-->

Minggu, 12 April 2020

Meskipun Penuh Resiko, PPL dan Petani di Bone Kompak Panen Padi di Tengah Covid 19

Meskipun Penuh Resiko, PPL dan Petani di Bone Kompak Panen Padi di Tengah Covid 19

Pemanenan dilakukan dengan menggunakan Combine Harvester (Foto Al-Az)

Sigapnews.com, Bone (Sulsel) - Ketersediaan pangan, khususnya beras yang merupakan makanan pokok masyarakat kita menjadi penting untuk tetap selalu ada di tengah mewabahnya virus covid-19.

Untuk itu Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, meminta agar insan pertanian untuk terus aktif bergerak, demi menjaga ketersediaan stok pangan.

Pesan ini dipertegas kembali oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, bahwa petani dan penyuluh harus terus bekerja dan untuk bisa terus bekerja, harus selalu menjaga kesehatan dan mengikuti anjuran protokol dari Kementeria Kesehatan.

Pesan inilah yang selalu memotivasi para petani dan penyuluh untuk tetap beraktivitas di lahan,  seperti halnya sebelum mewabahnya Covid-19.

Musim panen masih berlangsung di beberapa daerah di Sulawesi Selatan,  salah satunya di Kabupaten Bone, tepatnya di Kelompok Tani Mappideceng, Desa Awang Cenrana, Kecamatan Cenrana.

Informasi dari Penyuluh Pertanian Desa Awang Cenrana, Andi Sepalawan yang biasa dipanggil Asep bahwa luas panen di wilayah Kelompok Tani Mappideceng adalah seluas 40 Ha, Senin (13/4/2020). 

Menurutnya, Varietas yang ditanam adalah jenis padi Ciherang dengan produktivitas kurang lebih 6 ton / Ha.

Pemanenan dilakukan dengan menggunakan Combine Harvester, sehingga pekerjaan pemanenan lebih cepat selesai dan tingkat kehilangan hasil lebih kecil.

Semangat PPL dan Petani nampak terlihat dalam pemanenan demi ketersediaan pangan, walaupun penuh resiko di tengah wabah Covid 19.

“Kami tetap turun ke lapangan untuk memantau kegiatan pertanian, meskipun penuh dengan resiko di tengah wabah virus Corona, ujar Asep.

"Ini adalah tupoksi kami, bersama-sama petani  untuk menjaga ketersediaan pangan, doakan kami selalu sehat,” pungkasnya. (RSN-JML) BBPP-BK.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved