-->

Minggu, 12 Januari 2020

Air Saluran Irigasi Desa Enrekeng Meluap, Ini Kata Dinar Ngaja

Air Saluran Irigasi Desa Enrekeng Meluap, Ini Kata Dinar Ngaja

 
Foto : Sekitar SDN 79 Enrekeng 

Sigapnews.com Soppeng (Sulsel) - Curah hujan yang begitu tinggi membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Soppeng tergenang air, seperti halnya di Desa Enrekeng Kecamatan Ganra Kabupaten Soppeng, Minggu 12 Januari 2020. 

Dari pantauan media ini, luapan air di sekitar Dusun Lariccong tepatnya di 3 saluran air pemukiman penduduk sekitar sekolah SDN 79 Enrekeng. 

Salah satu tokoh masyarakat Desa Enrekeng Dinar Ngaja mengungkapkan bahwa perlu adanya perbaikan saluran air mulai hulu sampai Hilir dan sebaiknya di mulai dari Saluran Bendungan Pangisoreng, ujar mantan Ketua BPD Desa Enrekeng. 


Terkait saluran irigasi  perlu adanya pengerukan dari induk sungai serta saluran sekitar pemukiman penduduk, 4 jembatan lorong perlu diangkat karena terlalu rendah sehingga air tidak tertampung alirannya kesungai seperti di  lorongnya Saleng, lorongnya Emmang, depan sekolah SDN 79, loringnya Ole dan lorongnya Inuhari memerlukan pengangkatan, jelas pensiunan guru tersebut. 


Perlu adanya  perhatian pemerintah daerah khususnya pengerukan sungai dan perhatian pemerintah desa Enrekeng terkait saluran irigasi pemukiman penduduk, pungkas mantan ketua KTNA Kecamatan Ganra ini. 

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved