-->

Kamis, 15 Oktober 2020

Dukung Adaptasi Kebiasaan Baru, Ini Terobosan Babinsa 05 Sertu Ajat Sudrajat

Dukung Adaptasi Kebiasaan Baru, Ini Terobosan Babinsa 05 Sertu Ajat Sudrajat





Soppeng, Sigapnews.com, - Kepedulian TNI dengan upaya pencegahan Covid 19 sudah tidak di ragukan lagi, seperti yang di lakukan Babinsa Koramil 05/Marioriwawo Kodim 1423/Soppeng Sertu Ajat Sudrajat yang bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Polsek Marioriwawo Briptu Sudirman terus ingatkan warga untuk mematuhi Protokol Kesehatan guna cegah penyebaran Covid 19, Kamis (15/10/2020).

Sosok Babinsa yang masih terbilang baru bertugas di Desa Gattareng ini selalu aktif bersosialisasi dengan masyarakat binaannya " Di setiap waktu dan kesempatan kami selalu mengingatkan masyarakat tentang prilaku hidup bersih dan sehat, selalu pakai masker dan cuci tangan dengan air bersih." Ungkap Sertu Ajat.

Kegiatan sosialisasi yang biasa di kemas dalam bentuk patroli bersama Bhabinkamtibmas ini di nilai cukup efektif " Kami lebih mengedepankan langkah persuasif, memberikan pencerahan kepada masyarakat yang kebetulan kami dapati beraktifitas tidak menggunakan masker, kalau tindakan seperti itu ( tidak pakai masker ) membahayakan diri sendiri dan orang lain," Terang Sertu Ajat.

" Apa yang kami lakukan bersama pak Bhabin ini adalah langkah nyata dukungan kami terhadap pemerintah dalam menerapkan adaptasi kebiasaan baru," Pungkas Sertu Ajat

Sementara itu Danramil 05 Lettu Inf. Yunus di konfirmasi di tempat terpisah menyampaikan, " Babinsa merupakan ujung tombak Satuan Teritorial di lapangan, yang kesehariannya harus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mendengar, melihat dan menyampaikan segala informasi yang berkembang, di harapkan melalui Babinsa dapat memberikan sosialisasi kepada masyarakat untuk mendukung pemerintah melalui disiplin menerapkan protokol kesehatan," pungkas Danramil. ( Ajt /JJ ).

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved