-->

Selasa, 04 Agustus 2020

Babinsa Sahabat Petani, Ini Kegiatan Mereka di Tengah Terik Matahari

Babinsa Sahabat Petani, Ini Kegiatan Mereka di Tengah Terik Matahari







Soppeng, Sigapnews.com , - Sosok anggota TNI tidak hanya berkutat di bidang keamanan semata, seperti yang di lakukan Babinsa Desa Soga, Koramil 05/Marioriwawo Kodim 1423/Soppeng Sertu Muh. Kadir.

Di sela sela kesibukannya menjaga keamanan Sertu Muh. Kadir masih menyempatkan diri turun langsung mendampingi kelompok tani binaannya memanen Jagung Hibrida di Kampung Coppeng-Coppeng Desa Soga Kecamatan Marioriwawo Kabupaten Soppeng, Selasa, (04/08/2020).

Panen jagung berlangsung di lahan seluas 0,5 Hektar milik Andi Sihang salah satu petani yang ditanami jenis jagung Hibrida Bisi 18, ditengah panas terik matahari kegiatan panen ini dilakukan langsung pemilik lahan bersama para petani dari desa setempat serta bantuan Babinsa Sertu Muh. Kadir.





Andi Sihang menuturkan " kami merasa bersyukur dan sangat berterimakasih atas dukungan pak Babinsa yang telah membantu kami para petani dalam proses produksi di lahan ini."

" kehadiran pak Babinsa membuat kami lebih semangat bekerja dan beliau selalu menghibur kami dengan guyonan guyonan yang membuat suasana menjadi ceria," Tambah Andi Sihang.

Di tempat yang sama Sertu Muh. Kadir mengatakan “para petani sangat bersyukur dengan hasil panen kali ini, walaupun saat masa pertumbuhan dan pematangan terdapat beberapa kendala namun hasilnya tergolong bagus, sehingga dapat menutupi kebutuhan sehari hari, seperti kita ketahui bersama sampai saat ini perputaran ekonomi di Kabupaten Soppeng masih belum stabil dampak Covid-19," Ungkap Sertu Muh. Kadir.

Ditemui di tempat yang berbeda, Danramil 05/Marioriwawo Kapten Inf. H. Husaini, S. Pd mengungkapkan " pendampingan yang dilakukan Babinsa merupakan bagian dari upaya khusus (Upsus) ketahanan pangan guna mendukung dan mensukseskan pencapaian swasembada pangan di wilayah Kabupaten Soppeng sesuai program pemerintah."

" Pendampingan dilakukan tidak saat panen saja, namun mulai dari pengolahan lahan, penyemaian bibit, masa tanam, masa perawatan hingga saat panen tiba, dengan adanya pendampingan ini, para Babinsa harus mampu mengajak dan memotivasi para petani untuk lebih bersemangat dalam mengelola lahan pertanian yang ada, sehingga produktifitas pertanian semakin meningkat," Tandas Kapten Inf. H. Husaini, S. Pd. ( Ajt/JJ).

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved