-->

Selasa, 11 Februari 2025

Plh Ketua PGRI Sumut, Ilyas : Kita ajak Bank Daerah Membersamai PGRI Dalam Membantu Pendidikan

Jakarta, Sigapnews.com, Di tengah pesatnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, peran guru sebagai pendidik dan pengajar semakin vital dalam membentuk generasi masa depan. Era globalisasi dan digitalisasi membawa tantangan dan peluang baru yang harus dihadapi oleh pendidik.

Dalam konteks ini, guru tidak hanya diharapkan untuk menyampaikan materi pelajaran, tetapi juga untuk menjadi pembimbing, inovator, dan agen perubahan yang mampu mengadaptasi metode pengajaran sesuai dengan kebutuhan zaman.

Hal tersebut disampaikan Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) disela-sela Konferensi Kerja Nasional I PGRI 2025, serta pelantikan Satuan Musyawarah Nasional (SMN) APKS PB PGRI di Ballroom Millennium Hotel Jakarta, yang berlangsung dari tanggal 11 - 13 Februari 2025 ini mengusung tema “Guru Bermutu, Indonesia Maju, Guru Hebat Indonesia Kuat. ”Selasa malam (12/2/2025). 

Menurut Ilyas yang juga Kadis Kominfo Provinsi Sumatera Utara ini, seiring dengan akses informasi yang semakin mudah dan cepat, guru dituntut untuk memanfaatkan teknologi secara efektif, mengintegrasikan pembelajaran digital, serta membimbing siswa dalam memahami dan menyaring informasi secara kritis. 

"Dengan demikian, guru memiliki peran yang lebih kompleks, yaitu sebagai fasilitator yang mendorong kreativitas, kolaborasi, dan keterampilan berpikir kritis di kalangan siswa".

Disamping itu juga Ilyas mengajak semua Ketua dari Jajaran PB, Provinsi, Kabkota, Cabang dan ranting untuk bersama mengajak dan mendorong agar keberadaan Bank Pembangunan Daerah ikut senantiasa mensupport kegiatan PGRI yang sepanjang perjalanan kita ketahui bahwa semua dana yang berkaitan dengan pendidikan mulai dari  penghasilan guru seperti gaji, serifikasi termasuk berbagai kegiatan baik yang bersumber dari APBN dan APBN misalnya dana BOS maupun sumber lainnya yang syah semuanya berada pada Bank  Daerah kita masing masing". 

"Dengan demikian diharapkan keberadaan Bank Daerah sebagai tempat penampungan dana - dana pendidikan kita dapat mendukung keberadaan Organisasi PGRI dalam program kegiatan maupun dalam proses belajar mengajar dengan menyisihkan sebagian Dana CSR (Corporate Social Responsibility) yang dialokasikan oleh bank atau perusahaannya, terang Ilyas. 

Sementara sosok wanita yang dianugerahi gelar Ibunda Guru Indonesia yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Siti Hediati Hariyadi atau yang lebih akrab disapa Titiek Soeharto  pada saat membuka Konkernas I PGRI Tahun 2025 malam 11/02, menekankan pentingnya semua pihak termasuk guru untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) saat memberikan sambutan sekaligus  membuka Konkernas I PB PGRI Tahun 2025.

Menurutnya "Program MBG ini amat membantu anak-anak untuk meningkatkan konsentrasi dalam belajar. Kita semua harus mendukung MBG agar berjalan baik di seluruh Indonesia. 

"Kalau anak-anak fokus dan konsentrasi dalam belajar ini akan membantu guru dalam menjalankan tugasnya," Jelasnya.

Diakhir sambutannya Bunda Guru Indonesia ini mengatakan bahwa Konferensi Kerja Nasional I PGRI 2025 ini menjadi bukti nyata komitmen para guru dan PGRI untuk terus mengembangkan kualitas pendidikan di Indonesia. 

Ia berharap melalui PGRI dapat mendorong semua pihak untuk memberikan perhatian lebih kepada para guru dan pendidikan di Indonesia. 

"Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan, salah satunya melalui program makan siang bergizi gratis bagi siswa, ujarnya saat mengakhiri sambutannya.

Sementara Ketua Umum PB PGRI Prof. Dr. Unifah Rosyidi, M. Pd., dalam sambutannya, mengenang almarhum Presiden Soeharto, yang dikenal sangat memperhatikan dunia pendidikan, khususnya nasib guru di Indonesia. 

Ia menceritakan bagaimana Soeharto memberikan arahan kepada para guru dengan penuh kehormatan dan rendah hati.

“Presiden Soeharto adalah sosok yang sangat peduli dengan pendidikan". 

"Beliau selalu memperhatikan guru dengan penuh kasih dan perhatian". 

"Kenangan ini saya rasa bukan kebetulan, namun merupakan takdir dari Allah SWT dan alam semesta yang mempertemukan kita semua di sini,” ujar Prof. Dr. Unifah Rosyidi dengan nada penuh haru.

Unifah juga mengulang apa yamg disampaikan Putri mendiang Presiden Soeharto ini, kita PGRI harus menjadi lokomotif perubahan di tengah arus globalisasi. 

"Tugas ini memang tidak ringan, namun dengan kesungguhan hati, guru bisa menempatkan posisi di garda terdepan dalam melakukan inovasi dan transformasi".

"Ayah dan ibunya, Soeharto dan Tien Soeharto, amat memperhatikan nasib para guru dan organisasinya, PGRI itu di saat masih menjadi Presiden, ayah bunda Guru Indonedia inilah yang  membangunkan gedung untuk kantor pusat PB PGRI di Jakarta", ungkap Unifah.

"Demikian juga ibundanya Bu Titiek Soeharto ini selalu memperhatikan nasib para guru, kita" ujarnya.

Ribuan orang berkumpul mengikuti Konkernas I PGRI Tahun 2025 tampak hadir, selain PB PGRI Pusat, juga Ketua PGRI Provinsi se Indonesia, Ketua PGRI utusan Kab/kota se Indonesia beserta para pengurus serta tamu undangan mitra PGRI serta media cetak elektronik. 

(Rizky Zulianda)

Fakta Terbaru, AKP Nurman Matasa Jelaskan Dugaan Tambang Ilegal di Sekitar Mapolres Soppeng

Soppeng, Sigapnews.com, Terkait lokasi tambang galian C yang diduga beroperasi yang tidak jauh dari lokasi kantor Kepolisian Resort Polres Soppeng, Kelurahan Lalabata Rilau, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng, Kasat Reskrim Polres Soppeng, AKP Nurman Matasa, SH, MH, menjelaskan bahwa aktivitas galian tersebut sebenarnya untuk peruntukan rumah dinas Polres Soppeng, ucapnya Rabu (12/02/2025)

"Kegiatannya telah kami hentikan, kami telah mengunjungi lokasi agar aktivitas dihentikan," tegas AKP Nurman.

Kasat Reskrim Polres Soppeng AKP Nurman menegaskan bahwa Polres Soppeng bertindak profesional dan transparan dalam menangani kasus ini. 

"Kami tidak akan menutupi apapun, kami akan selalu menjaga kepercayaan masyarakat," ujarnya.

"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat tidak perlu khawatir tentang kegiatan ini, karena kami telah menghentikan kegiatan tersebut dan akan memastikan bahwa kegiatan yang akan dilakukan di lokasi itu sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku," terang AKP Nurman.

Ia menuturkan bahwa, "Polres Soppeng berharap masyarakat dapat memahami situasi yang sebenarnya dan tidak perlu khawatir tentang kegiatan yang telah dihentikan tersebut, tandasnya (***)

Ketua Pemuda ICMI Babel, Dampak Dominus Litis di RKUHAP Terhadap HAM

Babel, Sigapnews.com, Gustin, M.Pd selaku Ketua Pemuda Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Bangka Belitung mengungkapkan bahwa polemik Dominus Litis dalam Revisi Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (RKUHAP) ini akan memunculkan kekhawatiran adanya pelanggaran hak asasi manusia dan menciderai prinsip keadilan dalam hukum.

Selain itu, dikhawatirkan juga melalui Dominus Litis ini rentan sekali diintervensi secara politis dalam pelaksanaannya, sehingga akan berdampak pada terbatasnya akses keadilan, ujar Gustin, Selasa (11/02/25)

Menurut Gustin, hal ini juga disampaikan oleh Ketua Umum Pemuda ICMI Pusat, Dr. Ismail Rumadan, MH, terkait dominus litis perlu disikapi secara serius, sebab kekuasaan yang besar khawatir sarat digunakan dan menjadi alat bagi kekuasaan untuk membungkam pihak-pihak lain yang tidak sejalan pola pikir dalam membangun negara dan bangsa.

Kewenangan ini tentu sangat power full, terlebih lagi posisi kejaksaan berada di bawah kekuasaan eksekutif, sehingga kewenangan yang power ini cenderung bisa disalahgunakan, ujarnya.

Seharusnya perubahan dalam undang-undang harus bertujuan untuk memperbaiki sistem hukum dan bukan sekadar mengakomodasi kepentingan sesaat. 

Ia menyarankan agar perbaikan sistem dilakukan dengan memperkuat fungsi pengawasan internal dan eksternal lembaga negara serta menegakkan disiplin kepada para anggota yang melanggar aturan, bukan dengan mengubah kewenangan yang sudah diatur dalam konstitusi.(")

Dedikasi Tanpa Banyak Teori, Dua Guru PAI SDN 7 Salotungo Tunjukkan Kinerja Nyata

Soppeng, Sigapnews.com, Muh. Alwi Basri, S. PDI, dan Nur Hidayah, S. PDI, dua guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di SD Negeri 7 Salotungo, membuktikan bahwa kerja nyata lebih bermakna dibanding sekadar teori. Senin (11/2/2025). 

Dengan komitmen tinggi, keduanya telah memberikan kontribusi besar dalam bidang keagamaan di sekolah mereka.

Salah satu inovasi yang mereka kembangkan adalah melatih siswa dalam bersenandung hijaiyyah dengan perpaduan musik perkusi. 

Metode ini tidak hanya membuat pembelajaran lebih menarik, tetapi juga membantu anak-anak lebih cepat dalam mengenali dan menghafal huruf hijaiyyah.

Tak hanya itu, Muh. Alwi Basri dan Nur Hidayah juga berperan penting dalam kehadiran Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) Lentera Qalbu Sanggar Masumange di SD Negeri 7 Salotungo. TPA ini menjadi wadah bagi siswa untuk memperdalam ilmu agama, terutama dalam membaca dan memahami Al-Qur'an.

Di luar bidang keagamaan, keduanya juga menunjukkan keseriusan dalam meningkatkan kompetensi di era digital. 

Hal ini dibuktikan dengan kelulusan mereka di Level 1 Program Kandidat Sekolah Rujukan Google (KSRG), sebuah program yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru dalam memanfaatkan teknologi informasi untuk pembelajaran.

Dengan berbagai kiprah yang telah mereka lakukan, Muh. Alwi Basri dan Nur Hidayah menjadi contoh nyata bahwa dedikasi dan kerja nyata adalah kunci utama dalam membawa perubahan positif di dunia pendidikan.

(Red) 

Kebesaran Jiwa dalam Menerima Kebenaran, Refleksi Bersama Abdul Asis, S. Pd I

Soppeng, Teropongsulawesi.com, Dalam sebuah pertemuan Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) Kecamatan Lalabata, Ketua Gugus I Soppeng, Abdul Asis, S. Pd I, menyampaikan pesan mendalam tentang pentingnya memaknai aturan dengan bijak agar tidak terjebak pada opini pribadi. Senin (11/2/2025).

Acara yang dihadiri oleh para guru PAI ini menjadi momen refleksi bersama tentang bagaimana memahami dan mengamalkan aturan dalam dunia pendidikan dengan sikap yang lebih terbuka dan penuh kebijaksanaan.

Dalam pemaparannya, Abdul Asis mengingatkan bahwa aturan bukanlah sekadar deretan teks yang harus dihafal atau ditaati secara kaku, tetapi harus dipahami dengan baik agar dapat diterapkan dengan benar.

“Sering kali kita terjebak dalam opini pribadi tanpa menyadari bahwa aturan telah memiliki landasan yang jelas dan bertujuan untuk kebaikan bersama,” tuturnya.

Ia menekankan bahwa menerima kebenaran adalah bagian dari kebesaran jiwa. Tidak jarang, seseorang lebih memilih mempertahankan pendapatnya sendiri daripada menerima kebenaran yang lebih besar.

*Padahal, dalam dunia pendidikan, keterbukaan untuk menerima masukan dan memahami aturan secara objektif akan membawa manfaat yang lebih luas, baik bagi guru maupun peserta didik, ujar Asis.

Kata Dia, “Seorang pendidik yang bijak adalah mereka yang tidak hanya menyampaikan ilmu, tetapi juga belajar dari setiap kebenaran yang ia temui".

"Jangan sampai kita lebih sibuk mempertahankan ego daripada mencari pemahaman yang lebih baik,” tandasnya.

Pesan ini disambut dengan refleksi mendalam oleh para peserta KKG.

Mereka menyadari bahwa dalam menjalankan tugas sebagai pendidik, sering kali ego dan opini pribadi tanpa disadari mempengaruhi cara berpikir dan bertindak.

Dengan pemahaman yang lebih terbuka terhadap aturan dan kebesaran hati dalam menerima kebenaran, diharapkan para guru PAI dapat semakin profesional dalam menjalankan tugas mereka dan memberikan teladan yang baik bagi siswa-siswinya.

Melalui forum ini, Abdul Asis berharap agar para guru tidak hanya memahami aturan secara tekstual, tetapi juga menggali makna dan esensi di baliknya.

Dengan begitu, aturan bukan lagi menjadi sesuatu yang membatasi, melainkan menjadi pedoman yang membawa cahaya dalam perjalanan pendidikan.

(Red)

Senin, 10 Februari 2025

Meski Akan Berakhir Masa Jabatan, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Eksekusi Dampak Musibah Tanah Longsor

Soppeng, Sigapnews.com, Bupati Soppeng, H. A. Kaswadi Razak, SE melakukan kunjungan lapangan ke beberapa lokasi yang terdampak hujan dan tanah longsor di wilayah Kabupaten Soppeng, Senin (10/02/2025).

Kunjungan itu, difokuskan pada Desa Belo serta Jalan Poros Barru-Soppeng di Bulu Dua khususnya di Desa Gattareng Toa Kecamatan Marioriwawo. 

Dalam kunjungan itu, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak meninjau langsung kondisi di lapangan pada lokasi yang terdampak. 

Saat kunjungan, Bupati Soppeng Andi Kaswadi berdialog dengan warga terdampak, dan melihat sejauh mana dampak banjir terhadap infrastruktur dan aktivitas masyarakat.

Bupati Soppeng Andi Kaswadi menyampaikan keprihatinan atas musibah yang terjadi yang telah menimpa warganya. 

Keprihatinan Bupati Soppeng Andi Kaswadi atas nasib warganya tidak pernah surut meski masa jabatannya akan berakhir 20 Pebruari 2025 ini. 

Ia ingin memastikan warganya dalam kondisi aman dan pemerintah daerah hadir di tengah musibah itu serta akan memberikan bantuan dan dukungan yang diperlukan bagi warga yang terdampak hujan dan tanah longsor.

(Red) 

Sabtu, 08 Februari 2025

Ayo Daftarkan Putra-Putri Ayah Bunda! Sanggar Masumange SDN 7 Salotungo Buka Kursus CALISTUN

Soppeng, Sigapnews.com, Kabar baik bagi Ayah dan Bunda yang ingin membekali putra-putrinya dengan keterampilan dasar membaca, menulis, dan berhitung! Sanggar Masumange SD Negeri 7 Salotungo kini membuka kursus CALISTUN (Baca, Tulis, Hitung) sebagai bentuk nyata dedikasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Sanggar Masumange didirikan oleh Abdul Asis, seorang pendidik yang memiliki visi besar dalam membangun generasi yang cerdas dan berkarakter. Program ini dipimpin oleh Muhammad Alwi Basri sebagai Ketua, dengan dukungan penuh dari Zikriyah sebagai Sekretaris dan Ira Syahriani sebagai Bendahara.

Muhammad Alwi Basri mengajak seluruh orang tua untuk segera mendaftarkan anak-anak mereka. “Kursus ini dirancang agar anak-anak lebih mudah memahami konsep dasar membaca, menulis, dan berhitung dengan metode pembelajaran yang menyenangkan dan interaktif,” ujarnya.

Sementara itu, Zikriyah menambahkan bahwa kursus ini akan dipandu oleh tenaga pendidik yang berpengalaman dan peduli terhadap perkembangan anak. “Kami ingin memastikan bahwa setiap anak yang bergabung di kursus ini mendapatkan bimbingan terbaik untuk mengembangkan keterampilan dasar mereka,” katanya.

Sebagai Bendahara, Ira Syahriani menegaskan bahwa program ini merupakan wujud nyata semangat kebersamaan dalam membangun pendidikan. “Kami membuka pintu bagi siapa saja yang ingin berkontribusi dalam program ini, baik sebagai tenaga pengajar, relawan, maupun dalam bentuk dukungan lainnya,” ungkapnya.

Jangan lewatkan kesempatan ini! Segera daftarkan putra-putri Ayah Bunda di kursus CALISTUN Sanggar Masumange SDN 7 Salotungo dan berikan mereka bekal ilmu yang akan menjadi pijakan dalam perjalanan pendidikan mereka. Bersama, kita wujudkan generasi yang cerdas dan siap menghadapi masa depan!

Jumat, 07 Februari 2025

Penguatan dan Strategi, Persiapan SDN 7 Salotungo Hadapi Wawancara KSRG

Soppeng, Sigapnews.com, Setelah seluruh sekolah menyelesaikan ujian sertifikasi Level 1, langkah selanjutnya adalah pendaftaran sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Google (KSRG). Jum'at (7/2/2025). 

Sebagai bagian dari persiapan, Syamsul Hadi dan para guru SDN 7 Salotungo menghadiri pertemuan daring bertajuk "Penguatan dan Persiapan Wawancara KSRG" pada Jumat, 7 Februari 2025, pukul 02.00-03.00 WITA.

Dalam pertemuan ini, peserta dibekali dengan wawasan mengenai proses wawancara dan pengisian formulir pendaftaran sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Google. 

Sesi ini dipandu oleh Coach Edward, Eka Gustiwana, dan Agus Mono, yang memberikan arahan teknis serta strategi terbaik agar sekolah dapat lolos sebagai KSRG.

Dengan adanya pelatihan ini, SDN 7 Salotungo semakin siap menghadapi tahap wawancara dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan berbasis teknologi di lingkungan sekolah.

(Red) 

Perdana di Soppeng, Pendekatan Interaktif TPA Lentera Qalbu dalam Mengenal Huruf Hijaiyah

Soppeng, Sniperjurnalis.com, Musholla SDN 7 Salotungo menjadi pusat kegiatan awal bagi para santri Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) Lentera Qalbu Sanggar Masumange dalam pertemuan yang berlangsung pukul 15.00 WITA. Jum'at (7/2/2025). 

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Umum/Pendiri Abdul Asis, S. Pd I, Ketua Muh Alwi Basri, S. Pd I, Sekretaris Zikriyah, S. Pd. Gr, Bendahara Ira Syahriani, S. Pd, serta anggota Nur Hidayah, S. Pd I.

Sebagai tahap awal, para santri tidak langsung diarahkan membaca Al-Qur'an (Iqro'), tetapi terlebih dahulu diajak mengenal huruf hijaiyah melalui senandung interaktif. 

Dalam sesi ini, santri melantunkan huruf hijaiyah mulai dari Alif, Ba, Ta, Tsa, Jim, Ha, Kha, Dal, hingga Ya, dengan irama yang menarik. 

Zikriyah, S. Pd. Gr, menjelaskan bahwa pendekatan ini bertujuan mempermudah santri dalam mengenal dan menghafal huruf hijaiyah sebelum memasuki tahapan membaca.

Pada pertemuan selanjutnya, santri akan diuji kemampuan membacanya guna mengklasifikasikan mereka ke dalam tingkatan dasar atau lanjutan. 

TPA Lentera Qalbu menggunakan metode Qirooah, yang menurut pengalaman ustadzah pengajar, dapat membuat anak-anak mampu membaca Al-Qur'an hanya dalam waktu tujuh jam. 

"Kami berharap seluruh santri dapat mencapai target ini dan semakin mencintai Al-Qur'an," ujar ustadzah dalam pertemuan tersebut.

Dengan metode pembelajaran yang menyenangkan dan sistematis, TPA Lentera Qalbu SDN 7 Salotungo diharapkan dapat menjadi pusat pembelajaran Al-Qur'an yang efektif dan inspiratif bagi siswa.

(Red) 

Rabu, 05 Februari 2025

Detil Penahanan ASB dalam Kasus Korupsi Impor Gula oleh Kejagung

Jakarta, Sigapnews.com, Tim Penyidik pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) telah menetapkan 1 (satu) orang Tersangka perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan importasi gula di Kementerian Perdagangan tahun 2015 – 2016. 

Kegiatan tersebut dilakukan berdasarkan Surat Perintah Penyidikan Direktur Penyidikan pada JAM PIDSUS tanggal 3 Oktober 2023.

Setelah dilakukan pemeriksaan sebagai Tersangka, Tim Penyidik melakukan penahanan terhadap Tersangka ASB selama 20 hari ke depan di Rumah Tahanan Negara Salemba Cabang Kejaksaan Agung berdasarkan Surat Perintah Penahanan tanggal 5 Februari 2025.

Adapun peran Tersangka ASB, bahwa pada 7 Juni 2016, Tersangka ASB selaku Direktur Utama PT Kebun Tebu Mas (KTM) mengajukan Permohonan Persetujuan Impor Raw Sugar sebanyak 110.000 ton (seratus sepuluh ribu ton); dan Bahwa pemberian persetujuan impor tersebut juga diberikan tanpa adanya rekomendasi dari Kementerian Perindustrian yang seharusnya sesuai Pasal 6 Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 117 Tahun 2015, yang merupakan salah satu syarat pengajuan permohonan Persetujuan Impor.

Akibat perbuatan para tersangka, negara dirugikan senilai Rp578.105.411.622,47 (lima ratus tujuh puluh delapan milyar seratus lima juta empat ratus sebelas ribu enam ratus dua puluh dua koma empat puluh tujuh rupiah) berdasarkan hasil perhitungan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Pasal yang disangkakan terhadap tersangka yaitu Pasal Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 3 jo. Pasal 18 Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan atas Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. 

(Sumber Berita: Kapuspenkum Kejaksaan Agung RI) 

Senin, 03 Februari 2025

Kerja Sama dan Inovasi: Bupati Soppeng Gelar Kunjungan Strategis ke BBRP Batu Jatim

Batu (Jatim),Sigapnews.com, Dalam rangka untuk meningkatkan pembangunan di bidang peternakan, Pemerintah Kabupaten Soppeng melakukan kunjungan kerja  di Balai Besar Pelatihan Peternakan BBPP) Dirjen Peternakan Kementan RI di kabupaten  Batu Provinsi Jawa Timur  (Jatim) pada tanggal 3 Februari 2025, yang merupakan rangkaian kegiatan studi tiru di Batu dan Malang yang berlangsung dari tanggal 2 Pebruari hingga 4  Februari 2025.

Kunjungan dipimpin langsung oleh Bupati Soppeng Haji Andi Kaswadi Razak, SE yang didampingi Kadis Pemdes, Kadis Pertanian dan Kadis Peternakan dan diikuti oleh Camat, Penyuluh, Petani Milenial dan Kepala Desa. 

Dalam kunjungannya, Rombongan diterima oleh Kepala Balai Besar Pelatihan Peternakan Batu Roby Darmawan, M. Eng beserta jajaran. 

Selain menerima penjelasan dalam kelas, rombongan juga mengunjungi instalasi khususnya dalam penanganan kambing perah.

Tujuan kegiatan ini, Kabupaten Soppeng akan menggenjot pembangunan peternakan yang memiliki potensi besar untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, penanganan kemiskinan, pengendalian stunting dan makanan bergizi. 

Peran tersebut perlu didukung SDM yang memadai, inovasi dan motivasi sehingga studi tiru ini diharapkan menjadi langkah yag starategis mencapai tujuan yang dimaksud.

Dalam kunjungan tersebut juga dibicarakan kemungkinan kerja sama dengan Pemkab Soppeng dalam hal pembelajaran offline dan online serta pengiriman perwakilan desa untuk pembelajaran secara inrensif di BBPP Batu.

(Red) 

Kolaborasi Polsek dan Koramil Krembung, Sosialisasi Nasionalisme di SMKI Rejeni

Sidoarjo, Sigapnews.com, Polsek Krembung bersama Koramil Krembung melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan kepada siswa-siswi SMKI Rejeni, Selasa (4/1/2025).

Hadirnya TNI-Polri di sekolah tersebut guna memberikan edukasi kepada pelajar tentang Nasionalisme, serta mewaspadai bahaya kenakalan remaja.

Kanit Binmas Polsek Krembung Aiptu Adin menjelaskan, bahwa pentingnya menanamkan jiwa nasionalisme kepada pelajar di era kemajuan teknologi seperti saat ini adalah sebagai antisipasi pengaruh kenakalan remaja. Seperti tindakan perundungan, tawuran, narkoba dan sebagainya.

Karenanya melalui program Wayang Pandawa (Wayae Nyangkruk Pemuda, Pelajar dan Mahasiswa) yang dijalankan Polsek Krembung, diharapkan dapat mencegah terjadinya kenakalan anak dan remaja. Sehingga dapat mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kapolsek Krembung AKP Nanang Mulyono mengatakan Program Wayang Pandawa ini terlahir berlatar belakang adanya tindakan bullying di sekolah, tawuran remaja, bahaya peredaran dan penyalahgunaan narkoba, pornografi, penyalahgunaan media sosial dan lainnya.

"Untuk mewaspadai bahaya kenakalan anak dan remaja kami mengajak pihak orang tua juga sekolah turut berperan mengedukasi dengan nilai-nilai positif tentang ajaran agama, pendidikan dan moral," ujarnya.

Pembangunan Berkelanjutan Menjadi Pusat Perhatian di HUT ke-65 Bulukumba

Bulukumba, Sigapnews.com, Peringatan 65 tahun Kabupaten Bulukumba yang dipusatkan di Lapangan Pemuda, Senin, 3 Februari 2025, mengusung tema Ketahanan Pangan untuk Pembangunan Berkelanjutan. 

Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry mengapresiasi tema yang diusung, karena sesuai dengan Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, yaitu memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.

"Pak Presiden Prabowo pada berbagai kesempatan menyampaikan terkait swasembada pangan dan energi adalah program utama beliau. Oleh karena itu tentunya sebagai Penjabat Gubernur, saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih Bulukumba sudah menjadi kabupaten terdepan dalam mendorong swasembada pangan di Sulawesi Selatan," kata Prof Fadjry Djufry, dalam sambutannya.

Perayaan HUT Bulukumba ini juga menghadirkan atraksi budaya. Prof Fadjry Djufri menilai, Bulukumba adalah daerah yang lengkap kekayaan sumber daya alamnya. 

"Semua adalah emas, di laut ada ikannya, pantainya ada Bira, perkebunan hortikultira, tanaman pangan dan peternakannya ada semua," ujarnya.

Ia sebagai penjabat gubernur mengapresiasi pemerintah daerah yang telah bersinergi dan berkolaborasi sehingga menorehkan banyak keberhasilan. Termasuk dalam menjaga inflasi.

"Apa yang didapatkan  adalah hasil kerja semua, ini semua bukan pekerjaan yang instan," ucapnya disambut tepung tangan. 

"Bulukumba adalah satu-satunya kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan yang diundang Kemendagri melakukan presentasi terhadap capaian kinerja pelayanan publik pemerintah daerah," sambungnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ia juga menyampaikan kabar gembira untuk masyarakat Bulukumba. Dimana, Dana Bagi Hasil (DBH) yang merupakan hak pemerintah daerah telah diselesaikan secara bertahap. "Termasuk untuk Bulukumba sebelum acara ini telah ditransfer, Alhamdulillah," ungkapnya.

Usai peringatan Hari Jadi Kabupaten Bulukumba, Pj Gubernur didampingi Bupati Andi Muchtar Ali Yusuf meninjau beberapa titik proyek pembangunan, seperti TPI Bentenge, Pasar Sentral, dan saluran irigasi yang menggunakan beton pracetak.

Andi Utta sapaan akrab Bupati Bulukumba, menyampaikan terima kasihnya kepada Prof Fadjry Djufry atas dukungannya selama ini, serta kesediaannya hadir pada peringatan HUT Bulukumba ini.

"Kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan atas dukungan kepada Pemerintah Kabupaten Bulukumba dalam membantu pembangunan di Kabupaten Bulukumba," ujar.

Dia berharap, di bawah kepemimpinan transisi Prof Fadjry Djufry, sinergitas Pemerintah Provinsi dan Kabupaten semakin terjalin dalam memajukan daerah Bulukumba.

Ia menyampaikan, Bulukumba dengan potensi pertanian dan maritim yang dimiliki, maka ketahanan pangan melalui peningkatan ekonomi hijau dan ekonomi biru menjadi solusi yang tepat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan daya saing daerah.

"Kami berharap Kabupaten Bulukumba menjadi salah satu daerah di Sulawesi Selatan yang menjadi pilar dari program swasembada dan ketahanan pangan Nasional," terangnya.

Di sektor pertanian, ia menjelaskan bahwa pemerintah daerah telah melaksanakan program bibit unggul dan land clearing untuk meningkatkan nilai jual hasil pertanian dan perkebunan di masa mendatang. Selain itu, terus mendorong  budaya menanam melalui pemanfaatan lahan kosong dan pekarangan rumah untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga serta pengendalian inflasi.

Untuk penguatan infrastruktur pertanian, sejak tiga tahun terakhir, juga telah dibangun jaringan irigasi menggunakan beton pra cetak. Ini menjadi bagian dari komitmen untuk pembangunan infrastruktur yang lebih berkualitas dengan peralihan teknologi dari metode konvensional ke metode teknologi beton pra cetak. Keunggulan utama dari pracetak adalah umur konstruksi yang lebih tahan lama dan meminimalisir kebocoran air irigasi, sehingga lebih efisien dan efektif.

Bulukumba juga memiliki garis pantai 128 kilometer, sehingga daerah ini juga mengandalkan sektor kelautan dan perikanan dalam mendukung ketahanan pangan. Program 1.000 rumpon (rumah ikan) terus dijalankan untuk meningkatkan tangkapan ikan bagi para nelayan.

Saat ini, Pemerintah Kabupaten Bulukumba juga menata Pantai Merpati sebagai kawasan terpadu dengan membangun dermaga kolam labuh, Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Bentenge, dan sentra kuliner. Di depan Pantai Merpati juga dibangun pemecah ombak (breakwater) sehingga kapal-kapal nelayan lebih mudah dan aman berlabuh, baik pada musim barat maupun musim timur.

Sedangkan, beberapa persembahan pembangunan, yakni Pembangunan Pasar Sentral dan Pasar Tanete, penyelesaian tahapan Pembangunan Pantai Merpati, Kolam Labuh dan Breakwater.

Selanjutnya, Pembangunan Tempat Pelelangan Ikan Bentenge dan Sentra Kuliner Ikan, Pembangunan Puskesmas Batang dan Puskesmas Borong Rappoa, Pembangunan Kantor Camat Rilau Ale dan Kantor Camat Kindang, Pembangunan Sirkuit Balap Motor Tanjung Bira, yang kemarin baru saja kita gunakan untuk ajang balapan Sinar Harapan Bira Cup Prix 2025.

Pembangunan Tribun Lapangan H. Andi Sulthan Daeng Radja Kelurahan Matekko, penuntasan pengaspalan ruas jalan Kahayya. Pemasangan Tiang Lampu Penerang jalan sebanyak 355 titik, dimana 100 diantaranya menggunakan tenaga surya, Pembangunan Pagar Pedestrian dan Pintu Gerbang Titik Nol Tanjung Bira dan Pembangunan tahap pertama Gedung Budaya Ammatoa.

"Insya Allah tahun 2025 ini akan kita selesaikan. Gedung Ammatoa ini diperuntukkan sebagai pusat aktifitas dan pagelaran seni budaya di Bulukumba," jelas bupati yang akrab disapa Andi Utta ini. 

(Red) 

Jelang Pertandingan Ketiga, Bisakah The Seven Salotungo FC Pertahankan Tren Kemenangan?

Soppeng, Sigapnews.com, Setelah sukses melewati dua laga dengan hasil gemilang, The Seven Salotungo FC kini kembali berbenah untuk menghadapi laga ketiga besok (4/2/2025). 

Pertandingan ini menjadi spesial karena lawan yang akan dihadapi adalah SD IT Ar-Raihan, tim yang juga berasal dari Gugus 1 Soppeng. Duel ini bisa disebut sebagai partai persahabatan sekaligus adu gengsi, mengingat kedua sekolah berada dalam satu kecamatan dan memiliki prestasi yang diakui.

Sebagai pusat kegiatan Gugus 1 Soppeng, SD Negeri 7 Salotungo memiliki peran penting dalam pembinaan olahraga di tingkat sekolah dasar. 

Sementara itu, SD IT Ar-Raihan juga merupakan anggota aktif di gugus ini. Kedua sekolah sama-sama dijagokan dalam turnamen futsal di Kecamatan Lalabata, bahkan di tingkat Kabupaten Soppeng.

Sudirman, S. Sos., S. Pd., selaku pengawas sekaligus pendamping Gugus 1 Soppeng, telah lama memperhatikan perkembangan kedua tim. Ia mengakui bahwa baik The Seven Salotungo FC maupun SD IT Ar-Raihan memiliki sistem pelatihan yang disiplin dan manajemen tim yang baik. 

Hal ini membuat pertandingan besok sangat dinantikan oleh pecinta futsal, mengingat kedua tim memiliki materi pemain yang merata dan strategi permainan yang solid.

Pelatih The Seven Salotungo FC, Syamsul Rijal dan Ancu, kini tengah merancang strategi terbaik agar timnya bisa tampil maksimal. Sementara di kubu lawan, SD IT Ar-Raihan tentu tak ingin kalah dan siap memberikan perlawanan sengit.

Laga ini tidak hanya sekadar perebutan kemenangan, tetapi juga menjadi ajang mempererat persaudaraan antar sekolah dalam Gugus 1 Soppeng. Dukungan dari para suporter kedua tim dipastikan akan semakin menambah semarak pertandingan ini.

Akankah The Seven Salotungo FC melanjutkan tren kemenangan mereka? Ataukah SD IT Ar-Raihan mampu menghadang langkah tim unggulan ini? Semua akan terjawab di laga yang penuh tensi dan persahabatan besok!

Minggu, 02 Februari 2025

The Seven Salotungo FC di Laga Kedua Turnamen Futsal Raih Skor Kemenangan 4 : 1 Atas SD Negeri 1 Lamappoloware

Soppeng, Sigapnews.com, Atmosfer penuh gengsi tersaji di Lapangan Futsal Yasrib Soppeng saat dua tim tangguh dari Kecamatan Lalabata, SD Negeri 1 Lamappoloware dan SD Negeri 7 Salotungo, bertarung sengit dalam laga kedua turnamen sekolah dasar. Senin (3/2/2025). 

Pertandingan ini menyedot perhatian banyak penonton yang terpukau oleh permainan apik dari kedua tim.

Di bawah asuhan Arlin dan Anca, SD Negeri 1 Lamappoloware langsung memberikan kejutan di menit-menit awal. Gawang The Seven Salotungo FC yang dijaga Hafis (kelas IV) kebobolan lebih dulu, membuat SD Negeri 1 Lamappoloware unggul 1-0. Namun, semangat tim The Seven Salotungo FC tetap menyala berkat dukungan luar biasa dari para suporter. Diiringi sorakan gemuruh, Jamiul dkk terus menekan hingga berhasil menyamakan kedudukan 1-1 sebelum babak pertama usai.

Babak kedua menjadi ajang adu strategi. The Seven Salotungo FC yang dilatih oleh Syamsul Rijal dan Ancu tampil lebih agresif. Tidak hanya itu, peran Israwati dan Armi Nugraha dalam memandu dukungan suporter semakin membakar semangat para pemain. Sorakan “SD 7 SALOTUNGO!” terus menggema di arena, menyuntikkan energi tambahan bagi The Seven Salotungo FC.

Dukungan penuh itu terbayar manis saat Emil melepaskan tendangan geledek yang menjebol gawang SD Negeri 1 Lamappoloware. Kedudukan berbalik menjadi 2-1 untuk keunggulan SD Negeri 7 Salotungo. Permainan semakin panas, namun pertahanan solid yang dikawal Hafis (kelas V), yang dikenal sebagai “tembok pertahanan” The Seven Salotungo FC, berhasil meredam serangan lawan.

Di menit-menit akhir, Jamiul kembali menunjukkan kelasnya dengan mencetak dua gol berturut-turut di masa injury time. Gol tersebut memastikan kemenangan telak 4-1 bagi The Seven Salotungo FC.

Dengan hasil ini, SD Negeri 7 Salotungo semakin menunjukkan dominasinya sebagai salah satu tim futsal terbaik di tingkat sekolah dasar Kecamatan Lalabata. Kemenangan ini tidak hanya berkat kerja sama tim yang solid, tetapi juga berkat semangat pantang menyerah yang ditunjukkan sejak awal laga.

"Kami sangat bangga dengan perjuangan anak-anak. Mereka tidak menyerah meskipun sempat tertinggal. Terima kasih juga untuk para suporter yang luar biasa," ujar Syamsul Rijal, salah satu pelatih The Seven Salotungo FC.

Kemenangan ini menjadi modal berharga bagi The Seven Salotungo FC untuk menghadapi laga-laga berikutnya. Sementara itu, SD Negeri 1 Lamappoloware tetap menunjukkan permainan yang luar biasa dan dipastikan akan bangkit di pertandingan selanjutnya.

The Seven Salotungo FC, terus melaju!

Sosialisasi Lalu Lintas di Sekolah, Upaya Polres Soppeng Tingkatkan Kesadaran Siswa

Soppeng, Sigapnews.com, Personil Satuan Lalulintas Polres Soppeng kembali melaksanakan kegiatan Police Goes to School sebagai pembina upacara di SMA dan SMP Kec. Lilirilau. Senin, 3 Februari 2025.

Kegiatan dilakukan untuk mengedukasi siswa/siswi dengan memberikan pengetahuan Kelalu-lintasan agar tertanam perilaku kehati - hatian, ketika beraktivitas di jalan. Mengingat tingkat keramaian jalan semakin tinggi yang bisa berdampak pada meningkatnya angka pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menimbulkan laka lantas.

Dalam sambutan personil yang menjadi Pembina Upacara, menghimbau siswa/siswi agar berhati-hati saat berkendara,  hindari perilaku ugal-ugalan atau balapan liar di jalan, dan berboncengan lebih dari satu orang, menggunakan helm SNI. 

Seluruh siswa diharapkan untuk taat terhadap tata tertib di sekolah serta hindari perilaku yang mengarah kepada perselisihan antar sekolah lain yang bisa memicuh terjadinya tawuran.

Kasat Lantas Polres Soppeng, IPTU H. Alwi,S.Pd.,M.Si berharap, dengan adanya kegiatan rutin Police Goes To School, dapat membawa manfaat kepada siswa/siswi, patuh terhadap tata tertib berlalu lintas, dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

Terpisah, Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana,S.I.K.,M.I.K menjelaskan bahwa "Program 'Police Goes to School' bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan siswa/siswi tentang keselamatan lalu lintas, serta membangun hubungan yang baik antara polisi dan masyarakat "jelasnya.

(Red) 

Mengintip Persiapan The Seven Salotungo FC untuk Pertarungan Kedua

Soppeng, Sigapnews.com, The Seven Salotungo FC bersiap menjalani laga kedua mereka pada Senin, 3 Februari 2025, dengan menghadapi tim sekecamatan dalam pertandingan yang diprediksi berlangsung ketat. 

Meski sudah sering melakukan uji tanding dengan lawan yang akan dihadapi, pelatih Syamsu Rijal, S. Pd menegaskan bahwa timnya tetap harus waspada dan bermain maksimal.

“Kami akan menyajikan permainan indah dan menarik dengan kemampuan yang dimiliki Jamiul Hamdu dan kawan-kawan". 

"Walaupun kami sering uji tanding dengan lawan besok, kami tetap harus berhati-hati karena bagi kami, siapapun yang kami hadapi adalah lawan tangguh,” ujar Syamsu Rijal.

Asisten pelatih Syamsul Hadi, S. Pd., Gr, juga terus memberikan motivasi kepada para pemain agar tetap bermain serius di setiap pertandingan. 

Pesan tersebut menjadi pegangan bagi tim, termasuk bagi Emil, salah satu pemain andalan The Seven Salotungo FC yang dikenal dengan "tendangan geledek"-nya.

"Kami selalu diingatkan oleh asisten pelatih untuk bermain dengan serius, tidak boleh meremehkan lawan. Itu menjadi penyemangat bagi kami untuk memberikan yang terbaik," kata Emil.

Laga ini diharapkan menjadi ajang pembuktian bagi The Seven Salotungo FC untuk menunjukkan kualitas permainan mereka. 

Dengan persiapan yang matang dan semangat juang tinggi, tim ini optimis bisa meraih hasil terbaik di pertandingan besok.

(Red) 

Edukasi dan Himbauan Polres Soppeng untuk Komunitas Otomotif, Hindari Knalpot Brong

Soppeng, Sigapnews.com, Satuan Lalu lintas Polres Soppeng Polda Sulsel melakukan sosialisasi dan himbauan kepada komunitas otomotif dan masyarakat di wilayah Kecamatan Lalabata, Sabtu malam, 1 Februari 2025.

Kegiatan tersebut digelar sebagai upaya untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kota Soppeng, di akhir pekan.

Adapun yang dilakukan dalam personil Satlantas yaitu mengedukasi Komunitas Automotive dan Elemen masyarakat untuk patuh terhadap tata tertib berlalu lintas.

Selain itu menghimbau untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dengan cara tidak melakukan pelanggaran lalu lintas, yang diantaranya, menggunakan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi tekhnis (BRONG).

Kasat Lantas Polres Soppeng, Iptu H. Alwi, S.Pd.,M.Si dalam hal ini juga berpesan kepada Komunitas dan Masyarakat agar, "Tetap berhati-hati saat berkendara hindari perilaku ugal-ugalan atau balapan liar di jalan". 

"Utamakan keselamatan dalam berlalu lintas, agar dapat meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas dan fatalitas korban laka lantas".ujarnya.

Terpisah, Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.IK., M.IK menjelaskan bahwa "Keselamatan lalu lintas adalah tanggung jawab kita bersama, patuhi aturan lalu lintas dan berkendara dengan bijak untuk menciptakan jalan yang aman dan nyaman bagi semua," pungkasnya.

(Red) 

Program Posyandu dan Babinsa, Wujudkan Anak Sehat di Blitar

Blitar, Sigapnews.com, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Siraman Koramil 0808/14 Kesamben Kodim 0808/Blitar Sertu Slamet turut serta aktif dalam kegiatan Posyandu yang digelar di rumah kader Posyandu Desa Siraman Kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar. 

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud dukungan TNI terhadap program kesehatan masyarakat, khususnya dalam upaya mencegah stunting dan mewujudkan generasi sehat, Minggu (2/2/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Desa Siraman Sertu Slamet membantu tenaga kesehatan (Bidan Desa) dan kader Posyandu dalam berbagai kegiatan, seperti penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, serta pemberian makanan tambahan bagi balita. 

Selain itu Babinsa juga turut memberikan edukasi kepada ibu-ibu mengenai pentingnya gizi seimbang dan pola asuh yang baik guna mencegah stunting sejak dini.

"Kami siap mendukung program Pemerintah dalam meningkatkan kesehatan masyarakat terutama dalam pencegahan stunting". 

"Dengan hadir di Posyandu kami ingin memastikan bahwa anak-anak mendapatkan asupan gizi yang cukup untuk tumbuh kembang yang optimal," ujar Sertu Slamet.

Kegiatan ini mendapatkan respons positif dari masyarakat. 

Salah satu warga Ibu Siti mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepedulian Babinsa terhadap kesehatan anak-anak di desa mereka.

Ditemui terpisah Danramil 0808/14 Kesamben Kapten Inf. Taufikurahman Firdaus menyampaikan "Babinsa memiliki peran penting dalam mendukung program kesehatan masyarakat, termasuk dalam upaya pencegahan stunting. 

Kehadiran Babinsa di Posyandu bukan sekadar membantu pelaksanaan kegiatan tetapi juga sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab dalam mewujudkan generasi yang sehat colon penerus bangsa.

"Kami berharap, dengan kehadiran Babinsa di tengah masyarakat, kesadaran akan pentingnya kesehatan ibu dan anak semakin meningkat. Sinergi yang kuat antara TNI, Pemerintah Desa, tenaga kesehatan dan masyarakat akan menjadi kunci dalam menciptakan generasi masa depan yang lebih sehat, cerdas dan berkualitas." pungkas Kapten Taufikurrahman. 

(Dim0808).

Sabtu, 01 Februari 2025

Kemenangan Perdana Kagumkan The Seven Salotungo FC di Futsal Yasrib Student

Soppeng, Sigapnews.com, Ahad 2 Februari 2025, The Seven Salotungo FC, tim futsal kebanggaan SD Negeri 7 Salotungo, memulai debutnya di Futsal Yasrib Student Competition dengan performa luar biasa. Bertanding melawan tim dari salah satu SD di Kecamatan Marioriwawo, mereka tampil dominan dan berhasil meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 6-1.

Dikapteni oleh Muh. Jamiul Hamdi, The Seven Salotungo FC menunjukkan permainan apik yang penuh ketenangan serta kerja sama yang solid. Pola serangan yang terstruktur dan pertahanan yang disiplin membuat lawan kesulitan menembus lini pertahanan mereka. Sorakan dari para pendukung pun terus mengiringi jalannya pertandingan, memberikan semangat lebih bagi Jamiul dan kawan-kawan.

Keberhasilan ini tak lepas dari tangan dingin Pelatih Syamsu Rijal, S. Pd, yang dibantu oleh Asisten Pelatih Syamsul Hadi, S. Pd., Gr, dan Israwati, S. Pd. Ketiganya merupakan guru PJOK di SD Negeri 7 Salotungo yang dikenal aktif dalam membina serta mengikutsertakan siswa di berbagai ajang olahraga di Bumi Latemmamala.

Daftar Pemain The Seven Salotungo FC:

1. Muh. Jamiul Hamdi (Kapten)


2. Muh. Adrian Arif


3. Ahmad Askari Aqhar


4. Muh. Nur Aemil


5. Abdillah Muchtahul Husna


6. Muh. Asfar


7. Muh. Syawal Suheri


8. Adzan Faeza


9. Muhammad Hafiz


10. Ahmad Hafidz Muyassir


11. Muhammad Althaf Saputra

Dengan kemenangan besar ini, The Seven Salotungo FC telah menunjukkan potensi besar mereka di kompetisi ini. Laga berikutnya tentu akan menjadi tantangan tersendiri, namun dengan performa yang telah ditunjukkan, mereka siap melangkah lebih jauh.

Akankah The Seven Salotungo FC kembali meraih kemenangan di laga berikutnya? Kita nantikan bersama!
© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved