatannya agar ketibaannya bersamaan di Bandara El Aris besok pagi pukul 07.00 waktu setempat,” ungkap Kadiv Hubinter.

Dua hercules yang sudah berangkat, ujar Kadiv Hubinter, membutuhkan waktu dua hari dan lima kali transit. Sedangkan Airbus A 330 hanya membutuhkan 11 jam. Kemudian, sesampainya di bandara khusus penerimaan bantuan di Mesir tersebut, diberikan waktu 11 jam untuk proses bongkar muat.

Selanjutnya, akan dikoordinasikan pembagiannya oleh Bulan Sabit Mesir.

“Dari 51,5 ton bantuan dari pemerintah Indonesia, 26,5 ton ada di Airbus ini. Bantuan khusus alat-alat kesehatan, 100 tenda peleton, 1.000 selimut, dan jaket musim dingin,” ujar Kadiv Hubinter.

Ditambahkan Kepala Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan, Sumarjaya, bantuan ini juga berisikan 7 ton bantuan dari instansi tersebut. Kemudian, akan ada pengiriman bantuan lanjutan.

“Air bersih, penyuling air bersih, obat-obatan dasar, obat emergency, makanan tambahan balita dan ibu hamil, higien kit bagi ibu hamil dan anak-anak,” ungkapnya 

Published : Hendra Jaya 

Rabu, 18 Oktober 2023

Kembalikan Kejayaan Pertanian, Plt. Mentan Minta Penyuluh Dampingi Petani Hadapi El Nino


Jakarta, Sigapnews.com, Dalam menghadapi climate change dan El Nino yang masih melanda hingga saat ini, Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) melakukan Webinar Program Gerakan Nasional (Gernas) Penanganan Dampak El Nino di Ruang Agriculture War Room (AWR) Kementan, Rabu (18/10/2023).

Webinar bertemakan “Pembinaan Penyuluh Pertanian dalam rangka Pengawalan Gernas Penanganan Dampak El Nino” yang dihadiri oleh penyuluh pertanian di 10 Provinsi yang terkena dampak El Nino yaitu Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat, Lampung secara online sebanyak 19.947 peserta. Webinar juga dihadiri oleh Plt. Mentan, Wamen, Eselon I dan II lingkup Kementan.

Plt. Menteri Pertanian (Mentan) Arief Prasetyo Hadi menyampaikan bahwa sejak minggu lalu seluruh Eselon I dan II beserta jajarannya sudah menyusun Quick Win terkait Gernas El Nino dan langkah apa yang akan dikerjakan tiga bulan ke depannya.

Direktur Jenderal Tanaman Pangan sudah mempresentasikan bagaimana cara untuk mendapatkan produktivitas lebih tinggi dan lebih baik untuk tiga bulan kedepan, termasuk target 37 juta ton, sehingga memerlukan kerjasama seluruh pihak seluruh insan pertanian termasuk petani dan penyuluh.

Saya akan menemui Bapak dan Ibu semua yang ada di 10 provinsi yang terkena dampak El Nino, ujar Arief.

Kerahkan seluruh Eselon I ke 10 ini. Pastikan benihnya harus bagus, pupuknya harus ada. Jika pupuk bersubsidi sulit maka pupuk komersial harus ada, ujarnya lagi

Untuk asurasi pertanian, saya mohon agar penyuluh-penyuluh seluruh Indonesia untuk mensosialisasikan asuransi pertanian. Hal ini penting karena jika ada gagal panen ada uang sebagai pengganti, tegasnya.

Arief juga meminta agar produktivitas dapat ditingkatkan, dari 5.2 ton per hektar menjadi 5.4 ton per hektar, 5,5 sampai 5,8 ton per hektar. Detailkan satu persatu mulai pupuk dan benih, tetapkan penanggung jawab per wilayah.  

Penyuluh pertanian merupakan salah satu kunci sukses keberhasilan. Sehingga kehadiran penyuluh harus bisa menjadi juru bicara dan harus bisa mendengarkankan keluh kesah para petani. Jika ada masalah seharusnya penyuluh berada di depan dan laporkan kepada pemerintah pusat. Para Eselon I, II, Kepala Dinas Pertanian Provinsi dan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten/Kota harus peduli terhadap permasalahan para petani dan harus mengeksekusi dilapangan secara langsung. Ini dilakukan untuk mengembalikan pertanian Indonesia yang jaya, pinta Arief.

Selain itu para penyuluh harus bisa menjadi fasilitastor, inisiator, motivator, dinamisator, edukator dan advaiser terhadap petani yang ada

Saya akan menemui Bapak dan Ibu semua di 10 provinsi yang terkonsentrasi untuk peningkatan produksi. Kerahkan seluruh sumber daya, benihnya harus bagus, pupuknya harus ada. Kalau pupuk subsidi sulit maka kita sudah menyiapkannya, tegas Arief lagi.

Terakhir, untuk asuransi pertanian agar dapat dikomunikasin kepada para petani dan saya sudah berkomunikasi dengan Dirut Jasindo untuk membantu komunikasi terakhir kepada para petani. 

Sedangkan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Dedi Nursyamsi dalam laporannya menyampaikan kegiatan Webinar Gernas penanganan dampak El Nino 10 provinsi yang terkena dampak El Nino merupakan daerah sentra produksi. Webinar juga dilakukan dalam rangka persiapan musim tanam I atau musim rendeng. 

Kabadan Dedi meminta agar penyuluh harus memastikan ketersediaan sarpras di lapangan, teknologi budidaya, pemupukan berimbang, panen dan pasca panen. Lakukan pendampingan kepada petani dan penyuluh harus selalu hadir kepada petani dalam suka dan duka, ujarnya.

Untuk mengantisipasi musim rendeng dimana berdasarkan info BMKG bahwa musim hujan atau jadual tanam akan mundur 1-3 dasarian, maka peran penyuluh pertanian  diharapkan dapat mengawal dan memastikan ketersediaan sarana produksi, transfer inovasi teknologi pertanian dan melakukan pendampingan kepada petani untuk memastikan usaha tani yang dilaksanakan dapat berjalan dengan sebaik-baiknya.

Program Gernas Penanganan Dampak El Nino merupakan upaya peningkatan peran Penyuluh Pertanian dalam kegiatan pengawalan dan pendampingan pembangunan pertanian yang saat ini difokuskan pada kegiatan pengawalan penanggulangan dampak El Nino di 10 provinsi dan 115 kabupaten. Program Gernas ini bertujuan untuk meningkatkan peran Penyuluh Pertanian (PNS/PPPK/THL-TB PP) di 10 provinsi dalam pengawalan dan pendampingan di Lokasi Gernas Dampak El Nino.

Peserta webinar akan mendapatkan materi dari narasumber, praktisi serta fasilitator yang berkompeten di bidangnya. Diantaranya dari Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian. Webinar juga dihadiri oleh perwakilan Eselon 1 di Kementan. 

Metode webinar meliputi tatap muka secara online dan diskusi adapun lokasi webinar secara offline dilaksanakan di Kementan, ujarnya. 

Target peserta webinar sebanyak 8.098 orang yang terdiri dari 7.936 PNS PPPK dan 162 THL TBPP dari 10 provinsi yang terkena dampak El Nino.

Kehadiran seluruh calon peserta pada kegiatan webinar diharapkan dapat meningkatkan melakukan pengawalan dan pendampingan terhadap provinsi yang terkena dampak tersebut. 

(OC/NF)

Minggu, 15 Oktober 2023

Relawan SIGAP SINJAI Sukses Deklarasi Bersatu Menangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024



Editor: Supriadi Buraerah

Sinjai (Sulsel)  Sigapnews.com - Relawan Solidaritas Ganjar Pranowo (SIGAP) Kabupaten Sinjai siap menjadi bagian dari dukungan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024.

Hal tersebut disampaikan seluruh Relawan SIGAP Sinjai dalam pelaksanaan deklarasi yang digelar di Warkop Sulappa, Minggu (15/10/2023).



Tampak suasana giat tersebut meriah dan Spektakuler. Sejumlah Masyarakat turut hadir memberikan dukungan atas suksesnya deklarasi ini. Rahmat salah satunya mengatakan kepada sinjai.news “GANJAR di mata Kami (Rakyat) merupakan sosok yang dinanti memimpin Indonesia untuk lebih maju”, Ujarnya saat ditemui di Kota Bersatu, Sinjai. Senada Saiful salah satu tokoh Masyarakat menuturkan Jauh hari sebelum deklarasi ini berlangsung kita semua telah menyatakan siap mendukung Ganjar maju Pilpres dan memenangkan Ganjar pada Pemilu 2024.

"Hari ini seluruh relawan SIGAP Sinjai deklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo yang juga hari ini dilaksanakan serentak se-sulsel," kata Koordinator SIGAP Kabupaten Sinjai Fahmi Nur.

Dalam acara deklarasi tadi, kata Fahmi juga dirangkaikan kegiatan seperti pertandingan domino dan gunting rambut gratis bagi seluruh relawan SIGAP Sinjai.

Sementara itu, Koordinator SIGAP Kabupaten Sinjai Fahmi Nur, mengemukakan bahwa seluruh relawan SIGAP Sinjai mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo. Dalam acara deklarasi khusus di Sinjai ini dirangkaikan kegiatan pertandingan domino dan gunting rambut gratis bagi seluruh relawan SIGAP Sinjai.

“Seluruh relawan SIGAP berkomitmen mendukung Pranowo sebagai 2024, karena sosoknya yang cinta kepada , khususnya akar rumput,”Imbuh Fahmi.

Fahmi menambahkan, filosofi SIGAP mencerminkan kekuatan, gesit, lincah, bersemangat dan giat serta berkomitmen untuk bersama-sama memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden di tahun 2024 yang akan datang.

"Kegiatan deklarasi tadi mengumpulkan semua relawan yang telah terbentuk, yakni pengurus koordinator kabupaten 3 orang, 9 orang pengurus koordinator kecamatan dan 80 orang pengurus koordinator desa/kelurahan se-kabupaten sinjai," pungkasnya. (TIM).


Safari Subuh Terbanyak, Kapolres Soppeng Raih Penghargaan Museum Rekor Dunia Indonesia ( MURI )


Jakarta, Sigapnews.com, Kapolres Soppeng AKBP DR (C) H.M YUSUF USMAN SH.,S.IK., MT., CIPA diganjar dengan  penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) atas prestasi melaksanakan kegiatan Safari Kamtibmas Subuh terbanyak pada tingkat Polres selama satu tahun, Prosesi penyerahan penghargaan diberikan oleh Osmar Semesta Susilo, MIB. Selaku Wakil Direktur MURI, di Kantor Galery MURI, MOI Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat 13 Oktober 2023.

Hal tersebut tentunya merupakan Anugerah dan Dedikasi yang luar biasa yang telah ditorehkan oleh Kapolres Soppeng AKBP DR (C) H.M YUSUF USMAN SH.,S.IK., MT., CIPA yang telah membangun komunikasi dengan warga dan masyarakatnya melalui kegiatan Program Safari Subuh tersebut.

Dikonfirmasi diselah waktu penerimaan penghargaan mantan Kasatlantas Polrestabes Makassar tersebut menyampaikan rasa Terimakasih dan bangga kepada seluruh personil Polres Soppeng yang telah bekerjasama dalam melaksanakan salah satu program unggulan dalam membina dan menciptakan Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Soppeng.

"Terimakasih dan bangga kepada seluruh personil Polres Soppeng yang telah bekerjasama dalam melaksanakan salah satu program unggulan dalam membina dan menciptakan Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Soppeng", terangnya.

Dirinya juga mendedikasikan penghargaan tersebut untuk seluruh personil Polres dan Masyarakat Soppeng.

"Saya dedikasikan penghargaan ini untuk seluruh personil Polres Soppeng dan warga Kabupaten Soppeng mari bersama-sama merajut tali silaturahmi dalam bingkai nusantara NKRI".sambungnya.

AKBP Muhammad Yusuf Usman berharap kegiatan tersebut akan terus berkelanjutan dalam bersilaturahmi bersama masyarakat.

"Besar harapan saya kegiatan ini akan terus berkelanjutan, In syaa Allah", ucapnya menutup.

Published : Hendra

Rabu, 11 Oktober 2023

Ini Harapan Jaksa Agung Terkait Pembangunan IKN di Masa Datang


Kaltim, Sigapnews.com, Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kalimantan Timur, Jaksa Agung ST Burhanuddin menyempatkan diri untuk mengunjungi area pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. 


Di kesempatan itu, Jaksa Agung menuliskan testimoni yang bertajuk “IKN Suatu Impian yang Menjadi Kenyataan”. Kamis (12/10/2023).

Menurutnya, “Pembangunan Ibu Kota Negara akan menumbuhkan spirit baru untuk kemajuan Indonesia di masa yang akan datang. 

"Dengan dibangunnya Ibu Kota Negara baru, tentu akan merubah mindset dan perilaku anak bangsa yang lebih visioner,” ujar Jaksa Agung.  
 
Jaksa Agung berharap Ibu Kota Negara di masa mendatang akan menjadi barometer kemajuan Bangsa Indonesia melalui penggunaan sarana dan prasarana modern sebagaimana yang identik dengan negara maju. 

Demi mewujudkan hal itu, Jaksa Agung memerintahkan kepada jajarannya untuk membantu proses kemudahan berinvestasi di IKN, baik investasi dalam negeri maupun investasi dari luar negeri. 

"Bila itu dilakukan, percepatan pembangunan di IKN dapat terlaksana sehingga berdampak pada akselerasi proses pemindahan Ibu Kota Negara. 


Pada kesempatan yang sama, Jaksa Agung bertemu langsung dengan Direktur Jenderal dan Inspektur Jenderal beserta jajaran pada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI untuk menyimak paparan ringan mengenai progres perkembangan pembangunan IKN Nusantara.

Tak hanya itu, Jaksa Agung juga menyarankan kepada jajaran Kementerian PUPR agar menggandeng pihak Kejaksaan RI dalam mengawal dan melakukan pendampingan terhadap proyek strategis nasional tersebut. 

Dengan demikian, proyek strategis nasional dapat berjalan tepat waktu, tepat mutu dan tepat manfaat sebagaimana harapan bersama.

Selanjutnya, Jaksa Agung beserta rombongan melakukan peninjauan terhadap kantor Kejaksaan dan rumah dinas bagi para pegawai di IKN. 

Dalam kunjungannya tersebut, Jaksa Agung didampingi oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur Hari Setiyono, Kepala Biro Kepegawaian Hermon Dekristo, Asisten Umum Jaksa Agung Herry Hermanus Horo, Asisten Khusus Jaksa Agung Sri Kuncoro dan Kepala Bidang Penerangan dan Penyuluhan Hukum Martha Parulina Berliana. 

(Red/*)

Rabu, 04 Oktober 2023

Satgas TMMD 118 Kodim 1416/Muna Sosialisasi Wawasan Kebangsaan Oleh Kesbangpol Muna Kepada Siswa-Siswi SMKN 6 Muna


Muna, Sigapnews.com--Guna meningkatkan rasa cinta tanah air, Satgas TMMD ke-118 Kodim 1416/Muna yang bekerjasama dengan Kesbangpol Kabupaten Muna memberikan sosialisasi wawasan kebangsaan (Wasbang) oleh Ka kesbangpol Kab. Muna Amiruddin, S.Pd , M. Si kepada siswa-siswi SMKN 6 Muna di Kel. Kontumolepe Kec. Tongkuno Kab. Muna, (4/10/2023).

Sosialisasi wawasan kebangsaan ini menyasar kepada pelajar SMKN 6 Muna ini yang merupakan kegiatan sasaran non fisik TMMD ke-118 Kodim/Muna.

“Amirudin menjelaskan bahwa Wasbang yang kita gelar ini di harapkan dapat meningkatkan rasa cinta Tanah air bagi anak anak Siswa-Siswi SMKN 6 Muna ini ‘ ucapnya.

"Sosialisasi wawasan kebangsaan ini  melalui Program TMMD ke 116 untuk melatih mental dan mencerdaskan pelajar SMKN 6 Muna ini. 

Selain itu dapat memahami arti penting Kemajuan teknologi bagi anak anak sekolah yang ada di Kecamatan Tobgkuno*..

“Kita harus bisa memanfaatkan kemajuan teknologi untuk bisa menjadi anak Bangsa yang maju dan cinta Tanah Air.”sebutnya.

Melalui sosialisasi Wawasan Kebangsaan ini, Amirudin mengharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta Tanah air dan Bela Negara di lingkungan Sekolah ini ‘tuturnya.

"Lebih lanjut Tujuan Wawasan Kebangsaan

Mewujudkan Nasionalisme yang tinggi dari segala aspek kehidupan rakyat indonesia yang mengutamakan kepentingan Nasional dari pada kepentingan perorangan, kelompok, golongan, suku Bangsa atau daerah

Kepentingan tersebut tetap dihargai agar tidak bertentangan dengan kepentingan Nasional ".

"Medsos sebagai bagian dari tantangan keberagaman, seperti intoleransi

Penyebaran permusuhan dalam bentuk info hoax dan meme yang dapat memicu konflik, radikalisme Penyebaran paham radikal melalui propaganda kelompok teroris, Cybercrisme

Pornografi judi online UU ITE Nomor 11/ 2008".

"Nilai dasar wawasan kebangsaan yaitu Penghargaan terhadap harkat dan martabat manusia sebagai makhluk ciptaan tuhan yang maha esa, Demokrasi atau kedaulatan rakyat, Tekad bersama untuk berkehidupan kebangsaan yang bebas, merdeka dan bersatu, Kesetiakawanan sosial, cinta akan tanah air dan bangsa, serta Masyarakat adil makmur"tuturnya.

Kepala Sekolah SMKN 6 Muna Zaitun, S.Pd, M.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada satgas TMMD yang telah memberikan penyuluhan terkait wawasan kebangsaan dan bela negara kepada anak-anak kami.

“Semoga penyuluhan ini terimplementasikan oleh anak-anak kami dan menumbuhkan rasa cinta tanah air di lingkungan mereka masing-masing” ucapnya mengakhiri.(Pen)

Selasa, 03 Oktober 2023

Kementan Beri Ilmu Kewirausahaan Agribisnis Bagi Petani di Parepare Ajarkan Pola-Pola Bisnis Khususnya Pertanian Tanaman Padi


Sigapnews.com, Pare-Pare yang merupakan tempat lahir Presiden Ke-3 Indonesia  yakni BJ Habibie ini selain pelabuhan dan pemandangan pantai yang indah juga ditunjang potensi sektor pertanian dan perkebunan karena miliki lahan yang subur dan iklim yang cocok untuk pertanian dan perkebunan. 

Investasi dalam sektor ini dapat meliputi pengembangan tanaman pangan, seperti padi, jagung kacang, serta tanaman hortikultura lainnya. 

Dukungan pemerintah dalam bentuk infrastruktur dan teknologi pertanian juga telah meningkatkan potensi sektor ini. Selain itu perlu juga adanya peningkatan SDM pertanian kepada petani sehingga produksi dan produktivitasnya dapat meningkat. 

Maka dalam meningkatkan keterampilan petani, Kementerian Pertanian, Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) melalui Unit Pelaksana Teknis BBPP Batangkaluku menyelenggarakan Pelatihan Kewirausahaan Agribisnis di Kota ini. 

Pelatihan ini berlangsung selama 3 (tiga) hari yang digelar di 4 Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) yakni BPP Soreang, BPP Ujung, BPP Bacukiki dan BPP Bacukiki Barat Kota Pare-Pare, Provinsi Sulawesi Selatan. 

Dengan komoditi Padi, Jagung, kacang dan hortikultura, tiap lokasi diikuti 30 orang peserta yang berasal dari  kelompok tani  yang tersebar di wilayah tersebut.

Tujuan pelatihan ini untuk meningkatkan kualitas petani dalam berwirausaha sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan, selain itu sasarannya adalah untuk mencetak wirausaha yang berkompeten di bidang agribisnis serta tercapainya petani yang mandiri dan sejahterah.

Seperti yang disampaikan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, di berbagai kesempatan, anak muda berperan penting dalam memperkokoh harapan rakyat dan memperkuat persiapan menghadapi tantangan global.

"Kita pecaya bahwa di tangan anak muda masa depan bangsa akan lebih baik lagi. Yang penting mereka mau melakukannya. Kita berharap dengan pertanian Indonesia jadi lebih baik karena selama ini terbukti menjadi bantalan ekonomi. Pertanian yang paling siap menghadapi tantangan-tantangan apapun hari ini, besok dan masa yang akan datang," jelas Syahrul.

Ditambahkan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, mengatakan bahwa para pemuda didorong untuk membangun usaha pertanian yang antara lain dalam bentuk women entrepreneurship, green economy, dan digital economy.

"Dengan demikian, pelatihan kewirausahaan agribisnis dapat membuka kesempatan bagi pemuda-pemudi khususnya di wilayah perdesaan untuk mengembangkan perekonomian dan diperlukan pembekalan dalam bentuk pelatihan kewirausahaan yang juga diharapkan dapat meningkatkan motivasi berwirausaha," imbuh Dedi.

Muhammad Sidiq, Kepala BBPP Batangkaluku mengatakan hal ini dilakukan sebagai upaya menguatkan komitmen dan jiwa kewirausahaan serta meningkatkan keterampilan teknis agribisnis bagi petani.

“Dalam pelatihan ini petani dapat belajar tentang penguatan kelembagaan dan pola-pola bisnis khususnya di pertanian tanaman padi. 

Mudah-mudahan kegiatan Tumbuhkan Jiwa Kewirausahaan, Puluhan Petani ini bisa dilakukan secara berkesinambungan, ” ucapnya

Minggu, 01 Oktober 2023

Bidhumas Polda Sulsel Gelar Aksi Donor Darah Sambut HUT Ke 72 Tahun Humas Polri


Makassar, Sigapnews.com, Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Sulsel bekerjasama dengan PMI Sulsel kembali melaksanakan bakti kesehatan berupa donor darah. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka HUT ke 72 Humas Polri tahun 2023.

Donor darah ini dilaksanakan di Aula Soebarkah SPN Batua Polda Sulsel, Senin (02/10/2023) yang dimulai sejak pukul 08.00 WITA hingga pukul 12.00 WITA.

Kabidhumas Polda Sulsel Kombes Pol Komang Suartana mengatakan, donor darah ini dilakukan oleh personel Polda Sulsel dan juga wartawan.

"Kita menargetkan 250 kantong, dan sudah ada 160 orang yang telah mendaftar untuk mendonor (donor darah),mudah-mudahan bisa tercapai" katanya.

Ia menerangkan, donor darah tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan dan juga dapat membantu bagi masyarakat yang membutuhkan darah.

Data yang diperoleh dari PMI Sulsel, dalam pelaksanaan donor darah peringati HUT Humas Polri oleh Bid Humas Polda Sulsel ini, tercatat ada 160 orang yang telah mendaftar.

Untuk darah yang terkumpul sebanyak 146  kantong, di mana 14 orang tidak bisa (gagal) mendonorkan darahnya dikarenakan tekanan darah tinggi, HB tinggi serta gula darah tinggi.

Published : Hendra

Selasa, 26 September 2023

Kunjungi Petani Milenial Pasuruan, Kementan Sampaikan 3 Elemen Utama Syarat Keberhasilan Petani Muda*


Pasuruan, Sigapnews.com,- Menutup rangkaian kunjungan kerja di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian, Dedi Nursyamsi mengunjungi lahan pertanian milik, Gani Arista, Petani Milenial yang telah menerapkan metode Smart Green House, Selasa (26/9).

Gani Arista merupakan Petani Milenial binaan program Youth Entrepreneur Support Services (YESS), yang menggeluti pertanian dengan komoditas utama selada keriting dan selada pawetonan.

Youth Entrepreneur and Employment Support Services (YESS) adalah program kerjasama antara Kementerian Pertanian (Kementan) dengan International Fund For Agricultural Development (IFAD)..

Program YESS dirancang untuk menghasilkan wirausahawan muda pedesaan serta menghasilkan tenaga kerja yang kompeten di bidang pertanian.

Melalui Program YESS, Kementerian Pertanian menciptakan wirausaha milenial yang tangguh dan berkualitas. 

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengimbau para petani milenial untuk memperluas jejaring untuk memperluas pasar.

"Para petani milenial harus mengubah mindset. Kalian tidak boleh hanya sebatas meningkatkan produksi, tetapi juga harus mulai memikirkan agribisnis dan hilirisasi. Pertanian itu menjanjikan dan bisa menjadi masa depan buat anak-anak muda," katanya.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, saat berkunjung ke lahan pertanian milik Gani Arista menyampaikan, peluang untuk menggenjot produktivitas dan memenuhi kebutuhan pasar sangat mungkin dilakukan.

“Kuota pemasaran nya tidak masalah, berarti tinggal tingkat kan produktivitas dan cari offtakers serta buka pasar yang lebih luas,” kata Dedi.

Agribisnis yang ditekuni oleh Gani memang belum sepenuhnya hasil olahan sendiri. Maka dari itu, Dedi menyampaikan beberapa pesan agar lahan pertanian milik Gani dapat berkembang dengan pesat. 

“Saya sudah sampaikan tadi ke Gani, 3 kunci peningkatan produktivitas dan produksi, yaitu Benih, Nutrisi tanaman, dan Pemasaran,” tegas Dedi.

Menurut Dedi, 3 elemen penting ini harus segera di implementasi, di realisasikan, dan wajib dikuasai oleh Gani agar usaha nya dapat berkembang cepat dan pesat.(*)

Selasa, 19 September 2023

Respon Cepat Berita Viral, Polres Soppeng Kumpulkan Manajer SPBU



Sigapnews.com,Soppeng,-
Tindak Lanjuti salah satu postingan di Media Sosial Intagram yang Viral terkait adanya dugaan kecurangan pengisian BBM disalah satu SPBU, Polres Soppeng kumpulkan para manager SPBU Soppeng bertempat di Aula Patria Tama Polres Soppeng, Selasa 19 September 2023.

Pertemuan tersebut dipimpin langsung Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T didampingi Kabag Ops Kompol S. Syamsuddin S.Ag M.H serta Kasat Reskrim Iptu Ridwan S.H.,M.H

Saat dikonfirmasi Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T memgungkapkan bahwa pemanggilan manager SPBU tersebut dalam rangka menindak lanjuti salah satu Postingan yang Viral di Sosial Media terkait adanya dugaan kecurangan pengisian BBM disalah satu SPBU.

Disamping itu hal tersebut guna meluruskan serta mengetahui permasalahan apa yang ada sekaligus memberikan arahan - arahan kepada para manager SPBU.

Dalam kesempatannya Kapolres Soppeng memberikan arahan kepada para manager SPBU agar menjalankan pengisian dan pembelian BBM sesuai dengan SOP yang ada.

Hal tersebut agar tidak menimbulkan kegaduhan dimasyarakat terkait pengisian BBM yang diduga ada kecurangan.

"Saya minta kepada saudara - saudara agar melakukan pengawasan sebagaimana mestinya serta melayani pembeli sesuai dengan Regulasi atau SOP yang ada".pungkasnya.

Diketahui salah satu SPBU di Kabupaten Soppeng Viral di Media Sosial diduga melakukan kecurangan pengisian BBM dengan mengkhususkan pengisian Jerigen hingga Polres Soppeng merespon cepat aduan tersebut dengan melakukan pemanggilan kepada para Manager dan Pengawas SPBU.**

Senin, 18 September 2023

Safari Subuh di Masjid Quba Bentenge, Kapolres Soppeng : Upaya Preventif Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Kondusif




Sigapnews.com,Soppeng,-
Silaturahmi dari Masjid ke Masjid terus digalakkan Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif ditengah - tengah masyarakat melalui pendekatan Preventif.

Dikemas dalam Program unggulannya yaitu Safari Subuh, Kapolres Soppeng bersama Puluhan PJU dan Tim Safari Subuh menyambangi Masjid Quba yang berlokasi di Bentenge tepatnya di Kelurahan Ompo Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng, Selasa subuh 19 September 2023.

Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T dalam kesempatannya mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan upaya Polres Soppeng dalam melakukan pendekatan - pendekatan bersama masyarakat guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif melalui langkah - langkah Preventif, mengetahui permasalahan apa saja yang ada dimasyarakat dengan duduk sembari melakukan tanya jawab dan sharing

Disamping itu Program tersebut juga untuk membentuk karakter personilnya melalui Kewajiban Shalat Subuh berjamaah dan meyakinkan bahwa Polri selalu hadir dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat disetiap waktu.

Melalui kesempatan tersebut AKBP Muh. Yusuf juga menyampaikan himbauan - himbauan Kamtibmas baik dari kasus - kasus yang marak terjadi hingga kejahatan Konvensional setiap saat mengintai masyarakat.

Setelah dilantik pada Januari lalu, AKBP Muh. Yusuf telah melaksanakan Program tersebut dan terhitung 70 hingga 80% Masjid diwilayah Kota Soppeng telah dikunjungi, baik dari Program Safari Subuh maupun Safari Jumat.

Lebih lanjut, dirinya menambahkan bahwa kegiatan - kegiatan seperti ini yang semestinya perlu terus untuk dilaksanakan dalam mengetahui permasalahan apa saja yang timbul dimasyarakat hingga hal - hal yang dirasa dapar menimbulkan gejolak dimasyarakat khususnya Keamanan dan ketertiban Masyarakat.

Dari pelaksanaan Program tersebut, masyarakat juga turut mengapreasiasi kepemimpinan dan kepedulian AKBP Muh. Yusuf dalam menjaga situasi Kamtibmas melalui pendekatan - pendekatan keagamaan.

"Program ini akan terus kami galakkan agar lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, mengetahui permasalahan dan gejolak apa yang timbul khususnya disekitar wilayah masjid mengenai permasalahan Kamtibmas, kami mohon doa untuk selalu Istiqomah melaksanakan setiap kegiatan selaku pelindung, pengayom dan pelayan Masyarakat".Pungkas AKBP Muhammad Yusuf. **

Sabtu, 16 September 2023

Jaksa Agung ST Burhanuddin : Jaksa Harus Menjadi Role Model Paradigma Penegakan Hukum Humanis

 


Jakarta, Sigapnews.com, Di tengah kesibukannya, Jaksa Agung ST Burhanuddin telah menyempatkan dirinya untuk melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa bidang di Kejaksaan Agung yaitu Bidang Tindak Pidana Umum, Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara, dan Bidang Tindak Pidana Khusus. 

Hal tersebut disampaikan oleh Kasi Penkum Kejagung Dr Ketut Sumedana dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (16/9/2023).

Diterangkan oleh Kasi Penkum Kejagung, "Adapun sidak dimulai sejak Rabu 13 September 2023 s/d Kamis 14 September 2023. 

Dihadapan awak media, Jaksa Agung menyampaikan sidak ini harus rutin dilakukan guna melihat kerja para pegawai secara langsung, serta memotivasi seluruh pegawai agar penegakan hukum tidak pernah surut. 

Menurutnya, di tengah hiruk pikuk proses demokratisasi dan perpolitikan tanah air, para penegak hukum harus tetap bekerja. 

“Sebab kita bukan alat politik, tetapi kita adalah penegak hukum yang tujuannya menuntaskan segala persoalan hukum di negeri ini,” ujar Jaksa Agung. 

Selain itu, Jaksa Agung menyampaikan sidak ini juga dilakukan untuk memastikan seluruh sarana dan prasarana yang dimiliki oleh setiap bidang, dapat berfungsi dengan baik. 

Apabila sarana dan prasarana tersebut sudah tidak layak, Jaksa Agung mengatakan akan dilakukan reposisi guna penyegaran dan meningkatkan semangat kerja para pegawai. 

Lebih lanjut, dalam sidak Jaksa Agung ke Bidang Tindak Pidana Umum pada Rabu 13 September 2023 yang diterima langsung oleh Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (JAM-Pidum) Dr. Fadil Zumhana.

Dikesempatan itu, Jaksa Agung menekankan agar proses penegakan hukum humanis yang sudah berjalan on the track, menjadi barometer untuk bidang lainnya. 

"Hal ini menjadi penting karena tidak menutup kemungkinan, penegakan hukum humanis dapat diterapkan untuk bidang lain yang tentu saja orientasinya adalah penyelamatan sumber daya alam, pemulihan keuangan serta perekonomian Negara guna kepentingan masyarakat luas, tandasnya.

Usai sidak di Bidang Tindak Pidana Umum, Jaksa Agung melanjutkan sidaknya ke Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara yang diterima langsung oleh Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara (JAM-Datun) Feri Wibisono. 

Dalam sidaknya tersebut, Jaksa Agung menekankan kepada seluruh jajaran, bahwa Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara akan menjadi primadona penegakan hukum, terutama yang terkait dengan legal assistant, legal audit, dan legal opinion. 

Sebab, tidak semua harus berujung ke pengadilan karena tindakan hukum nonlitigasi akan menjadi tren kedepannya. 

Selanjutnya pada Kamis 14 September 2023, Jaksa Agung kembali melakukan sidaknya ke Bidang Tindak Pidana Khusus yang diterima langsung oleh Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Dr. Febrie Adriansyah. 

Dalam sidaknya tersebut, Jaksa Agung menegaskan agar jangan ada campur tangan politik dalam penegakan hukum. 

Jaksa Agung mengatakan bahwa di tahun politik ini, seluruh pihak akan membawa jargon politisasi dan kriminalisasi dalam penegakan hukum. 

“Asalkan kita tegas, profesional, dan independen dalam penegakan hukum, maka masyarakat akan menilai kinerja kita. 

"Tetap fokus dengan upaya-upaya pengembalian keuangan negara. 

"Penegakan hukum jangan sampai kendor, dan teruslah berkarya untuk Indonesia terbebas dari korupsi,” ujar Jaksa Agung. 

Mengakhiri sidaknya, Jaksa Agung menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran yang tiada lelah berkinerja dengan baik, sehingga kepercayaan publik semakin meningkat, pungkasnya.

Published : Edil Rauf 

Kamis, 14 September 2023

Tingkatkan Pengelolaan Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementan Gelar Online Training on Animal Husbandry and Health Management

Jakarta, Sigapnews.com,- Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Kementerian Pertanian (Kementan) akan menggelar Online Training on Animal Husbandry and Health Management.

Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo mengatakan, krisis iklim yang terjadi saat ini membuat ketahanan pangan terganggu dan harus ditanggulangi bersama.

"Pangan menjadi dunia dan cara menghadapi salah satunya kebersamaan. Kita perlu saling dukung dari sisi teknologi, budi daya pertanian maupun mekanisasi pertanian," ujar Syahrul.

Sementara itu, Kepala BPPSDMP, Dedi Nursyamsi mengatakan, pelatihan ini sebagai tindaklanjut dari pelaksanaan ASEAN Working Group on Agricultural (AWGATE) yang dilaksanakan di Laos pada Maret lalu.

Hal ini dia sampaikan pada konferensi pers Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh Volume 8  dengan tema Peningkatan Nilai Tambah Komoditas Pertanian Mengantisipasi El Nino dan dan Online Training on Animal Husbandry and Health Management di Jakarta, Kamis (14/9).

"Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong pemahaman yang lebih dalam tentang praktik terbaik dan juga untuk mempromosikan inovasi dan teknologi serta meningkatkan rasa persaudaraan dan persatuan di antara negara-negara ASEAN," kata Dedi.

Diketahui bahwa sebagai akibat dari  pandemi Covid-19, perubahan iklim, dan perang Rusia-Ukraina, produksi dan produktivitas pangan dunia terganggu. Untuk itu, peran kerja sama dunia sangat penting.

"Salah satu langkah yang diambil Kementan dalam mengantisipasi hal tersebut dengan membangun kapasitas sumber daya manusia khususnya dalam bidang pengelolaan peternakan dan kesehatan hewan melalui 'Online Training on Animal Husbandry and Health Management'," jelas Dedi.

Sebagai informasi, Online Training on Animal Husbandry and Health Management akan dilaksanakan selama tiga  hari dari tanggal 19-21 September 2023. Dengan target peserta 45 orang dari Negara-Negara ASEAN.

Published : Edil Rauf 

Rabu, 13 September 2023

Timsus Polres Soppeng Amankan 4 Pelaku Gadai Mobil Angsuran


Ke 4 pelaku tersebut masing - masing AR, SA, IF dan MR melakukan penggelapan angsuran kendaraan roda empat.

Sigapnews.com,
Timsus Polres Soppeng yang dipimpin Kanit Resmob Aipda Jumaldi SE, melakukan penangkapan terhadap 4 orang pelaku Penipuan dan Penggelapan di Kecamatan Marioriawa Kabupate Soppeng pada Rabu 13 September 2023.

Kasat Reskrim Polres Soppeng Iptu Ridwan S.H.,M.H saat dikonfirmasi (13/09) membenarkan penangkapan tersebut.

Ke 4 pelaku tersebut masing - masing AR, SA, IF dan MR melakukan penggelapan angsuran kendaraan roda empat milik salah satu warga pada 01 September lalu.

Lebih Lanjut, Iptu Ridwan menambahkan bahwa kejadian diawali pada 1 September lalu korban menyerahkan 1 unit Mobil miliknya dengan kesepakatan angsuran Mobil tersebut akan dilanjutkan oleh salah satu Pelaku.

Namun pelaku tersebut kembali menggadaikan kendaraan tanpa sepengetahuan Korban serta tidak melanjutkan angsuran dari kendaraan tersebut sehingga korban datang melaporkan kejadian di SPKT Polres Soppeng pada waktu itu.

Setelah dilakukan serangkaian penyelelidikan, diperoleh Informasi bahwa pelaku tersebut berada di Batu - Batu Kecamatan Marioriawa Kabupaten Soppeng sehingga Timsus langsung bergerak menuju lokasi yang dimaksud dan mengamankan 4 pelaku dilokasi berbeda di Kecamatan Marioriawa.

Saat diamankan dan dilakukan Introgasi, para pelaku mengakui perbuatannya telah menggadaikan kendaraan tersebut kepada salah satu warga di Kota Pare - pare seharga Rp. 48.000.000 tanpa sepengetahuan dan seijin dari pelapor.

Selanjutnya para pelaku kemudian digelandang ke Mapolres Soppeng guna Proses hukum lebih lanjut.

(AL)

Selasa, 12 September 2023

Kebakaran Hanguskan 4 rumah di kabupaten Soppeng


Soppeng (Sulsel), Sigapnews.com,
BREAKING NEWS,, - dikutip dari Okitanews, telah terjadi kebakaran hebat di Tonronge Kelurahan Tettikenrarae Kecamatan Marioriwawo Kabupaten Soppeng Provinsi Sulawesi Selatan. rabu, 13 September 2023. Sekira pukul 01:00 wita dini hari.

Lokasi kejadian pertigaan Tonronge SMA Negeri 5 Soppeng jalan poros Takalala-Lapri.

Salah satu rumah korban atas nama H.Giling selaku ketua RW 3 tonronge, rumah atas nama yayat pekerjaan fotografer, rumah atas nama ruse, dan rumah atas nama asi, dua diantaranya pemilik rumah tersebut berada diluar kota.

Sementara Belum tau persis penyebat terjadinya kebakaran, namun keterangan warga yang berada di lokasi kejadian, diduga api berawal dari belakang rumah H. Giling.

Akibat kejadian tersebut Empat rumah hangus terbakar dan sejumlah kendaraan yang belum tau persis jumlah kendaraan yang terbakar, kerugian ditaksir ratusan juta rupiah.

Published : HJ/DN

Kunjungi Sejumlah Parpol Jelang Pemilu 2024, Ini Harapan Kapolres Soppeng

Soppeng, Sigapnews.com, Jelang Pemilu 2024, Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T melaksanakan kunjungan dengan menyambangi Sekretariat Partai Kontestan Pemilu 2024 diwilayah Kabupaten Soppeng, Selasa 12 September 2023.

Adapun Sekretariat Partai Peserta Pemilu yang dikunjungi yaitu Sekretariat Partai PDIP dan Nasdem yang berlokasi di jalan Merdeka Kelurahan Bila serta Sekretariat Partai Golkar di Lapajung Kelurahan Lapajung Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng.

Dalam kunjungannya Kapolres Soppeng bersama Wakapolres beserta Rombongan disambut langsung oleh Para Ketua DPC Partai Kontestan Pemilu.

Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T dalam kesempatannya mengungkapkan bahwa kunjungan tersebut dalam rangka Silaturahmi bersama para Kontestan Partai Politik.

Disamping itu kunjungan tersebut juga dalam rangka memberikan masukan serta petunjuk dan arahan agar bagaimana pelaksanaan Pemilu 2024 nantinya khususnya di Kabupaten Soppeng dapat berjalan dengan lancar dan tertib.

"Tentunya kunjungan ini kami juga berkesempatan untuk sharing serta memberikan masukan kepada para Pemangku kepentingan Politik agar pesta Demokrasi tersebut nantinya akan berjalan aman dan tertib sesuai dengan apa yang kita harapkan".Jelasnya.

Hal tersebut mengingat Pesta Demokrasi 5 tahunan sebentar lagi akan dilaksanakan, untuk itu mari kita bangun kebersamaan dalam Perhelatan Pemilu 2024 mendatang.

"Hadapi Pemilu dengan hati yang tenang dan mari kita bersama - sama menjaga Kabupaten Soppeng agar aman dan tentram meski situasi Politik Dinamis, buat perhelatan Politik yang sejuk mari bangun kebersamaan dalam perhelatan Pemilu 2024 yang akan datang dengan tetap menjalin kerukunan dan kebersamaan antar sesama ".Pungkasnya.

Turut hadir mendampingi PJU Polres Soppeng setingkat Kabag, Kasat, Kasie dan Personil Polres Soppeng.

Published : Hendra

Senin, 11 September 2023

Bella Siap Memenuhi Panggilan Polisi





Sigapnews.com,SOPPENG — Sinthya Bella (28), terlapor dugaan pelaku tindak pidana pencemaran nama baik. Kasus ini dilaporkan Risma Sahara di Polres Soppeng, 7 September 2023 dengan Laporan Polisi No. : LP/B/212/9 /2023/SPKT/Polres Soppeng Polda Sulsel.

Menindaklanjuti laporan Risma ini, guna melaksanakan penyelidikan, atas nama Kapolres Soppeng melalui Kasat Reskrim Iptu Ridwan mengundang terlapor dimintai keterangan. Surat Polisi ini ditandatangani Kasat Reskrim Iptu Ridwan An. Kapolres Soppeng.


Nomor surat tersebut, B/502/IX/2023/RESKRIM dengan Klasifikasi Biasa, Perihal Undangan Permintaan Keterangan.

Terlapor diundang klarifikasi oleh pihak Polres pada Rabu, 13 September 2023 pada Pukul 10.00 WITA di Ruang Unit III Tipidter Sat Reskrim Polres Soppeng.

Menanggapi laporan Risma, terlapor Bella mengatakan kalau dirinya tak pernah menuding Risma menggunakan ilmu Hitam. Bella siap membuktikan di hadapan polisi kalau dirinya tidak pernah menuding pelapor menggunakan Ilmu Hitam baik di offline maupun di online.

“Persoalannya sekarang, bagaimana jika pelapor sendiri tak mampu membuktikan kebenaran laporannya,” tanya Bella.

“Jika nantinya ini pelapor tak membuktikan, berarti pelapor sendirilah yang memfitnah saya,” kesal Bella.

“Lalu, ini kan berpotensi saya lapor, kalau saya difitnah,” ancam balik Bella.

Bella mengatakan, kalau dirinya siap memenuhi undangan polisi dan siap diklarifikasi apa adanya.

“Sebagai warga negara Indonesia yang baik, saya mesti menjunjung tinggi penegakan hukum,” jelas Bella di rumahnya di Jalan Kalino Watansoppeng, Senin, 11 September 2023. (Tim)

Atikah : FANN Bergerak Solid Songsong Perubahan Demi Kemakmuran dan Keadilan


Jakarta, Sigapnews.com, Ketua Umum Forum Anies Nasional Work (FANN) Hj. Atikah Mansyur menjelaskan bahwa perkumpulannya konsen dalam gerakan di bidang ekonomi dan sosial.

"Khusus untuk UMKM kami melakukan di berbagai titik simpul yang sudah ada sejak lama. Mereka umumnya mengenal sosok Anies Baswedan yang peduli dengan usaha mikro kecil dan menengah," ungkap Hj. Atikah Mansyur, Senin (11/9)siang di Jakarta.

Atikah mengakui bahwa beberapa Surat Keputusan untuk pelantikan para perwakilan pengurus dan FANN di Propinsi Aceh, Kabupaten dan kota baru saja dikirim.

"Mereka sangat antusias menerima SK tersebut. Untuk wilayah Bojong Gede, Kabupatén Bogor dan Kabupatén Cilacap baru saja kami kirim ini hari," lanjut Atikah..

FANN mempunyai Visi & Misi ikut memperjuangkan Kemerdekaan yang hakiki dan ingin perubahan dalam memperoleh keadilan sosial dan kesejahteraan. 

"Saat ini kondisi Indonesia dalam keterpurukan sehingga perlu membangun perekonomian rakyat melalui UMKM,perikanan,pertanian ,peternakan,dan segala bidanguntuk meningkatkan ke kesejahteraan keluarga. 

"Paling tidak kita akan bergerak bagi kaum para perempuan. Mereka diharapkan tidak semata hanya menjadi ibu rumah tangga tangga semata. tetapi menjadi wanita yang bisa menopang ,membantu perekonomian keluarga

dan banyak lagi ,seperti bergerak di bidang sosial,pendidikan ,keterampilan. Dan kami membantu untuk memasarkan semua produk yang dihasilkan, "tegas Atikah. 

Untuk mencapai cita-cita di atas FANN menginginkan Pemimpin yang bisa mengelolah kekayaan Negeri ini agar perekonomian membaik dan kemiskinan 

bisa teratasi. Kita butuh pemimpin yang cinta Rakyatnya dan memperlakukan Hukum yang Adil, tidak tajam ke bawah tumpul keatas. 

Semoga DOA kami dari para relawan bisa terwujud."Tutup Atikah kepada para awak media.

Published : HSW

Pasangan Anies-Muhaimin Diprediksi Bisa Menang Satu Putaran, Ini Alasannya

 


Jakarta, Sigapnews.com, Pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) nampaknya akan menang pemilu 2024 bila digelar dalam satu putaran. 

Pandangan itu disampaikan pengamat politik Sabang Merauke Circle, Syahganda Nainggolan, dalam acara diskusi di akun YouTube R66newlitics yang dipandu Pengamat Politik Hendri Satrio dan Imam Priyono.

Alasan itu disampaikan Syahganda karena melihat animo masyarakat yang selalu ramai ketika menyambut Anies.

Insya Allah karena kan kalau dalam ahli sosiologi seperti saya yang biasa dengan pikiran-pikiran sosiologi, antropologi, psikologi massa melihat ini," kata Syahganda dikutip dari kanal YouTube R66newlitics, Sabtu (9/9).

Bahkan, Syahganda menilai reaksi masyarakat itu ibarat reaksi fusi dalam teori nuklir.

Dimana, reaksi fusi nuklir adalah penggabungan dua inti ringan menjadi inti lebih berat dengan melepas sejumlah besar energi yang ada.

Ketika Gus Imin terjadi fusi dalam teori nuklir bukan aritmatika 1 tambah 1 (sama dengan) dua iya kan, fusi itu kekuatan dahsyat sprit Islam Nusantara kekuatan spirit Islam Modernis, ideologis yang selama ini diadu domba tiba-tiba bersatu kan gelombangnya gila kan, bisa itu kan," pungkas Syahganda.

Published : HSW

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved