-->

Sabtu, 27 Juli 2024

Jawab Permintaan Warga, Pasangan SUKSES Ratakan Jalanan Rusak di Tellulimpoe

Soppeng, Sigapnews.com- Hanya berselang sepekan sejak diluncurkan, Program 'Kerja, Bukan Omon-Omon', yang digelar Pasangan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE - Ir. Selle KS Dalle (Sukses), mulai menjawab permintaan warga. 

Program yang juga bertagline 'Kerja Tanpa Tunggu' ini menyasar wilayah Kecamatan Marioriawa, tepatnya di Desa Tellulimpoe, sebagai titik pertama, pada Sabtu, 27 Juli 2024. 

Tim Pasangan Sukses membawa sejumlah alat berat untuk meratakan jalan desa yang selama ini rusak dan sulit dilalui kendaraan. 

Tim Sukses menyiapkan semua keperluan pelaksanaan pekerjaan seperti motor grader, bulldozer dan bahan material berupa latrik. 

"Kita hanya merehabilitasi saja. Jadi nanti program memang hanya memperbaiki yang telah ada dan tak membangun baru," kata Iwan, salah seorang pelaksana di lokasi. 

Jalan sepanjang ratusan meter itu selama ini menjadi penghubung penting petani di desa itu yang ingin ke kebun dan sawahnya serta menjadi lokasi distribusi hasil pertanian.

"Di sini becek sekali kalau musim hujan, jadi menyulitkan kami kalau mah ke sawah atau kebun. 

"Alhamdulillah, ada Tim Sukses yang membantu, semoga Haji Suwardi dan Pak Selle terpilih jadi Bupati dan Wakil Bupati Soppeng," kata Herman, warga setempat. 

Rencananya, program ini akan terus berlanjut dengan menyesuaikan satu per satu permintaan warga.

Bahkan, direncanakan kegiatan yang dijalankan Tim Gerak Cepat Sukses ini akan terus digelar meski nanti pasangan ini sudah menjadi Bupati dan Wakil Bupati Soppeng 2025 - 2030. (*)

Selasa, 23 Juli 2024

Ketua Koordinator Jagal Sapi Sebut Akan Tolak Rencana Pemindahan RPH Pegirian

Surabaya, Sigapnews.com,Tersiar kabar bahwasanya dalam waktu dekat ini pemerintah kota Surabaya, bakalan memindahkan rumah pemotongan hewan (RPH) yang berada di Pegirian pindah ke tempat yang telah disediakan di Tambak Osowilangun.

Tentunya hal tersebut menimbulkan kontradiksi bagi sebagian masyarakat sekitar khususnya yang sudah lama mencari nafkah di RPH Pegirian.

Dengan alasan yang mendasar, mereka menyatakan bahwa RPH Pegirian masih terbilang layak, dan mereka menilai untuk rencananya RPH di Osowilangun kurang memadai karena letaknya tidak strategis.

Hal tersebut seperti yang dikemukakan Fredy ketua Koordinator Jagal Sapi di RPH yang dengan tegas menyatakan menolak kebijakan dari pemerintah kota Surabaya untuk dipindahkan, ucapnya, Selasa (23/7/2024).

"Pemerintah tidak boleh sepihak ingin memindahkan RPH ini, bahkan ini merupakan ikon tersendiri bagi kota Surabaya, jadi kalau bisa dilestarikan, tidak perlu memindahkan yang keberadaannya terlalu jauh dari tempat penjualan," tandas Fredy saat ditemui di kediamannya.

Ia juga menambahkan bahwa dengan adanya RPH ini merupakan sumber penghasilan tersendiri bagi masyarakat sekitar, yakni dengan menjual tulang, ekor, dan kulit hasil pemotongan.

"Pada intinya kita semua menolak kebijakan ini, dan tidak menutup kemungkinan kita akan melakukan perlawanan untuk mempertahankan tempat mengais rezeki kami," imbuh Fredy.

Sementara itu seperti yang diketahui dalam berbagai platform media sosial, RPH Surya sudah melakukan pembangunan di tambak osowilangun dan sudah memasuki tahap II, yang rencananya akan digunakan oleh para mitra Jagal Surabaya.

Minggu, 21 Juli 2024

Tak Tersaingi, Relawan SUKSES Untuk Pilkada Soppeng 2024 Bergerak Massif

Soppeng, Sigapnews.com- Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SH - Ir. Selle KS Dalle, mendapat dorongan dukungan dari banyak relawan di level grass root.

Dorongan dukungan itu yang mengkonfirmasi kenaikan elektabilitas pasangan berakronim Sukses yang tak tersaingi hingga saat ini. 

Sejumlah relawan itu bergerak massif untuk menyosialisasikan Sukses dengan berbagai cara. Salah satunya dengan canvassing alias door to door dalam memasang tanda gambar pasangan ini. 

"Kami kini lebih banyak bergerak dari rumah ke rumah untuk mamasang tanda gambar Sukses. 

"Sebelumnya kami memasang banyak baliho di wilayah Marioriwawo dan Liliriaja," kata Koordinasi Relawan Temmatojeng e, Adhy. 

Ratusan rumah tangga telah dipasangi tanda gambar pasangan ini sebagai bukti dukungan riil pemilih terhadap Sukses. "Sejauh ini respon masyarakat terhadap pasangan Sukses tergolong bagus," katanya. 

Di tempat lain, Koordinator Relawan Selangkah Lebih Maju, Andi Takdir menyebut pergerakan relawannya selama ini door to door juga untuk cek ombak penerimaan masyarakat terhadap Pasangan Sukses. 

"Ternyata responnya sangat bagus. Kita menyampaikan saja niat baik Pasangan Sukses, dan penerimaannya tergolong sangat bagus," katanya. 

Relawan yang banyak bergerak di seluruh wilayah Soppeng ini, berperan dalam mendongkrak keterpilihan Sukses di wilayah itu. "Kami optimis bisa meraih hasil maksimal di Pilkada nanti," tukasnya. (*)

Sabtu, 20 Juli 2024

Kasus Lahan SD Pajjaiang, Ahli Waris Minta Hormati Keputusan Mahkamah Agung

Makassar, Sigapnews.com, Terkait kasus sengketa lahan kompleks SD Pajjaiang Makassar Kec Biringkanaya Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang di segel pihak ahli almarhum Badjida Bin Koi alias Madjida Bin Koi berdasarkan Persil 45 D.II Kohir 460 C 1 dan Putusan MA, masih berlarut-larut dan belum ada titik terang dari Pemkot Makassar untuk menyelesaikan. 

Akibatnya, proses pembelajaran terjadi selama  dua hari ini kamis dan Jumat di SD Pajjaiang kelurahan Sudianag Raya Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar, tidak berjalan seperti biasanya, mengakibatkan sejumlah murid SD, di  sekolah tersebut tidak sekolah.

Hal ini di benarkan sejumlah masyarakat yang berada didekat sekolah tersebut. Sabtu (20/7/2024). 

Saat Wartawan media turun langsung melakukan  investigasi disekolah tersebut, salah satu pihak ahli waris Firman yang di temui media ini menuturkan selaku ahli waris tidak ada alasan pihak pemerintah kota Makassar, maupun  Dinas Pendidikan kota Makassar untuk melakukan aktivitas sekolah diatas lahan milik kami, setelah putusan Mahkamah Agung RI keluar, ujar ahli waris Firman. 

Terpisah Pengacara ahli waris almarhum Badjida Bin Koi alias Madjida Bin Koi, kepada Media ini,Jumat,19/7/2024, H Munir Mangkana SH, Kami sangat mengharapkan kepada Pemerintah kota Makassar tunduk akan keputusan Mahkamah Agung nomor 1021 K / pdt / 2020 tanggal 3 Juni 2020 dan tidak menjadikan upaya peninjauan kembali sebagai dasar untuk menunda pembayaran sesuai amar putusan..

Apakah Upaya Hukum PK Dapat Menunda Eksekusi..?? pada ketentuan Pasal 66 ayat (2) UU No. 14 Tahun 1985 tentang Mahkamah Agung sebagaimana telah diubah dengan UU No. 5 Tahun 2004 (UUMA), ditentukan bahwa permohonan peninjauan kembali tidak menangguhkan atau menghentikan pelaksanaan putusan Pengadilan. 

Dari ketentuan pasal tersebut dan dari penjelasan pasalnya yang juga berbunyi “cukup jelas”, maka dapat kita simpulkan bahwa upaya Peninjauan Kembali (“PK”) tidak akan menunda pelaksanaan putusan kasasi.

"Kami dari pihak kuasa ahli waris juga telah mendaftarkan eksekusi sesuai putusan Mahkamah Agung untuk segera kami lakukan eksekusi pembayaran melalui Pengadilan Negeri Makassar.

Jumat, 19 Juli 2024

Beri Bukti Bukan Janji, Pasangan Sukses Luncurkan Program "Kerja Tanpa Tunggu"

Soppeng, Sigapnews.com- Jika selama ini warga kerap hanya mendapat janji politik dari seorang calon kepala daerah, maka hal itu tidak terjadi jelang Pilkada Soppeng.

Pasangan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Soppeng, H. Suwardi Haseng dan Selle KS Dalle (Sukses), meluncurkan Program 'Kerja tanpa Tunggu'. 

Program ini akan memberikan layanan perbaikan dan rehabilitasi pada fasilitas publik yang sedang rusak, tanpa harus menunggu keduanya menjadi Bupati dan Wakil Bupati. 

"Kami ingin memberikan bukti bahwa kami serius bekerja untuk rakyat Soppeng. Program ini bukan omon-omon seperti dengan menjanji warga, begitu diminta kami akan langsung kerjakan," kata Balon Wakil Bupati, Selle KS Dalle.

Sejumlah bahan bangunan seperti sirtu dan alat berat disiapkan untuk mendukung program pasangan yang berakronim Sukses ini. 

Fasilitas publik yang bisa dikerjakan seperti perbaikan jalan dusun, jalan tani, kerusakan saluran irigasi dan lain sebagainnya.  

Program ini sendiri bisa langsung dimanfaatkan warga dengan cara berkelompok dan tak boleh perorangan. 

"Tinggal ada tanda tangan warga secara berkelompok untuk permohonan perbaikan dan rehabilitasi, maka kami akan kerjakan sebelum Pilkada digelar pada November. 

Jadi, tak perlu menunggu hasil Pilkada," ujar salah satu koordinator di Tim Sukses, Ami, Kamis, 18 Juli 2024.

Untuk menggunakan program itu, komunitas warga bisa menghubungi tim Sukses yang kini sudah tersebar di semua dusun dan lingkungan se Soppeng. (*)

Kamis, 18 Juli 2024

Antusiasme Peserta TP PKK Desa Sering Ikuti Pelatihan Cara Pembuatan Sabun Oleh LemoKLIN Production


Soppeng, Sigapnews.com, Pemerintah Desa Sering Kecamatan Donri-Dorni yang dikomandoi Kepala Desa Muhammad Tang, S.Sos terus melakukan upaya peningkatan SDM masyarakat di wilayahnya, salah satunya dengan melakukan pelatihan pembuatan sabun batangan yang di langsungkan di Aula Kantor Desa Sering, Kamis (18/7/2024). 


Peningkatan SDM Masyarakat Desa Sering Kecamatan Donri-Donri yang menghadirkan pelatih dari LemoKLIN Production dengan menyasar ibu-ibu yang tergabung di organisasi TP PKK Desa Sering. 


Salah satu tujuan kegiatan ini yakni penyelematan lingkungan dengan pengolahan limbah rumah tangga menjadi bahan produksi yang bernilai. 


Puluhan kaum hawa dalam pelatihan tersebut sangat antusias menerima materi dari owner LemoKLIN Production, Agus Iskandar dan Andi Dewi Muliana.


Dalam materi yang disampaikan terkait dengan pemanfaatan limbah rumah tangga dari minyak goreng bekas (minyak jelantah) menjadi sabun batangan. 


Selain cara membuat sabun batangan dari minyak goreng bekas, juga di latih cara pembuatan sabun cuci piring cair dari limbah tersebut. 


Menurut Dewi Muliana, kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat, utamanya bagi ibu-ibu rumah tangga. 


Kata Dewi, "Minimal dapat mengurangi sedikit biaya sehari-hari dalam rumah tangga.


"Tidak hanya itu, lanjutnya, namun juga bisa menjadi industri rumah tangga yang dapat menunjang dan atau menambah uang belanja sehari-hari.


"Bisa mengurangi biaya sabun cuci, bisa juga menambah penghasilan sehari-hari, jika dijadikan kegiatan rutin sebagai industri rumah tangga," ucap Dewi Muliana.


Sementara itu Owner LemoKLIN Production, Agus Iskandar, kembali mengulas bahwa, selain untuk pengembangan SDM masyarakat, kegiatan ini juga merupakan program menyelamatkan lingkungan dengan memanfaatkan limbah rumah tangga, dengan mengolah minyak goreng bekas menjadi sabun batangan dan sabun cuci cair.


"Limbah minyak goreng bekas ini jika dibuang ke tanah, akan merusak unsur hara tanah, demikian jika dibuang di saluran pembuangan rumah tangga, akan membuat saluran tersumbat.  


Selain bernilai ekonomis, juga bisa menyelamatkan lingkungan dari limbah rumah tangga," Terang Agus Iskandar, yang juga Direktur PT. Swara Independen Nusantara yang kini menaungi LemoKLIN Production.


"Pembuatan sabun yang berbahan dasar minyak goreng bekas dan Caustic Soda (NaOH), nantinya akan melalui proses saponifikasi. 


"Dalam prosesnya akan memproduksi Glyserin selama kurang lebih 30 hari, sebelum bisa digunakan.


Kegiatan pelatihan ini, dihadiri oleh puluhan ibu-ibu PKK Desa Sering, Kecamatan Donri-Donri, Kabupaten Soppeng.

Sebagai rangkaian kegiatan, LemoKLIN Production membagikan beberapa doorprize untuk para peserta yang hadir

.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Ketua Tim Penggerak PKK Desa Sering, Hj Samsuriani, S.IP dan Sekretaris Desa Sering Junaidi, serta puluhan peserta dari 4 Dusun se Desa Sering Kecamatan Donri-Donri Kabupaten Soppeng.


(Red) 

Rabu, 17 Juli 2024

Tim Millenial Rambah Pelosok Soppeng Pasang Gambar Sukses


Soppeng, Sigapnews.com- Tim Millenial Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng - Selle KS Dalle yang akrab disapa Sukses, punya taktik tersendiri dalam mendukung pasangan ini. 


Dengan jiwa anak muda mereka, para anggota tim bergerak mobile di kalangan. Mereka aktif memasang gambar Sukses, membantu warga dan sekaligus menyampaikan kebaikan Sukses di tengah masyarakat Soppeng. "Kami dan teman-teman  punya daya jelajah yang besar karena rata-rata masih muda dan punya semangat tinggi. Ini modal kami untuk terus menyuarakan kebaikan pasangan Sukses," kata Ekky, koordinator tim Millenial Sukses, Rabu 17 Juli 2024.


Beberapa hari terakhir, tim ini terus bergerak di seluruh wilayah Soppeng. Mereka mendatangi sejumlah kantong-kantong anak muda diberbagai kecamatan dan desa. "Kami berharap cara ini bisa mempermudah penyebaran berbagai program Sukses," tukasnya.


Jumlah pemilih millenial dengan status Gen Z dan Y sangat dominan di Soppeng. KPU memperkirakan sekitar 43 persen pemilih di area ini akan memberikan pilihan. Jumlah itu setara dengan 79.930 pemilih dari 181.890 pemilih di Pemilu 2024.  (*)

Kamis, 11 Juli 2024

Masuki Tahun Ajaran Baru 2024-2025, SDN 1 Lamappoloware Bangun Lapangan Pickleball Perkenalkan Olahraga Baru Pada Siswa-siswi

Soppeng, Sigapnews.com, Menyambut tahun ajaran baru 2024/2025, SDN 1 Lamappoloware sedang gencar membenahi fasilitas olahraga di sekolah yang dipimpinnya dengan membangun lapangan pickleball. Kamis (11/7/2024). 

Di bawah komando Kepala Sekolah Yuliawati, S. Pd, sekolah yang terletak di jalan Pemuda Watansoppeng Kecamatan Lalabata ini bertekad untuk memperkenalkan olahraga yang relatif baru ini kepada para siswanya.

Pickleball pertama kali diperkenalkan di Kecamatan Lalabata oleh SDN 7 Salotungo, yang kemudian berkembang menjadi minat sejumlah pecinta olahraga di lapangan Gapis Kabupaten Sopoeng. 

Melanjutkan jejak tersebut, Yuliawati, S. Pd ingin memastikan bahwa siswa-siswi di SDN 1 Lamappoloware juga memiliki kesempatan untuk mengenal dan bermain pickleball.

"Ini adalah langkah besar bagi kami," kata Yuliawati sosok kepala Sekolah berhijab ini, Kamis (11/7/2024). 

"Dengan adanya lapangan pickleball, kami berharap dapat melahirkan atlet-atlet berbakat yang dapat berprestasi, yang tidak hanya di tingkat lokal, tetapi juga di tingkat yang lebih tinggi."ujarnya.

Dalam upaya ini, Yuliawati tidak bekerja sendirian. Ia dibantu oleh tim guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) yang terdiri dari Agus Hakim, Anca, dan Arlin, serta dukungan penuh dari seluruh staf pengajar lainnya. 

Selain itu, dukungan juga datang dari komunitas pickleball Soppeng, termasuk dari tokoh-tokoh seperti Muhlis, Adi Putra Soppeng, dan Hendra, yang turut membantu dalam persiapan lapangan di SDN 1 Lamappoloware.

Dengan semangat kolaboratif ini, SDN 1 Lamappoloware optimis bahwa mereka akan mampu menjadikan olahraga pickleball sebagai bagian penting dari kegiatan ekstrakurikuler di sekolah, serta membangun generasi muda yang sehat dan berprestasi di bidang olahraga.

"Semoga dengan adanya fasilitas ini, kami bisa memberikan alternatif kegiatan positif bagi siswa-siswi kami," pungkas Kepsek SDN 1 , Yuliawati.

(Red)

Rabu, 10 Juli 2024

SDN 7 Salotungo Jadi Tuan Rumah Rapat KKG PAI Lalabata, Abdul Asis Sebut Guru Agama Sebagai Ujung Tombak Pengembangan Karakter di Sekolah


Soppeng, Sigapnews.com, SDN 7 Salotungo menggelar kegiatan Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama Islam (PAI) Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng, Rabu (10/7/2024). 

Acara ini dibuka dengan penuh khidmat dan dihadiri oleh para guru agama Islam se-Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng Provinsi Sulawesi Selatan.

Agenda acara dimulai dengan pembukaan oleh protokol Nur Salati, S.Pd.I, yang merupakan Guru PAI di SDN 28 Malaka. 

Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipimpin oleh Salfia, S.Pd.I, Guru PAI di SDN 5 Mattiropole. 

Suasana menjadi semakin khidmat dengan doa yang dipimpin oleh Rustan Tiga, S.Pd.I, Guru PAI di SDN 13 Palakka, memohon berkah dan kelancaran untuk seluruh rangkaian acara.

Kepala SDN 7 Salotungo, Abdul Asis, S.Pd.I dalam sambutannya, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada KKG PAI Lalabata atas dipilihnya SDN 7 Salotungo sebagai tempat pelaksanaan kegiatan ini. 

Abdul Asis menekankan bahwa peran guru agama sangat penting sebagai ujung tombak dalam pembangunan dan pengembangan karakter di sekolah. 

Kepsek SDN 7 Salotungo juga mengajak seluruh Guru Agama Islam se-Kecamatan Lalabata untuk memperkenalkan Allah SWT kepada siswa dengan pendekatan yang sesuai dengan kemampuan anak didik, bukan hanya sebatas nama atau huruf.

Sementara Ketua KKG PAI Kecamatan Lalabata, Muh Darwis, S.Pd.I. Dalam sambutannya menekankan pentingnya kerjasama di antara guru agama dalam melaksanakan tugas sebagai pendidik untuk menciptakan generasi yang berkarakter, ujarnya. 

Acara kemudian dilanjutkan dengan pembahasan agenda rapat, yang dipandu oleh Salfia, S.Pd.I, Guru PAI di SDN 5 Mattiropole. 

Topik utama dalam kegiatan ini membahas mengenai materi ajar Pendidikan Agama Islam, dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pengajaran dan pembelajaran agama Islam di sekolah-sekolah.

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh semangat dan diharapkan dapat memperkuat kerjasama serta meningkatkan kualitas pendidikan agama Islam di Kecamatan Lalabata.

(Red) 

Hari Ketiga MPLS dan Penyuluhan Pencegahan Penanganan Tindak Kekerasan di SDN 7 Salotungo


Soppeng, Sigapnews.com, Pada hari ketiga Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SDN 7 Salotungo, telah diadakan penyuluhan mengenai pencegahan dan penanganan tindak kekerasan. Rabu (10/7/2024). 

Acara ini menghadirkan beberapa pemateri yang berkompeten di bidangnya, yaitu Rahmil Humaerah, S.Pd., M.Pd., Rustan Hamid, S.Pd., dan Anang, S.Pd.

Rahmil Humaerah, S.Pd., M.Pd., dalam komentarnya menyampaikan pentingnya kesadaran akan tindak kekerasan di lingkungan sekolah.

Ia menekankan bahwa setiap elemen sekolah harus berperan aktif dalam mencegah dan menangani kekerasan agar tercipta lingkungan belajar yang aman dan kondusif.

Rustan Hamid, S.Pd., juga memberikan komentar yang menekankan pada pentingnya kerjasama antara guru, siswa, dan orang tua dalam memerangi tindak kekerasan. 

Menurutnya, sinergi yang baik di antara ketiga pihak tersebut akan sangat membantu dalam menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan.

Anang, S.Pd., menambahkan bahwa pendekatan yang humanis dan edukatif sangat diperlukan dalam penanganan kasus kekerasan di sekolah. 

Ia juga mengingatkan pentingnya pemberian sanksi yang mendidik bagi pelaku kekerasan agar mereka dapat menyadari kesalahan dan berubah menjadi lebih baik.

Acara ini ditutup dengan sesi foto ANTI PERUNDUNGAN bersama seluruh siswa, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan, serta orang tua wali peserta didik baru. 

Sesi foto ini membuat suasana menjadi lebih semarak dan akrab, menandai berakhirnya kegiatan dengan penuh kebersamaan dan harapan positif untuk masa depan.

Minggu, 07 Juli 2024

Penyuluhan Pencegahan dan Penanganan Tindak Kekerasan, Cara SDN 7 Salotungo Beri Kepastian Kenyamanan Sekolah

Soppeng, Sigapnews.com, Memasuki tahun pelajaran 2024/2025, SDN 7 Salotungo mengawali kegiatan sekolah dengan menggelar penyuluhan tentang Pencegahan dan Penanganan Tindak Kekerasan (PPTK). Senin (8/7/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan oleh
Tim Pencegahan Penanganan Tindak Kekerasan (TPPK) yang telah di-SK-kan oleh Kepala Sekolah yang terdiri dari unsur guru, komite sekolah, serta orang tua/wali murid.

Tim TPPK yang bertugas meliputi, Irwan, S. Pd (Koordinator), Yahya Daud, SH (Komite), Andi Wahdiati, S. Pd, Andi Arfia Arifai, S. Pd, Rahmil Humaerah, S. Pd, M. Pd, Isra Wati, S. Pd, Rustan Hamid, S. Pd, Lasennang, S. Pd dan Bahar salah satu orang tua siswa.

Penyuluhan ini akan berlangsung selama tiga hari berturut-turut dan setiap anggota tim telah dibagi tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing untuk memastikan kegiatan berjalan lancar dan efektif.

Pada hari pertama, penyuluhan dipimpin oleh Irwan, S. Pd dan Andi Wahdiati, S. Pd dengan materi yang disampaikan mencakup pengenalan berbagai bentuk kekerasan yang dapat terjadi di lingkungan sekolah, tanda-tanda kekerasan, serta strategi pencegahan dan penanganan yang dapat dilakukan oleh siswa, guru, dan orang tua.

Dikesempatan itu, Irwan, S. Pd, selaku koordinator, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sekolah untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi semua siswa.

"Kami ingin memastikan bahwa SDN 7 Salotungo adalah tempat yang bebas dari kekerasan, terang Irwan.

"Dengan adanya penyuluhan ini, kami berharap semua pihak dapat bekerja sama untuk menjaga keamanan dan kesejahteraan anak-anak kita," ujarnya.

Sementara itu, Andi Wahdiati, S. Pd, menambahkan bahwa pemahaman tentang kekerasan dan cara menghadapinya sangat penting untuk dibangun sejak dini, jelasnya.

"Dengan memberikan pengetahuan yang tepat, kita dapat memberdayakan siswa dan orang tua untuk mengenali dan mencegah kekerasan.

"Ini adalah langkah awal yang penting untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan positif bagi perkembangan anak-anak," tandasnya.

Di hari pertama penyuluhan, telah mendapat tanggapan positif dari peserta yang terdiri dari guru, siswa, dan orang tua.

Mereka merasa mendapatkan wawasan baru yang sangat bermanfaat dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di sekolah.

Kegiatan penyuluhan ini diharapkan dapat menjadi fondasi yang kuat dalam membangun budaya sekolah yang bebas dari kekerasan.

SDN 7 Salotungo berkomitmen untuk terus mendukung kesejahteraan dan keselamatan siswa melalui berbagai program dan kegiatan yang edukatif dan preventif.

(Red/*)

Sabtu, 06 Juli 2024

Ketua PJI Sulsel Akbar Polo Kecam Tindakan Oknum Hina Profesi Wartawan, Minta Polisi Serius Tangani Kasus Ini


Makassar, Sigapnews.com,-Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Jurnalis Indonesia (DPD PJI) mengecam tindakan oknum melakukan penghinaan terhadap profesi wartawan melalui (Via) media sosial (medsos) di Facebook.

Hal itu diungkapkan Ketua PJI Sulsel Akbar Hasan, S.Sos yang akrab disapa Akbar Polo ini melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (6/7/2024). 

Ia Meminta Kapolres Selayar untuk serius mengungkap kasus dugaan Penghinaan terhadap Profesi Wartawan di kabupaten Selayar Sulawesi Selatan tersebut. 

Diketahui melalui Media Sosial atas profesi wartawan dengan terlapor Pemilik Akun Facebook Prince Muhammad, di Mapolres Kepulauan Selayar pada Sabtu 06 Juli 2024, sekira Pkl 11.30 wita.

Kata Akbar, "Laporan teman-teman wartawan di Kabupaten Selayar telah diterima langsung oleh KSPT Bripka Halim di ruang SPKT Polres Kepulauan Selayar, turut hadir menerima kedatangan para Wartawan Ps. Kasi Humas Polres Aipda Andre Suardi, Piket Reskrim dan Piket Intelkam.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Jurnalis Indonesia (DPD PJI) Sulawesi Selatan, Akbar Hasan dengan tegas meminta kepada Aparat Penegak hukum (APH) untuk serius dalam memproses kasus ini, imbuhnya.

"Apalagi kasus ini telah menghina profesi Jurnalis,disalah satunya postingan pada tanggal 04 Juli 2024 di Group Facebook Wajah Selayar dengan tulisan ” Tidak ada yang berani mengkritik Pemerintah, media lokal terlalu banyak makan uang haram dan pengecut”.ujar Akbar Polo menirukan kalimat di media sosial Facebook tersebut. 

Terlapor ( Pemilik Akun Prince Muhammad Dalam Lidik) dan dilaporkan dengan Pasal Penghinaan (Pencemaran  nama baik) melalui media elektronik (UU ITE) dengan ancaman Pidana 4 Tahun Penjara, Tegas Akbar Polo. 

Akbar Polo Menambahkan bahwa kasus ini harus di tuntaskan oleh polres Selayar, dan mesti segera menangkap pelaku penghinaan terhadap profesi Jurnalistik di kabupaten Selayar secara tegas,  pungkas Dia. 

(Red/*)

Senin, 01 Juli 2024

Dilantik Jadi Ketua PJI Sulsel, Akbar Polo Ucapkan Terimakasih Ke Sejumlah Pihak Termasuk 3 Tokoh Ini


Makassar, Sigapnews.com, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Jurnalis (DPD PJI) Sulawesi Selatan Akbar Hasan yang akrab disapa Akbar Polo menghaturkan banyak terima kasih khusus kepada tiga orang Sahabat dan saudara kami telah membantu kami sehingga Acara pengukuhan dan  pelantikan ketua  Persatuan Jurnalis Indonesia (PJI) Sulawesi Selatan berlangsung dengan sukses pada 27 Juni 2024  di Hotel Ramayana, Jalan Bawakaraeng, Makassar.

"Kami Selaku Ketua PJI Sulsel, Akbar Hasan, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuannya hingga terlaksana acara pelantikan berjalan lancar dan sukses. 

"Suksesnya acara tersebut dengan baik meriah ini tidak terlepas bantuan besar  mantan Walikota Makassar dua periode, DR H. Ilham Arif Sirajuddin, MM, Bupati Maros DR H.A.Chaidrir Syam serta Bapak H.Munafri Arifuddin, ucapnya.

"Serta  beberapa mitra pemerintah maupun Polri dan TNI lainnya yang mohon maaf saya  tidak sempat  sebutkan namanya. 

"Saya sebagai ketua DPD, PJI.  Sulawesi selatan mengucapkan terima kasih atas dukungan dan bantuannya  dan bantuan bapak ibu sangat berarti dalam mendukung  suksesnya acara pengukuhan dan pelantikan ini," ujar Akbar Hasan.

Sebagai mana Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting masyarakat dengan  mitra pemerintah yang turut memberikan dukungan, sehingga pelantikan ini dapat berjalan lancar dan sukses. 

Pelantikan Ketua DPD PJI Sulawesi Selatan ini menjadi harapan untuk  dapat memperkuat peran jurnalis di Sulawesi Selatan dalam memberi atau  menyampaikan informasi yang akurat dan berimbang kepada lapisan masyarakat.(*) 

Selasa, 25 Juni 2024

DPP AMI Minta Bupati Lamongan Segera Evaluasi Kinerja Dinkes Yang Diduga Lakukan Pembiaran Dalam Pengawasan Kosmetik TIE


Surabaya, Sigapnews.com- Maraknya peredaran kosmetik tanpa ijin edar (TIE) dikabupaten Lamongan bentuk gagalnya Dinas Kesehatan Lamongan yang diduga melakukan pembiaran dan kelalaian dibidang pengawasan.

"Hal tersebut seharusnya tidak terjadi dikarenakan peredaran kosmetik tanpa ijin edar (TIE) sangat berbahaya buat kesehatan dan sangat jelas melanggar UU Kesehatan,  juga melanggar UU Perlindungan Konsumen dan merugika pendapatan negara dari bidang perpajakan.ungkap Ketum Aliansi Madura Indonesia (AMI), Hasan Fanzury, Selasa (25/6/2024). 

Maka dari itu Kepala Departemen Perlindungan Konsumen Aliansi Madura Indonesia (AMI) Hasan Fanzury, meminta kepada Bupati Lamongan untuk segera mengevaluasi kinerja Dinas Kesehatan Lamongan yang dimana selama ini diduga melakukan pembiaran dan kelalaian dibidang pengawasan peredaran kosmetik tanpa ijin edar (TIE), .

Menurutnya, Temuan peredaran kosmetik tanpa ijin edar (TIE) dikabupaten Lamongan ini bukan yang pertama kali ditemukan oleh Aliansi Madura Indonesia (AMI) melainkan yang kedua kalinya, katanya. 

"Kami berharap Bupati Lamongan bisa memberikan jaminan terhadap kesehatan dan perlindungan konsumen buat warganya, imbuh Hasan.

Ditempat terpisah, Ketua Umum Aliansi Madura Indonesia (AMI) Baihaki Akbar menyampaikan bahwa akan segera mengambil langkah tegas dengan melaporkan temuan peredaran kosmetik tanpa ijin edar (TIE) ke aparat penegak hukum (APH).

"Karna kami menduga dan menilai kinerja Dinas Kesehatan Lamongan tidak profesional dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengawas peredaran kosmetik tanpa ijin edar (TIE) dikabupaten Lamongan, pungkasnya. 

Kamis, 20 Juni 2024

Nampak Ceria di Taman Kalong Soppeng, Siswa SDN 7 Salotungo Bersemangat dalam Gerakan Gemar Membaca


Soppeng, Sigapnews.com,- Keceriaan tergambar jelas di wajah anak-anak SDN 7 Salotungo saat mereka mengikuti kegiatan 'Gerakan Gemar Membaca' yang diselenggarakan oleh Pokja 2 Tim Penggerak PKK Kabupaten Soppeng di Taman Kalong Soppeng. Taman kebanggaan masyarakat Soppeng ini menjadi saksi sejarah kebahagiaan anak-anak yang disuguhi buku-buku dengan berbagai judul menarik, ditambah keramahan ibu-ibu dari Tim Penggerak PKK yang semakin menambah kegembiraan dan ketentraman di Taman Kalong. Jum'at (21/6/2024). 

SDN 7 Salotungo mengirimkan sebanyak 25 siswa yang terdiri dari Kelas IIIA, IIIB, dan IIIC. 

Mereka didampingi oleh guru kelas masing-masing, yakni Irwan, S.Pd, guru kelas IIIA; A. Arfia Arifai, S.Pd, guru kelas IIIB; dan Anang, S.Pd, guru kelas IIIC.

Irwan, S.Pd, guru kelas IIIA, berkomentar, "Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menumbuhkan minat baca pada anak-anak sejak dini. Dengan membaca, mereka bisa membuka jendela dunia dan memperoleh ilmu yang berharga."

A. Arfia Arifai, S.Pd, guru kelas IIIB, menambahkan, "Melalui gerakan gemar membaca, kami berharap dapat membentuk generasi yang cinta buku dan memiliki wawasan yang luas. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak anak yang terlibat."

Anang, S.Pd, guru kelas IIIC, juga memberikan pendapatnya, "Partisipasi aktif siswa dalam kegiatan ini menunjukkan antusiasme mereka terhadap literasi. Ini adalah langkah awal yang baik untuk menciptakan budaya membaca di kalangan anak-anak."

Dukungan dari orang tua siswa juga sangat berperan penting dalam kesuksesan kegiatan ini. Salah satu orang tua siswa menyatakan, "Kami sangat mendukung kegiatan ini karena memberikan pengalaman yang berbeda bagi anak-anak. Mereka tidak hanya belajar di dalam kelas, tetapi juga dapat menikmati suasana belajar yang menyenangkan di luar ruangan."

Kegiatan 'Gerakan Gemar Membaca' ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain di Kabupaten Soppeng untuk mengadakan acara serupa, sehingga semakin banyak anak-anak yang terdorong untuk gemar membaca. Keceriaan dan antusiasme yang terlihat di Taman Kalong Soppeng hari ini merupakan bukti nyata bahwa membaca dapat menjadi kegiatan yang menyenangkan dan bermanfaat bagi anak-anak.

Publisher : Hendra

Jum'at Curhat Polsek Lalabata, Kapolsek Iptu Mahmuddin Sampaikan Pesan Kamtibmas

Soppeng, Sigapnews.com, Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin, S.Sos yang didampingi sejumlah personil melakukan komunikasi kamtibmas yang dikemas dalam program Jum'at Curhat yang di langsungkan di kantor Mapolres Lama Jalan Kemakmuran Watansoppeng, Jum'at (21/6/2024). 

Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin yang didampingi para  Bhabinkamtibmas menyasar para pengendara lalu lintas dan warga masyarakat yang berada di kantor lama Mapolres Soppeng tersebut. 

Iptu Mahmuddin dalam kesempatan itu, menyampaikan pesan kepada para pengendara dengan mengatakan, "berkendaralah dengan aman karena itu akan mengingatkanmu untuk selalu berhati-hati saat mengendarai kendaraan bermotor di jalan, kapanpun dan dalam kondisi apa pun, pesan Kapolsek Lalabata.

Selain itu, kata Kapolsek Lalabata, "Setiap pengendara wajib waspada dan selalu memperhatikan rambu-rambu lalu lintas demi keamanan dan kenyamanan bersama. 

"Hal itu karena jalanan bukan hanya milik satu orang atau kelompok tertentu tandasnya. 

"Setiap pengendara wajib mematuhi peraturan, tidak hanya demi keselamatan pribadi, tetapi melainkan juga demi keamanan dan kenyamanan bersama, tukas Iptu Mahmuddin.

Dalam kesempatan itu juga, Kapolsek lalabata Iptu Mahmuddin menghimbau khususnya dalam bermedia sosial untuk senantiasa bijak dalam bermedsos, hindarilah yang dapat berpotensi menimbulkan konflik utamanya menjelang pilkada Soppeng. 

Tak hanya itu, Iptu Mahmuddin juga menghimbau kepada warga dimanapun berada untuk bersama-sama Polri dalam menjaga situasi dan keamanan, karena menurutnya lingkungan yang aman akan nyaman dalam beraktivitas, pungkasnya. 

Terakhir Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin membeberkan bahwa awal bulan Juli nanti, kantor Mapolsek Lalabata akan berpindah melakukan pelayanan masyarakat di ex kantor Mapolres Soppeng yang lama di jalan kemakmuran, pungkasnya. 

(Red) 

Senin, 17 Juni 2024

Berqurban 6 Ekor Sapi, Kapolres Soppeng : Tanamkan Nilai-nilai Keikhlasan Pengabdian Sebagai Insan Bhayangkara

Soppeng, Sigapnews.com, Kapolres Soppeng AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K.,M.T CIPA memimpin pemotongan hewan Qurban pada Hari Raya Idul Adha 1443 H, yang dilangsungkan di area Kantor Mapolres Soppeng di Jalan Tenribali Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata, Senin 17 Juni 2024 pukul 10.00 wita.

Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakapolres Kompol H. Muhiddin Yunus, SH, MH, Para PJU Polres Soppeng dan Ketua Bhayangkari Soppeng Ny. HJ, Denny Yusuf.

Untuk tahun ini pada momen hari raya Idul Adha 1445 H/2024, Polres Soppeng menyembelih sebanyak 6 ekor sapi, yang bersumber dari Kapolres Soppeng AKBP H.Muhammad Yusuf sebanyak 1 ekor Sapi, 4 ekor sapi dari gabungan Satuan dan Fungsi Polres Soppeng, serta 1 ekor sapi dari Kapolsek Ganra Ipda Harmoko.

Sebelum dilakukan pemotongan hewan Qurban terlebih dahulu diawali pembacaan Doa kemudian dilanjutkan dengan penyerahan hewan Qurban dari Kapolres Soppeng kepada panitia penyembelihan hewan Qurban.

Kapolres Soppeng AKBP H.Muhammad Yusuf Usman mengatakan,dari jumlah keseluruhan hewan Qurban yang disembelih, kemudian diserahkan kepada warga yang kurang mampu dan Warakawuri serta menyerahkan daging Qurban kapada Bhabinkamtibmas untuk di serahkan kepada masyarakatnya di wilayah masing-masing.

Kapolres Soppeng mengungkapkan, "Semoga kita dapat memaknai Hari Raya Idul Adha tahun ini, dengan ber Qurban kita menanamkan nilai-nilai Keihklasan dalam mengabdi sebagai insan Bhayangkara yang bertaqwa kepada allah SWT ”, pungkas AKBP Muhammad Yusuf Usman.

(Hendra/JOIN)

Sabtu, 15 Juni 2024

Sasar Warga di Area Publik, Personel Polres Soppeng Gelar Cipta Kondisi dan KRYD Ajak Tangkal Berita Hoax


Soppeng, Sigapnews.com, Puluhan personel Polres Soppeng melaksakan cipta Kondisi dan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) di wilayah kabupaten Soppeng yang diawali apel pada hari sabtu malam tanggal 15 Juni 2024 pukul 21.10 wita bertempat di Pos 700 Sat Lantas Polres Soppeng Jl. Pemuda Kelurahan Lemba Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng.

Apel dipimpin langsung oleh, KBO Sat Samapta Polres Soppeng IPDA Muhammad Arwin di dampingi Kanit Regident Sat Lantas Polres Soppeng IPDA Muhtadi, S.Sos.

Selanjutnya setelah apel personel bergeser ke Taman kalong dan pelataran Masjid Raya Darussalam Watansoppeng,

Dalam kesempatannya, KBO Sat Samapta IPDA Muhammad Arwin mengajak kepada tokoh pemuda agar tetap menjaga situasi kamtibmas saat ini menjelang proses tahapan inti Pilkada 2024 di Kabupaten Soppeng.

Ipda Arwin juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak menyebarkan dan atau mempercayai berita hoax atau black campaigne.

Selain itu para personel Polres Soppeng memberikan himbauan kepada masyarakat di area publik untuk menjaga keselamatan dan tetap waspada terhadap barang bawaan serta melangkapi keselamatan dalam berkendara.

"KRYD dan Cipta Kondisi di wilayah Hukum Polres Soppeng dilakukan sebagai langkah dan upaya untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum polres soppeng serta menekan timbulnya tindak pidana, pungkasnya.

(Hendra/JOIN)

Rabu, 12 Juni 2024

Kapolres Soppeng Pimpin Rapat Rencana Kegiatan Lomba Dai Sambut Hari Bhayangkara Ke 78 Tahun

Soppeng, Sigapnews.com, Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke 78 Polres Soppeng menggelar Lomba Da'i Kamtibmas dan Lomba Bhabinkamtibmas di Aula Tantya Sudhirajati Polres Soppeng, Rabu 12 Juni 2024.

Dalam Sambutannya Kapolres Soppeng AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman SH, S.IK, M.T, CIPA, "menyampaikan salah satu kegiatan lomba meyambut hari Bhayangkara yaitu diantaranya lomba Da'i Kamtibmas maupun kegiatan Sosial yang sementara di laksanakan dengan mengunjungi beberapa rumah warga yang tergolong miskin.

"Harapan kami tentunya kedepan semakin matang, semakin dewasa meningkatkan pelayanan sehingga benar-benar di rasakan oleh masyarakat, ujarnya.

Dalam kegiatan ini, Polres Soppeng mengusung tema Lomba Da'i Kamtibmas Rahmatan Lil alamin dengan pendekatan Kamtibmas sedangkan materi kedua yang sudah di persyaratkan yaitu, Merawat persaudaraan ditengah masyarakat Multikultural.

Kapolres Soppeng menegaskan kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk mempererat perbedaan berbagai suku ras, agama tentu hal ini Polisi bertugas untuk membina serta menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Soppeng sampai saat ini relatif kondusif.

Di akhir sambutan, mantan Kapolres Palopo ini mengucapkan selamat datang dan selamat bertanding bagi para peserta dalam menyambut hari Bhayangkara ke 78.

"Terimakasih para undangan dan peserta yang berkenang hadir dalam mengikuti lomba ini, karena ini merupakan perjuangan kita semua bagi umat muslim untuk menyampaikan kebaikan, tutupnya.

Turut hadir Wakapolres Soppeng Kompol H. Muhiddin Yunus, Kasat binmas, Tim Penilai dari kantor kementerian agama Kabupaten Soppeng, Dai Mitra Polri dan Dai Polri, Bhabinkamtibmas dan panitia Lomba dari Satbinmas Polres Soppeng.

(Hendra/JOIN)

Sambut HUT Bhayangkara, Polres Soppeng Salurkan Bantuan Sosial Kepada Kaum Dhuafa

Soppeng, Sigapnews.com, Sebagai wujud kepedulian kepada warga dalam menyambut hari Bhayangkara ke 78 Tahun, Kapolres Soppeng AKBP Dr. H. Muhammad Yusuf Usman S.H.,S.I.K., M.T.,CIPA bersama jajaran kembali menyalurkan bantuan sosial kepada warga kurang mampu/kaum Dhuafa yang ada di Jln Kayangan Kelurahan Lemba Kecamatan Lalabata, Rabu 12 Juni 2024.

Dalam kunjungannya, Kapolres Soppeng didampingi Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin S.Sos, Kasihumas Iptu H.Husain S.Sos, S.H. M.H dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Lemba AIPTU Budiaman. 

Dengan menenteng sembako, Kapolres Soppeng AKBP H.Muhammad Yusuf Usman mengunjungi rumah La Hatta (75) yang mengalami kebutaan mata yang sudah kurang lebih dua tahun, sekaligus memberikan bantuan berupa Sembako dan Santunan.

"Alhamdulillah, semoga bantuan yang kami berikan bisa bermanfaat bagi penerima, ujar Kapolres AKBP Yusuf. 

Kegiatan ini sebagai bentuk upaya Polri khususnya Polres Soppeng kepada warga yang kurang mampu.

Diakhir kunjungan, mantan Kasubdit Regident Polda Sulsel ini memberikan semangat hidup kepada penerima bantuan untuk tetap semangat, dirinya juga menyampaikan apa yang telah di lakukan oleh Polres Soppeng menjadi spirit oleh Polsek jajaran untuk membantu masyarakat  khususnya di wilayah Hukum Polres Soppeng, tandasnya.

(Hendra/JOIN) 

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved