-->

Selasa, 15 September 2020

Penyuluh Pertanian Di Jeneponto Tetap Semangat Dampingi Petani Panen Padi Ditengah Pandemi



Jeneponto (Sulsel), Sigapnews.com, - Berlokasi di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto, para penyuluh pertanian masih semangat melaksanakan tugasnya mendampingi petani meski masih ditengah pandemi covid 19.

Hal ini sesuai seruan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo yang menyerukan kepada para Penyuluh Pertanian untuk tetap bekerja menjaga aktivitas pembangunan pertanian untuk terus bergerak dan memastikan ketersediaan pasokan pangan Nasional aman dan terkendali. Lebih lanjut beliau menyatakan bahwa sektor pertanian yang terus didorong oleh pemerintah untuk terus tumbuh berkembang walau dengan kondisi pandemi covid 19. “Yang meningkat itu hanya pertanian, pertumbuhannya 16,4%, ini sangat luar biasa ditengah pandemi covid 19,” ujar Syahrul.

Seruan dari Syahrul ini dilanjutkan oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian, Dedi Nursyamsi yang mengeluarkan himbauan agar para Penyuluh Pertanian tetap beraktivitas mendampingi petani. “Sektor yang lain mungkin terhenti dengan adanya Covid 19, namun sektor pangan harus tetap berjalan, karena seluruh rakyat Indonesia membutuhkan pangan,“ tegas Dedi.



Hal ini kemudian ditaati oleh para Penyuluh Pertanian se-Indonesia, khususnya Penyuluh Pertanian yang bertugas di BPP Binamu. Pendampingan terhadap Kelompok Tani Sidenre IV di Kelurahan Sidenre, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Propinsi Sulawesi Selatan yang melakukan panen tanaman padi.

Dengan varietas yang ditanam yaitu Inpari 42 dan penerapan teknologi yang tepat maka diperoleh hasil panen yang meningkat.

Berdasarkan data hasil ubinan yang dilakukan oleh Erma Bahri, SP salah satu Penyuluh Pertanian di BPP Binamu, berat ubinan 6,5 kg, estimasi produktivitasnya adalah 10,4 ton/Ha.

Ditengah pandemi covid 19 ini penyuluh tetap memperhatikan protokoler kesehatan. Yakni untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 dengan tetap bekerja sesuai protokol pencegahan Covid-19.

Beliau juga mengatakan bahwa panen yang dilaksanakan ditengah pandemi ini sangat berpengaruh terhadap penyuluh, utamanya masalah hal keakraban, dimana tidak ada lagi yang namanya makan bersama dengan petani, canda tawa dengan petani sangat dibatasi karena adanya sistem jaga jarak, namun begitu tidak menurunkan semangat kami untuk terus hadir bersama petani, karena  hal pencegahan penyebaran covid memang perlu dilakukan demi kesehatan dan keselamatan kita bersama.

"Bekerja sambil berolahraga, kami tetap jaga jarak satu sama lainnya, mengurangi kerumunan orang, serta berjemur pagi hari sambil bekerja di lahan pertanian,” tambahnya.

Penulis : Ferial, SP
Editor : Al Az /QQ

Minggu, 13 September 2020

18 Warga Lilirilau Terjerat Ops Yustisi, Tim Gabungan Terapkan Ini




Soppeng, Sigapnews.com, - Personil Gabungan TNI - Polri serta Pemkab Soppeng terdiri Dishub dan Sat Pol PP melaksanakan Ops Yustisi Penegakan Pendisiplinan Adaptasi Kebiasaan Baru yang dipimpin langsung Kapolsek Lilirilau AKP Sainuddin S.Sos di Pasar Sentral Cabenge Kelurahan Pajalesang Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng, Senin (14/9/2020).

Dalam Ops Yustisi upaya pendisiplinan Adaptasi Kebiasaan Baru dilaksanakan dengan memberikan teguran bagi para pengunjung pasar yang tidak menggunakan masker, serta menghimbau agar para pengunjung pasar disiplin Adaptasi Kebiasaan Baru dengan 3M yaitu menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan serta menghindari kerumunan.

Hasilnya 18 warga yang yang terjaring Ops Yustisi tidak menggunakan masker diberikan teguran lisan serta masker secara gratis.

Kapolsek Lilirilau Akp Sainuddin S.Sos menambahkan bahwa "kegiatan tersebut guna menanggulangi penyebaran Covid melalui upaya persuasif Implementasi Adaptasi Kebiasaan Baru yang mana nantinya juga masyarakat yang terjaring pelaksanaan Ops akan diberikan sanksi berupa denda atau tindakan yang dapat mendisiplinkan masyarakat itu sendiri", pungkasnya ( JJ ).

Apel Serentak Ops Yustisi, Kapolres Dan Sekda Soppeng Sepakat Kedepankan Upaya Ini





Soppeng, Sigapnews.com, - Polres Soppeng bersama Pemerintah Kabupaten Soppeng menggelar Apel Ops Yustisi dalam rangka penegakan disiplin protapkes adaptasi kebiasaan baru pencegahan covid 19 yang dipimpin langsung oleh Sekda Soppeng Drs. H. A. Tenri Sessu M. Si di Taman Kalong Jalan Lamumpatue Kelurahan Botto Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng, Senin ( 14/9/2020).

Dalam sambutannya Sekda Soppeng mengungkapkan bahwa "Ops Yustisi ini guna meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam menjalankan adaptasi kebiasaaan baru pencegahan Covid dengan bersinergi bersama seluruh stake holder dengan mengedepankan upaya persuasif serta humanis dalam memberikan edukasi kepada masyarakat", ujarnya

Sementara Kapolres Soppeng AKBP Puji Saputro Bowo Leksono S.Ik S.H mengungkapkan bahwa Ops Yustisi ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia bukan hanya di Kabupaten Soppeng, bagaimana kita edukasi dan mendisiplinkan masyarakat dengan 3M, menggunakan masker menjaga jarak mencuci tangan dengan sabun serta menghindri kerumunan namun dengan upaya persuasif dan humanis", jelasnya

"Kalau ada warga kita masih tidak sesuai 3M tolong diberitahu dan dihimbau, ini merupakan kepentingan diri dan keluarga guna mencegah penyebaran Covid".terangnya

Ia juga menambahkan untuk minggu pertama kita kedepankan upaya persuasif sehingga dapat menimbulkan rasa kesadaran diri sendiri, kedepannya kita juga akan melakukan teguran lisan maupun tindakan untuk mendisiplinkan, namun untuk tahap pertama ini kita cukup membangun kesadaran diri masyarakat", Imbuhnya

Pada pelaksanaan Ops Yustisi ini akan dilaksanakan setiap hari dengan menyasar lokasi - lokasi publik, seperti pasar, rumah makan, batas kota, serta kegiatan masyarakat yang menimbulkan massa jumlah banyak, pesta hajatan atau pernihakan, untuk itu diharapkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Soppeng agar disiplin Adaptasi Kebiasaan Baru dengan 3M.

Turut hadir unsur Forkopimda yang terdiri dari Ketua PN Soppeng Ahmad Ismail S.H M.H, Dandim 1423 Soppeng Letkol Inf. Richar M Butar Butar, Kapolres Soppeng Akbp Puji Saputro Bowo Leksono S.Ik S.H, Kejari Soppeng Mohammad Nasir S.H M.H, Kasdim 1423 Soppeng, Kadinkes Soppeng, Kabag Ops Polres Soppeng, Kadishub Soppeng, Kasat Pol PP, Perwira TNI Polri dengan peserta upacara terdiri dari Personil Gabungan Kodim 1423, Polres, Pol PP, Dishub serta PSC 119 Soppeng. ( JJ ).

Kampanyekan Gerakan ' Ayo Pakai Masker ', Kapolsek Liliriaja Kunjungi Obyek Wisata




Soppeng, Sigapnews.com, -Kapolsek Liliriaja Iptu Asrudi S.Sos M.H memimpin kegiatan patroli dialogis dengan menyasar Obyek Wisata Permandian Alam Citta Desa Citta Kecamatan Citta Kabupaten Soppeng, Minggu, (13/9/2020).

Dalam kesempatannya Iptu Asrudi S.Sos M.H menghimbau kepada para pengunjung obyek wisata agar selalu mempedomani Protapkes disiplin adaptasi kebiasaan baru Pandemi Covid - 19 dengan 3M atau menjaga jarak, rajin mencuci tangan serta selalu menggunakan masker.

"Dihari libur ini kita melaksanakan patroli dengan mengunjungi obyek wisata permandian Alam Citta, sekaligus mengkampanyekan Adaptasi Kebiasaan Baru Ayo Pakai Masker serta 3M khususnya kepada pengunjung guna bersama - sama mencegah penyebaran Covid - 19".ujarnya

Iptu Asrudi S.Sos S.H juga menambahkan kegiatan tersebut agar gencar dilaksanakan untuk membantu pemerintah dalam mendukung terciptanya kedisiplinan protokol kesehatan mengantisipasi penyebaran Covid di lokasi publik khususnya di wilayah Kecamatan Liliriaja, selain itu para warga yang tidak menggunakan masker juga kami berikan masker",pungkasnya. ( JJ ).

Sabtu, 12 September 2020

Babinsa Koramil 05 Marioriwawo Serka Anwar Menjadi Penyemangat Dalam Karya Bhakti Di Desa Gattareng





Soppeng, Sigapnews.com, - Babinsa Desa Gattareng Serka Anwar menghadiri kegiatan karya bhakti di kampung Lamessue Dusun Kabuttu Desa Gattareng Kecamatan Marioriwawo Kabupaten Soppeng, Sabtu ( 12/9/2020). Pukul 08.00 Wita.

Kegiatan karya bhakti perbaikan jalan yang melibatkan sekitar 80 warga masyarakat turut pula di hadiri oleh Kepala Desa Gattareng Rappe dan Bhabinkamtibmas Briptu Sudirman beserta Kepala Dusun Kabuttu Aswadi dan Ketua RT / RW Dusun Kabuttu.

Ditemui di lokasi karya bhakti Serka Anwar mengungkapkan " Selama ini apabila musim hujan jalanan ini berlumpur karena air hujan tergenang di jalan,"

" Olehnya itu kami tiga pilar Desa Gattareng beserta masyarakat bersinergi melakukan karya bhakti berupa penggalian parit di kiri kanan jalan untuk mengantisipasi genangan air pada musim hujan mendatang yang bisa menyebabkan jalanan berlumpur dan berlubang," 

" Kehadiran kami bersama Kepala Desa Gattareng dan Bhabinkamtibmas menunjukkan bahwa kami senantiasa selalu bersama masyarakat baik bekerja secara langsung maupun menberikan motivasi agar sifat gotong royong selalu kita pelihara, berat sama di pikul ringan sama di jinjing "tutup Serka Anwar.

Ranperda Perlindungan Guru dan Siswa Segera Dibahas, Andi Etti Kumpul Ratusan Guru di Soppeng



Soppeng (Sulsel), Sigapnews.com, - Anggota DPRD Sulawesi Selatan, Andi Nurhidayati Zainuddin menggelar penyebarluasan peraturan daerah (Perda) di Gedung Serbaguna Lalabata Indah, Jl Kemakmuran Watansoppeng, Sabtu (12/9/2020).

Kegiatan dihadiri ratusan guru ini membahas Perda nomor 2 tahun 2016 terkait penyelenggaran pendidikan. Hadir sebagai narasumber Muhammad Yusri (Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV Soppeng-Wajo) dan Nur Alim (Ketua Ikatan Guru Indonesia Kabupaten Soppeng).

"Perda penyelenggaraan pendidikan dibuat untuk meningkatnya akses masyarakat terhadap pelayanan pendidikan yang mencukupi, merata, dan terjangkau; dan meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan dan daya saing luaran pendidikan serta relevansinya dengan kebutuhan dan/atau kondisi masyarakat," ujar Sekretaris Fraksi PPP DPRD Sulsel ini.

Selain mensosialisasikan perda ini, Andi Etti sapaannya juga meminta masukan terkait Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Perlindungan Guru dan Siswa yang akan segera dibahas di DPRD Sulsel bersama 3 Ranperda lainnya.

"Insya Allah, ada 4 Ranperda yang segera dibahas di DPRD Sulsel  salah satunya Ranperda terkait Perlindungan Guru dan siswa. Insya Allah, Saya masuk di Pansus Ranperda ini agar dapat memperjuangkan hak-hak guru yang tidak sedikit harus berhadapan dengan hukum karena mendisiplikan peserta didiknya," ujar Wakil Ketua Komisi B DPRD Sulsel ini.


"Orang tua Saya adalah guru. Jadi sangat miris bagi Saya, jika mendengar guru dilaporkan oleh orang tua peserta didik ke pihak berwajib karena hanya persoalan sepele,  namun hak-hak siswa juga tidak boleh diabaikan oleh guru. Olehnya itu, kita berharap perda perlindungan guru dan anak ini nantinya akan memperbaiki penyelenggaraan pendidikan kita," jelas Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPRD Sulsel ini.

Rabu, 09 September 2020

Sukseskan Gerakan Ayo Pakai Masker, Kapolres Soppeng Sampaikan Ini





Soppeng, Sigapnews.com, - Polres Soppeng melaksanakan gerakan serentak Ayo Pakai Masker bertempat di Taman Kalong Kota Soppeng, Kamis, (10/09/2020).

Gerakan Ayo Pakai Masker ini dipimpin langsung oleh Kapolres Soppeng AKBP Puji Saputro Bowo Leksono.SIK, SH, sekaligus membuka secara resmi kegiatan tersebut .

Dalam sambutannya, Kapolres Soppeng mengatakan Gerakan Ayo pakai Masker merupakan gerakan serentak Polres Soppeng dan polsek jajaran dalam upaya pencegahan virus corona (Covid-19), ucapnya.

Gerakan Ayo Makai Masker ini sebagai upaya nyata Polres Soppeng menghadapi Pandemi Covid 19, dengan sinergi antara Polri, TNI dan pemerintah Kabupaten soppeng, dalam edukasi pelaksanaan protokol kesehatan.

Dijelaskannya dalam kegiatan ini, serentak Polres dan jajaran membagikan 5200 Masker di 48 desa dan kelurahan sekabupaten Soppeng dalam mendukung program pemerintah dalam pencanangan Wajib Masker, imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Soppeng mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk menjadi garda terdepan dan pioner dalam penggunaan masker secara nasional, kedepan kita akan melaksanakan Pilkada serentak dan mari kita sama sama sukseskan pilkada 2020 dengan senantiasa mematuihi protokol kesehatan, pungkasnya.

Diketahui, selain kegiatan ayo pakai masker, Polres Soppeng juga mengelar kegiatan Deklarasi damai partai pendukung dan pengusung calon Bupati Soppeng dan penanda tanganan naskah deklarasi damai serta membubuhkan tanda tangan pada spanduk deklarasi damai.

Tampak Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Ketua DPRD Soppeng H. Syahruddin M. Adam S.Sos., MM. Ketua PN Ahmad Ismail, S.H., M.H, Ketua Pengadilan Agama Soppeng Drs. Tayeb, S.H., M.H.Unsur Forkopimda Kab. Soppeng.
Sekda Kab.Soppeng H.A.Tenri Sessu M,Si. Para Staf Ahli / Asisten dan SKPD lingkup Kab. Soppeng. Pimpinan KPU dan Bawaslu Kab. Soppeng. Para paslon pengusung dan pendukung calon Bupati dan Wakil Bupati Soppeng tahun 2020. Pimpinan Parpol Kab. Soppeng. Para Pimpinan Ormas/OKP Kab. Soppeng. Para tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda. Insan Pers dan Lsm Kab. Soppeng. ( Jafar Jeff ).

Semangat Petani Bontobaru Kepulauan Selayar Panen Padi di Masa New Normal




Selayar, Sigapnews.com, - Petani di Desa Bontobaru Kecamatan Pasimasunggu Timur Kabupaten Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan gelar panen padi. Panen padi dimulai pada september dan diperkirakan akan berakhir pada oktober 2020 mendatang. Rabu, (09/09/2020).

Dengan semangat luar biasa petani Desa Bontobaru ini terus berupaya meningkatkan hasil produksinya, dari masa pandemi covid -19 hingga menuju masa new normal saat ini.

Ketersediaan pangan di era new normal harus dipastikan aman baik khususnya di kabupaten kepulauan selayar  maupun di daerah lainnya.  Namun meski new normal tetap harus melaksanakan protokoler Kesehatan. 

 Petani tetap bekerja dan pergi ke sawah untuk terus berproduksi, dengan tetap menjaga social and physical distancing serta pola hidup bersih dan sehat harus terus diterapkan.

Hamaruddin Petani dari Poktan Sinar Baru mengatakan sangat bersyukur sekali saat ini bisa panen kembali seperti biasanya, meski menuju masa new normal namun tetap harus mengikuti protokol kesehatan untuk saling mejaga satu sama lainnya.

“Saat ini sudah panen sekitar 1 hektar dengan padi varietas ciherang,  provitas 7,04 ton/hektar, potensi lahan 25 hektar dan untuk didaerah kecamatan lainnya perkiraan panen hingga oktober mendatang,”ungkapnya.

Penyuluh Pertanian Kec. Pastim, Darmawati,  menyampaikan agar para petani melaksanakan anjuran dan instruksi sebagai upaya memutus rantai penyebaran virus covid 19 yang telah disampaikan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah. 

“Petani kita luar biasa, memiliki rasa optimis bahwa di era new mormal ini produksi akan semakin meningkat dan harus tetap semangat untuk melaksanakan panen padi serta tidak menjadikan pandemi covid 19 sebagai halangan bagi petani untuk melakukan proses panen,”katanya.


Beliau juga berharap kepada para petani agar tetap melakukan aktivitas sesuai dengan protokol pencegahan covid 19, agar petani tetap aman dalam berusahatani.
Pemerintah berharap kondisi saat ini bukan menjadi penghalang bagi petani untuk tetap berproduksi.

 Tentunya pemerintah juga akan terus mengupayakan semaksimal mungkin petani terlindungi dan masyarakat pun dapat memenuhi kebutuhan hidupnya. Sesuai dengan arahan Menteri Pertanian bahwa pertanian harus tetap berproduksi pada setiap kondisi apapun. Pangan tidak boleh berhenti. Pertanian Indonesia "Maju, Mandiri, Modern".

Penulis :  Al Aziz
Sumber : Darmawati Penyuluh Pertanian Kab.Kep.Selayar/ Hari Ismanto
© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved