-->

Kamis, 11 Juni 2020

IKM dan IPK Pengadilan Negeri Soppeng Tembus Kategori Sangat Baik

IKM dan IPK Pengadilan Negeri Soppeng Tembus Kategori Sangat Baik



Sigapnews.com, Soppeng (Sulsel) - Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) Pengguna Layanan pada Pengadilan Negeri Watansoppeng berada pada kategori SANGAT BAIK dan Indeks Persepsi Korupsi masuk pada Kategori BERSIH DARI KORUPSI.Kamis(11/6/2020)

Ketua Pengadilan Negeri Watansoppeng, Ahmad Ismail, S.H., M.H. pada kesempatan ini menyampaikan Progres Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

"Proses Pembangunan Zona Integritas merupakan tindaklanjut dari Pencanangan Pembangunan Zona Integritas yang difokuskan pada penerapan program Manajemen Perubahan, Penataan Tata Laksana, Penataan Manajeman SDM, Penguatan Pengawasan, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik."Kata Ahmad Ismail

Menurut Ahmad Ismail dirinya telah berupaya semaksimal mungkin agar para pencari keadilan bisa mendapatkan pelayanan prima dan yang terbaik dari Pengadilan Negeri Watansoppeng,

"Kami sangat membutuhkan informasi dari setiap unit pelayanan yang kami berikan secara rutin, dengan harapan mampu memberikan gambaran mengenai kualitas pelayanan kami, oleh karena itu Pengadilan mengadakan survei kepada masyarakat terkait dengan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan (IKM) dan terkait dengan persepsi korupsi (IPK) di lingkungan kantor Pengadilan"Kata Ahmad Ismail.

Ahmad Ismail mengaku dengan hasil Indek Kepuasan Masyarakat pada Pengadilan Negeri Watansoppeng sebesar 94,43 % berada pada kategori Sangat Baik dan Indeks Persepsi Korupsi (IPK) sebesar 93,46 pada kategori Bersih dari Korupsi.

Atas nama Pribadi dan Pengadilan Negeri Ahmad Ismail mengucapkan terima kasih kepada seluruh komponen masyarakat dan pemerintah yang telah mendukung Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani pada Pengadilan Negeri Watansoppeng.




Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved