-->

Jumat, 29 Mei 2020

Kapolri Jenderal Pol Idham Aziz, SH, M.Si Berikan Bantuan Sembako Kepada Masyarakat Kabupaten Batu Bara



Sigapnews.com, Batu Bara (Sumut) - Kapolri Jenderal Pol, Idham Aziz. SH. M. Si, berikan bantuan sembako kepada masyarakat Batu Bara melalui Polres Batu Bara sebanyak 4,5 Ton beras yang akan di salurkan langsung kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Berdasarkan keterangan Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis. SH. MH pada temu wartawan, Jumat (29/05/2020) sekitar Jam, 09.30 Wib, Sembako yang di bantu oleh Bapak Kapolri akan kita salurkan melalui Polsek polsek yang ada di Wilayah Hukum Polres Batu Bara.

Dalam acara pelepasan pembagian sembako secara langsung di Mapolres Batu Bara yang di pimpin langsung oleh Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH kepada seluruh Polsek Polres Batu Bara untuk langsung di kontribusikan kepada masyarakat yang benar benar membutuhkan dan terdampak Covid-19.

Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH, juga sampaikan Pesan pesan Bapak Kapolri  Jenderal Pol Idham Aziz. SH. M. Si kepada seluruh Polsek yang menyalurkan sembako tersebut harus merata dan tidak ada lagi masyarakat Indonesia yang kelaparan pada Pandemi Covid-19.

Oleh karna itu saya harapkan kepada seluruh jajaran Polsek Polres Batu Bara harus benar benar mendistribusikan bantuan sembako 4,5 Ton ini harus sampai ke pelosok Kampung maupun kepada masyarakat perdalaman di Kabupaten Batu Bara",Perintah Kapolres Batu Bara H. Ikhwan Lubis kepada personil yang bertugas.

Ditambahkan Kapolres Batu Bara juga menjelaskan bahwa pada saat ini kita akan memasuki News Normal yaitu kehidupan pada Pandemi Covid-19, pada sebulumnya sampai saat ini, dan tetaplah hidup sesuai Protokol kesehatan dan selalu patuhi peraturan pemerintah dalam anjuran seperti, Rajin mencuci tangan dengan sabun, selalu menjaga jarak kepada sesama minimal 1,5 sampai 2 meter, hindari dari tempat kerumunan atau tempat orang  berkumpul serta jangan lupa gunakan Masker setiap hari. (Rahmat Hidayat)

Kamis, 28 Mei 2020

Selepas Apel Pagi Kapolres Batu Bara Sambangi Pesonil dan Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri Mohon Maaf Lahir & Batin



Sigapnews.com, Batu Bara (Sumut) - Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH, dengan rendah hati mendatangi personil dan mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1441 -H/2020 -M, Mohon Maaf Lahir & Batin.

Selepas Apel pagi di halaman Mako Polres Batu Bara, Rabu (27/05/2020), Jam 08.30. Wib Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH langsung menghampiri Wakapolres Batu Bara Kompol Abdul Muthollib. SH dan Kabag Ops Rudi Candra. SH. MM, Kasat serta  seluruh personil dan mengucapkan selamat Ramadhan Ya Marhaban Selamat Hari Raya Idul Fitri dan Mohon Maaf Lahir & Batin.


Selain mengucapkan Selamat Idul Fitri, Kapolres Batu Bara juga berikan Amanah kepada personil didalam bertugas tidak boleh Arogan dan kita Polri harus memberikan contoh kepada masyarakat dalam mematuhi ajuran pemerintah tentang mutus mata rantai pandemi covid-19.

Demikian juga kepada  personil wajib menjaga kesehatannya serta mengajak Masyarakat untuk bersama sama memerangi Pandemi Covid-19,.

Kemudian Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH juga berikan himbauan kepada jajaran Polres Batu Bara, memang kita tidak bisa mengusir virus corona tapi setidaknya kita bisa bersama masyarakat sama sama untuk menantisipasi penyebar wabah virus corona di Wilayah Hukum Polres Batu Bara.

Ditambahkan Kapolres Batu Bara dan mengingatkan lagi bahwa Personil Polres Batu bara Jangan ada terlibat kedalam jaringan narkoba atau menjadi pemakai narkoba, apabila  kedapatan maka akan saya PECAT dari Anggota POLRI.

Di sela sela Apel pagi serta Amanatnya dan dengan kerendahan hatinya, Bapak Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MHI juga mendatangi Personil ke Barisan satu persatu mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri Mohon Maaf Lahir & Batin dan didampingi  oleh Wakapolres Batu Bara Kompol Abdul Muthollib. SH dan Kabag Ops Kompol Rudi Candra. SH. MM serta turut ikut Para PJU Polres Batu Bara", Diucapkan Kapolres Batu Bara Selamat Hari Raya Idul Fitri Mohon Maaf Lahir & Batin. (Rahmat Hidayat).

Kapolres Batu Bara, Bagi Sembako Kepada Kaum Dhuafa Desa Simpang Kopi



Sigapnews.com, Batu Bara (Sumut) - Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH didampingi Camat Sei Suka Kristian Sitinjak dan Kapolsek Indrapura AKP Sandi. SH, Jenguk keluarga besar Almarhum Kesnawati Br. Sinaga kemudian memberikan sembako kepada Kaum Dhuafa di sekitar Desa Simpang Kopi, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara,.

Kehadiran Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH, yang didampingi Kasat Binmas Polres Batu Bara AKP Syafii dan Kapolsek Indrapura AKP Sandi. SH, Wakapolsek Indrapura Iptu Sendi Adil Siregar, Camat Sei Suka Kristian Sitinjak serta jajaran personil Polsek Indrapura pada hari Rabu (27//05/2020) Jam, 16.30 Wib, Memberikan bantuan sembako di rumah Almarhun Kesnawati Br. Sinaga.

Sehabis dari rumah Almarhum Kesnawati Br. Sinaga Kapolres Batu Bara bersama rombongan langsung beranjak ke Desa Simpang Kopi, Gg Mangga, Dusun Simpang Bandar, Juga berikan Sembako kepada Kaum Dhuafa dan Fakir miskin maupun anak yatim piatu.

Selain berikan bantuan sembako Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH Juga berikan himbauan kepada masyarakat di sekitar Desa Simpang Kopi untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan disekitar, Rajin mencuci tangan dengan sabun, Selalu gunakan masker supaya kita bisa terhindar dari penularan wabah Virus Corona.

Kita memang tidak dapat mengusir Virus Corona tapi bersama kita bisa mencegah wabah virus corona dengan mentaati peraturan pemerintah, kurangi aktifitas keluar rumah, gunakan masker dan rajin mencuci tangan dengan sabun", Himbauan dari Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH kepada masyarakat Desa Simpang Kopi, 

Dalam himbauan Kapolres Batu Bara pun di sambut Positif oleh Tokoh masyarakat Simpang Kopi dan mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Kapolres Batu Bara yang penuh perhatian kepada kami waga Desa Simpang Kopi.
(Rahmat Hidayat)

Sabtu, 11 April 2020

Di PHK setelah 8 Tahun Kerja, Buruh PT Akta Mandiri Kuala Tanjung Tuntut Hak


Sigapnews.com, Batu Bara - Buruh PT Akta Mandiri di Kuala Tanjung Batu Bara yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) menuntut haknya selama bekerja di perusahaan tersebut.

Dedek Mariadi, perwakilan buruh yang terkena PHK kepada Wartawan mengatakan, ia bersama 9 buruh lainnya yang di-PHK hanya akan diberikan uang pesangon sebulan gaji oleh perusahaan.

"Pesangon cuma 2,6 juta (sebulan gaji), tapi 6 orang menolak dan 4 orang ini dijanjikan kerja lagi," kata Dedek Mariadi didampingi FSB KAMIPARHO KSBSI) Kuala Tanjung, Jumat (10/04/2020).

Padahal sudah 8 tahun mereka kerja di PT Akta Mandiri, diperkerjakan di pos peleburan Aluminium PT Inalum sebagai Cleaning Belt Compeyor Anoda Aluminium.

Tapi pemenuhan hak pekerja soal pesangon dianggap sangat tidak sesuai.

Dalam surat PHK oleh managemen PT Akta Mandiri ke buruh disebutkan pemutusan kerja lantaran perjanjian kerja yang bersifat musiman telah berakhir per tanggal 31 maret 2020.

Artinya, jika selama 8 tahun buruh bekerja di PT Akta Mandiri, status mereka selama ini hanya sebatas pekerja kontrak atau Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT).

Jika mengacu Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, di pasal 59 ayat 4 disebutkan Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT) hanya boleh dilakukan paling lama 2 (dua) tahun dan hanya boleh diperpanjang 1 (satu) kali untuk jangka waktu paling lama 1 (satu) tahun.

"Aku udah bekerja dari 2012 sampe 2020 masih kontrak PKWT, begitu juga dengan teman yang lain," kata Dedek.

Makanya itu bang, lanjut Dedek, status kami kan seharusnya udah jadi keryawan tetap, ini udah 8 tahun kerja di situ, masih aja kontrak.

"Keluarkan pesangon. Udah itu, hak-hak yang selama ini, keluarkanlah. Soal cuti. Atau kerjakan kami kembali dengan status karyawan tetap," ucapnya.

Tak sebatas soal pesangon selama 8 tahun bekerja, Dedek Mariadi mengungkapkan jika selama ini tidak pernah nerima hak cuti tahunannya.

"Selama ini cuti tahunan tidak pernah diberikan kepada karyawan," katanya.

Atas kasus ini, perwakilan Federasi Serikat Buruh KAMIPARHO Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (FSB KAMIPARHO KSBSI) Kuala Tanjung, Rahmad dan Ibnu yang mendamping Karyawan PT Akta Mandiri mengatakan pihaknya telah melayangkan surat mediasi Bipartit.

Namun katanya, pihak perusahaan sama sekali tidak menggubris ajuan mediasi bipartit tersebut.

"Pihak perusahaan sama sekali tidak memberikan surat balas atas ajuan yang keluar, malah surat pemberhentian kerja," kata Rahmad.

Karena tidak direspon baik, serikat buruh mengambi jalur tripartit guna mencari jalan terang yang dihadapi parah buruh.

"Kita mau musyawarah gak bisa, alasan Corona. Tapi pemecatan terus berjalan. Untuk Tripartid sudah diajukan ke Dinas Tenaga kerja," kata Rahmad.

Lebih lanjut, Ibnu perwakilan FSB KAMIPARHO KSBSI memintak PT Akta Mandiri mencabut surat pemutusan kerja terhadap buruh.

"Memohon kepada pihak perusahan mencabut surat pemtusann kerja, dan memperkerjakan kawan-kawan kembali dengan status PKWTT," kata Ibnu.


"Karena mereka bekerja sudah sejak 2012, dan tidak dibenarkan lagi kontrak PKWT," timpal Rahmad rekan Ibnu.

Para serikat pun mengingatkan agar perusahaan memperbaiki struktural upah terhadap teman-teman buruh.

Mengkonfirmasi pihak perusahaan, Direktur PT Akta Mandiri, Evi Suryani, pada jumat 10 april 2020 malam mengatakan tidak pernah melakukan melakukan pemutusan kontrak kerja terhadap buruh.

"Di PT Akta Mandiri tidak ada pemutusan kontrak kerja terhadap buruh . 
Yang ada masa kontrak kerja buruh sudah habis per 31 maret 2020," kata Evi melalui pesan singkat. (RH)

Selasa, 31 Maret 2020

Bupati Zahir : Tingkatkan Perlindungan Masyarakat Batu Bara dari Covid 19


Sigapnews.com, Batu Bara -- Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP  didampingi Sekretaris Daerah Sakti Alam Siregar SH dan Ketua DPRD Batu Bara M Syafii membahas kebutuhan masyarakat Batu Bara untuk peningkatan perlindungan dari wabah virus Corona Covid-19.

Kebijakan Bupati Batu Bara yang juga politisi PDI Perjuangan Ir H Zahir MAP untuk peningkatan perlindungan bagi masyarakat Batu Bara atas wabah virus Corona Covid-19 berpedoman kepada Surat Mendagri No. 440/2627 tertanggal 30 Maret 2020 dalam rapat terbatas malam 30/03 di rumah dinas Tanjung Gading.
 
Dihadiri Kadis Sosial Ishak Spd , Kadis Kesehatan  dr Wahid Khusyairi, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah  dr Jhon Purba, Kepala BPBD Anwardi SPd, Kadis PUPR Ir Khairul Lubis, Ketua TBUPP Drs Syaiful Syafri, dan anggota DPRD Fraksi PBB Andi Lestari SKG serta Ketua KADIN Kabupaten Batu Bara OK Faizal Djalil SP. Zahir menegaskan supaya para aparatnya meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat agar terlindung dari virus Corona Covid-19, baik aparat tingkat kabupaten, kecamatan, dan desa.

Politisi PDI Perjuangan ini meminta agar diambil langkah-langkah strategis berupa tenaga medis dan alat pelindung petugas medis, kesiapan Rumah Sakit Daerah, ketahanan pangan daerah, kebutuhan alat-alat kesehatan masyarakat tegas Bupati Ir Zahir MAP yang juga politisi PDI Perjuangan itu.

*BEKERJA SECARA MAKSIMAL*

Sekretaris Daerah Kabupaten Batu Bara Sakti Alam Siregar SH menjelaskan atas penegasan Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP bahwa pihaknya bersama sejumlah OPD kesehatan, sosial, BPBD, pemerintahan, dan TBUPP telah mengambil sejumlah langkah-langkah yang berhubungan dengan kesiapan Rumah Skit Daerah untuk ruang isolasi dilengkapi infus set, tabung oksigen dan cabel oksigen, alat rontgen, nasal swab, viral transfer media, rapid diagnosir yang di perkuat dengan alat pelindung diri petugas medis.

Untuk ketahanan pangan daerah kata Sakti Alam agar Dinas Sosial dan BPBD mengkaji kebutuhan pangan masyarakat rentan masalah sosial selama bulan April.

Sedangkan untuk meningkatkan perlindungan masyarakat pihaknya telah mempersiapkan penyemprotan desinfektan kerjasama Polres Batu Bara dengan mobil water canon, dan mobil pemadam kebakaran.

Upaya Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP beserta jajaran sudah maksimal tegas Sakti Alam. Karena dengan surat No. 208 tanggal 24 Maret 2020 telah memperpanjang gugus tugas percepatan penanganan virus Corona Covid-19, perpanjangan belajar siswa di rumah melalui surat edaran 420 tertanggal 27 Maret 2020.

Unsur camat dan desa telah terjun ke lapangan melakukan penyemprotan disinfektan dengan surat No. 443/1982 dan pencegahan virus Corona dengan No. 443/2011 tertanggal 23 Maret 2020.

Mudah-mudahan masyarakat mengikuti anjuran pemerintah daerah dan mendukung kebijakan Bupati Zahir melalui berbagai selebaran dan baliho yang terpasang sebagai penyebaran informasi ke masyarakat kata Sakti. (RH)

Senin, 30 Maret 2020

Kabag Sumda KOMPOL Dr. SRI PINEM, SH, MKN Dan Urkes Polres Batu Bara Demokan Pembuatan Hand Sanitizer."


Sigapnews.com, Batu Bara, -- Jam 16.00 wib - Ditengah- tengah langkahnya mencari hand sanitizer disaat mewabahnya virus corona seperti saat ini, maka untuk mengantisipasi hal tersebut Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH melalui Kabag Sumda Polres Batu Bara KOMPOL Dr. Sri Pinem, SH, M.kn dan Urkes Polres Batu Bara mendemokan cara pembuatan hand sanitizer (anti septik pencuci tangan) dengan cara praktis, dihalaman Mako Polres Batu Bara, pada hari Senin (30/3/2020) sekitar pukul 10.30 wib.

Dalam kegiatan tersebut Kabag Sumda Polres Batu Bara KOMPOL Dr. Sri Pinem, SH, M.kn menjelaskan secara terperinci tentang tutorial pembuatan hand sanitizer praktis tersebut.

"Bahannya cukup sederhana yaitu air sekitar 1900 ml, alkohol, Aloe vera, dan cairan esensial (essential oil) sebagai pewanginya. Pertama kita tuang air kedalam wadah yang telah disediakan, kemudian campurkan dengan alkohol sekitar 70 %, selanjutnya campurkan aloe vera 650 gram, kemudian diaduk sekitar 10-20 menit, setelah merata tuangkan cairan esensial ataupun baby oil sebagai pewangi dan melindungi kelembaban, karena memang jika alkohol saja tanpa diberi pelindung kelembaban maka akan sedikit keras di kulit kita. Kemudian setelah jadi langsung dituang ke botol-botol yang telah disediakan. Dan akhirnya hand sanitizer pun sudah dapat digunakan dan dibawa kemana-mana," ujarnya.

Kabag Sumda cantik tersebut juga berpesan kepada warga agar tetap berada dirumah, jaga stamina tubuhnya, budayakan physical distancing, dan selalu cuci tangan dengan sabun atau anti septik.

"Mari kita sama-sama putuskan mata rantai penyebaran covid 19 ini, dengan cara tetap berada dirumah, mari kita isi kegiatan kosong dirumah dengan hal-hal yang positif seperti misalnya membuat hand sanitizer seperti yang saya contohkan tadi, sehingga bermanfaat bagi kita, tetangga kita, dan orang-orang yang membutuhkan disekitar kita, selain itu juga mari jaga kesehatan tubuh kita dengan cara berjemur beberapa menit dibawah sinar matahari, dan bila perlu minum suplemen agar imun kita kuat, selain itu juga mari budayakan physical distancing dengan cara jaga jarak kita dengan orang lain minimal 1 meter, dan yang paling terpenting lagi jangan lupa selalu cuci tangan dengan sabun atau anti septik," tegasnya. (RH)

Jumat, 27 Maret 2020

Ketua Koordinator KSJ Ahmad Yani. SH, Melakukan Semprot Disinfektan di Masjid Desa Gunung Bandung


Sigapnews.com, Batu Bara -- Petugas medis Dinas Kesehatan Batu Bara melalui Puskesmas Kedai Sianam dan Komunitas Sedekah Jumat (KSJ)Aparat melakukan penyemprotan disinfektan di Mesjid Desa Gunung Bandung Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Jum'at (27/3).
Hal itu dilakukan untuk mengangtisipasi penyebaran virus corona Covid-19 di wilayah desa tersebut.

Kegiatan yang langsung dipimpin Kepala Puskesmas Kedai Sianam dr Guruh Wahyu Nugraha dan Koordinator KSJ Ahmad Yani, ini juga terlihat sinergitas lintas sektoral dari Danramil 03 Lima Puluh Pelda Hermanto, Serka Ely.IR, Babinsa Polsek Lima Puluh Bripka S Simangunsong, Bidan desa Gloria Damanik Amkeb, Rama Amkeb, Lemi Ritonga, Nurlela Isfan Amkeb.
Kegiatan diawali dengan membuat cairan dan secara bersama-sama berkeliling melakukan penyemprotan disinfektan di Mesjid, Musholla, kantor desa, sekolah dan tempat lainnya.

Kepala Puskesmas Kedai Sianam dr Guruh Wahyu Nugraha didampingi Koordinator KSJ Ahmad Yani mengatakan, kegiatan tersebut merupakan wujud sinergitas dalam rangka bersama-sama mencegah penyebaran virus corona Covid-19 di wilayah Desa Gunung Bandung.

“Kita ketahui virus corona telah menjadi pandemi dunia. Selain itu Bupati Batubara Ir Zahir MAP telah mengeluarkan himbauan kewaspadaan untuk masyarakat dan cara antisipasi. Melalui kegiatan ini kita bersama-sama mengantisipasi penyebaran Covid-19, diwilayah desa - desa di Kabupaten Batubara,"ujarnya.
Dalam kesempatan itu, dr Guruh Wahyu Nugraha dan bidan desa mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan laksanakan gerakan menjaga kebersihan yang dimulai dari diri sendiri, dengan mencuci tangan yang baik dan benar, lebih baik di rumah, selalu menjaga pola hidup sehat dan menjaga jarak dengan orang lain. Bahkan bagi masyarakat ada keluarga yang pulang dari luar negeri maupun luar daerah agar melaporkan kepada petugas kesehatan untuk di periksa.

"Kita tidak tau sampai kapan virus Covid-19 yang pendemic ini berakhir. Semoga di Batubara tidak ada penularan, namun pola hidup sehat harus terus kita jaga,"pinta Kepala Puskesmas Kedai Sianam. (RH )

Kapolres BB AKBP H. Ikhwan Lubis Pimpin langsung Bagi-Bagi Masker Gratis dan Penyemprotan Disinfektan di Tanjung Tiram


Sigapnews.com, Batu Bara, Jam 16.00 wib - Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH, MH memimpin langsung pembagian masker gratis kepada warga sekitar yang melintas dan juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan di jalan protokol Tanjung Tiram, tepatnya di Jalan Merdeka - Jalan Nelayan dan Jalan Rakyat, Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batu Bara, pada hari Jumat (27/3/2020) sekitar pukul 16.00 wib.

Penyemprotan tersebut berguna sebagai langkah pencegahan terhadap virus covid 19 (corona) yang saat ini sedang mewabah didunia.

Kegiatan tersebut turut dihadiri, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH, Kabag Ops Polres Batu Bara Kompol Rudi Chandra, SH, Kabag Sumda Polres Batu Bara Kompol Dr. Sri Pinem, SH, M.kn, Kapolsek Labuhan Ruku AKP M. Iskad, SH, Ketua KSJ Sumatera Utara Saharuddin, Ketua KSJ Batu Bara Rizal Syahreza, SE, dan Ketua Koordinator KSJ Batu Bara Ahmad Yani, SH.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH mengatakan kegiatan itu dilakukan sebagai langkah percepatan untuk mengantisipasi virus covid 19.
"Hari ini kami dari Polres Batu Bara bersama KSJ Batu Bara membagi-bagikan masker secara gratis kepada warga sekitar dan melakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah virus corona, kita mengharapkan agar virus corona tidak sampai mewabah di Batu Bara ini, kami akan rutin melakukan penyiraman disinfektan diwilayah Batu Bara sampai keadaan benar-benar aman," ujarnya.

Hal senada disampaikan Khairul Aswat selaku warga sekitar yang mengaku senang atas cepat tanggapnya Polres Batu Bara dalam mengantisipasi virus corona didaerahnya.

"Jujur saya merasa bangga melihat cepat tanggap dan pedulinya Polres Batu Bara terhadap Masyarakat Tanjung Tiram dalam mengantisipasi virus yang mematikan ini yaitu virus corona, semoga melalui kegiatan ini warga Batu Bara khususnya Tanjung Tiram benar-benar tidak ada yang terjangkit virus corona," ujarnya. (RH)

Senin, 23 Maret 2020

Kasat Narkoba Polres Batu Bara, Bersama Tim Berhasil Ungkap 2 Bandar Narkoba Setara Jaringan Internasional


Sigapnews.com, Batu Bara -- Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH Melalui Kasat Narkoba Polres Batu Bara AKP Hendri David Bintang Tobing. SH dan Satuan Intelkan Polres Batu Bara Berhasil mengungkapkan jaringan Narkotika Setara jaringan Internasional.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun wartawan Disaat Konfrensi Pers Senin (23/03/2020) Sekira Pukul 10.30.Wib  di Mapolres Batu Bara.


Selanjutnya Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH memjelaskan bahwa kedua Bandar Narkoba yang Asal Aceh Abdul Aziz dan Salamun Keok yang Awalnya dengan Modus membawa Salak dari Aceh ke Batu Bara. 

Keterangan. Kedua jaringan Internasional Bandar Narkitika jenis shabu yang juga merangkap jaringan antar propinsi ini sudah sering melancar kan aksinya di setiap daerah yang menjadi pesanan para pengedar daerah, Bandar Narkoba Inisial (AA) dan (Sl) 30 thn yang juga sering mengantar  pesanan dengan sekala besar untuk di edarkan ke bandar bandar daerah kususnya sumatera Utara. 

Kapolres Batu Bara AkBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH, juga menambakkan bahwa kedua tersangka Bandar Narkotika jenis shabu yang seberat 5 Kg Akhirnya tamat di Wilayah Hukum Polres Batu Bara.

Kapolres Batu Bara Melalui Oprasi gabungan Intel dan satnarkoba kedua tersangka Bandar Narkoba Asal  warga aceh tidak berdaya disaat konfrensi Pers.

Kapolres Batu Bara AKBPH Ikhwan Lubis SH.MH Sangat mengaspresiasi dan  Berterimakasih kepada Sat Intelkam dan Sat  Narkoba yang telah bekerja dengan baik dalam Oprasi gabungan yang di lakukan selama satu bulan dalam telah berhasil menangkap tersangka bandar narkoba dan menyita barang bukti se banyak 5 kg Shabu shabu dari kedua tersangka bandar Narkoba yang bernama Abdul azis dan Salamu yang terkenal sangat licin dan profesinal dalam aksinya.

Keduanya adalah warga Bireuen Aceh ,  Mereka juga  sudah sering melancarkan aksinya dengan imbalan ibalan setiap per Kg  50 juta .

Saat ini kami dan satuan Narkoba Polres Batu bara  masi terus mendalami kasus ini untuk dugaan ada bandar besar di balik pengungkapan Narkoba ini .jelas kapolres.

Selanjutnya  Kasat Narkoba AKP Hendy David Bintang Tobing SH.  Oprasi ini dengan sangat dramatis  kami melakukan pengintayan dan penangkapan kedua tersangka yang berinisial (AA) dan (SL) bersama Sat Intel Polres Batu Bara dan dengan persiapan  yang matang dan  Dinyisalir bakal yang ada perlawanan  kami Disaat melakukan penangkapan kepada dua tersangka serta dalam krinologis penangkapan kedua tersangka sempat melakukan perlawanan dan ingin melarikan diri oleh  sebab itu  kami lakukan tembakan terukur kepada kedua tersangka dengan menyita Barang bukti  5 Kg Shabu shabu dan 2 buah Hanphone dan   untuk lebih lanjut lagi kedua tersangka  yang sudah tidak Berkutik lagi langsung di Bawa ke Mapolres Batu Bara serta barang bukti untuk di pertanggungjawabkan atas perbuatannya," Terang Kasat Narkoba. (RH).

Rabu, 18 Maret 2020

Kasat Narkoba Polres Batu Bara AKP Hendri Bintang Tobing. SH, Sikat Habis Jaringan Narkoba Sampai ke Akar Akarnya


Sigapnews.com, Batu Bara -- Satreskrim Narkoba berkerjasama dengan Satlantas Polres Batu Bara melakukan Operasi Razia Gabungan K2YD untuk mengantisipasi transitnya Narkoba di Jalinsum Kabupaten Batu Bara.

Berdasarkan informasi dari Kasat Narkoba AKP Hendri Bintang Tobing. SH  yang melalui  Kasubag Humas Aiptu Ismunazir kepada wartawan, Rabu (18/03/2020) Jam 10.00 Wib, Razia Gabungan Untuk Antisipasi adanya pengedaran narkoba melalui jalur Lintas Sumatera Utara KM, 109 Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara.


Selanjutnya Razia Gabungan Satnarkoba bersama Satlantas di Jalan Lintas Sumatera Utara adalah Intruksi dari Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH" Ucap Kasubag Humas.

"Kasat Narkoba AKP Hendri Bintang Tobing. SH juga menjelaskan bahwa kegiatan ini akan kegalakan terus sampai jaringan narkoba atau bandar narkoba tidak ada ruang masuk ke Kabupaten Batu Bara.

"Tegaskan saya akan sikat bersih bagi Bandar ataupun pengedar serta jaringan Narkoba yang ada Diwilayah Hukum Polres Batu Bara" Ucap Kasat Narkoba AKP Hendri Bintang Tobing. SH


Berdasarkan Intruksi Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH, Kami akan melakukan terus Oprasi Rutin di Objek Vital dan pintu masuknya bagi Jaringan narkoba ataupun Bandar narkoba yang melalui jalur Laut ataupun jalur Darat yang melintasi Diwilayah Hukum Polres Batu Bara," Tegas Kasat Narkoba AKP Hendri Bintang Tobing. SH.

"Ucap Kasat Narkoba AKP Hendri Bintang Tobing. SH untuk mengakhiri Kami dari Kepolisian Polres Batu Bara akan meningkatkan K2YD dan Kami akan selalu menjaga dititik rawan masuknya jaringan narkoba ke Kabupaten Batu Bara maupun siang ataupun malam dari kami akan Sikat Habis Jaringan Narkoba ataupun Bandar Narkoba yang berani masuk ke Wilayah Hukum Polres Batu Bara. (Rahmat Hidayat)

Sabtu, 14 Maret 2020

Kapolres Batu Bara Melakukan Bersih Bersih di Mapolres Batu Bara Guna Antisipasi Virus Corona


Sigapnews.com, Batubara - Personel Polres Batu Bara, dan Dinas Kesehatan Kab. Batu Bara melakukan giat bersih bersih dan foging di seputaran Mako Polres Batubara. Sabtu (14 /3/2020).

Di awali dengan apel yang di pimpin Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH di lapangan apel Mako Polres Batu Bara.

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan SH.MH dalam arahannya mengatakan kepada seluruh personil kepolisian Polres Batu Bara untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan khususnya untuk diri kita sendiri. Dengan merebaknya Virus Corona kita harus waspada dan ikuti anjuran Dinas kesehatan tentang himbauan himbauan kesehatan, karna Virus yang mematikan ini bisa kita atasi kalau kita bisa bersih baik dari diri kita maupun lingkungan sekitar kita. Maka dari itu, lakukanlah apa yang sudah menjadi himbauan Dinas Kesehatan. Terang Kapolres.

Usai Apel, Kapolres beserta para PJU dan personil mengawali bersih bersih dengan cara penyemprotan foging untuk mencegah Demam berdarah (DBD), selanjutnya membersikan selokan di seputaran Mako Polres Batubara.

Kegiatan ini serentak dilaksanakan di seluruh Polsek jajaran Polres Batubara yakni, Polsek Madang Deras, Polsek Indrapura, Polsek Lima Puluh, dan Polsek Labuhan Ruku. (RH)

Jumat, 13 Maret 2020

Tidak Direspon Pemerintah Setempat, KJM Bantu Balita Penderita Hidrosefalus


Sigapnewsm.com, Batu Bara  -  Sungguh sangat miris nasib yang dialami Sri Rahmadayani, bocah berusia 2 tahun 9 bulan ini harus berjuang melawan penyakit hidrosefalus yang dideritanya.

Anak pasangan suami istri (Pasutri) dari Sumardi (30) dan Supriani (28) tersebut, tak mendapat pengobatan yang layak lantaran ekonomi keluarga. Dari lahir hingga usianya saat ini, Sri Rahmadayani hanya berbaring dengan kondisi kepala yang terus membesar.

Warga Dusun V Desa Sukorejo Kecamatan Sei Balai Kabupaten Batu Bara Provinsi Sumatera Utara ini, seiring waktu, ukuran kepala bocah malang tersebut kian membesar.

Derita yang dialami Sri Rahmadayani terdengar oleh Komunitas Jurnalis dan Masyarakat melalui Koordinator Bidang Kerjasama, Komunikasi dan Informatika Rahmat Hidayat yang langsung berupaya membantu hingga membawa Sri Rahmadayani ke rumah sakit, guna mendapatkan perawatan yang lebih intensif.

Bertempat di Ruang Rindu A Rumah Sakit Umum Pusat H. Adam Malik Jalan Bunga Lau Kecamatan Medan Tuntungan, Medan Sumatera Utara, keluarga besar Komunitas Jurnalis dan Masyarakat (KJM) diantaranya, Pembina Bernard Marpaung bersama Ketua Ridwan Fahlevi dan Bendahara Hendra Purwanto serta anggota Marwan Zein, didampingi Koordinator Bidang Kerjasama, Komunikasi dan Informatika Rahmat Hidayat, mengunjungi Sri Rahmadayani bocah penderita Hidrosefalus, Jumat (13/3/2020) sore sekira pukul 16.00 Wib.

Disela-sela kunjungan KJM, Supriani ibunda dari bocah penderita Hidrosefalus tersebut, menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas kepedulian serta perhatian Komunitas Jurnalis dan Masyarakat hingga kini anaknya mendapatkan perawatan yang lebih intensif di rumah sakit.

"Kami ucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas kepedulian serta perhatian Komunitas Jurnalis dan Masyarakat kepada Sri Rahmadayani," ucapnya. 

Supriani mengaku, bahwa Komunitas Jurnalis dan Masyarakat tak hanya sebatas mengupayakan agar anaknya mendapatkan perawatan yang lebih intensif, menurutnya selama di rumah sakit, Komunitas Jurnalis dan Masyarakat juga membantu kebutuhan mereka sehari-hari.

"Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, membalas segala kebaikan yang telah dilakukan Komunitas Jurnalis dan Masyarakat terhadap Sri Rahmadayani selaku anak dan kami semua. Saya doakan KJM selalu diberikan kemudahan oleh Allah untuk membantu masyarakat yang kurang mampu," ungkap Supriani sembari terharu.

Ia juga mengatakan, Sri Rahmadayani sempat dirawat di salah satu rumah sakit di Kabupaten Batu Bara. Karena keterbatasan ekonomi, al hasil sang anak penderita Hidrosefalus itu dirawat di kediaman mereka dengan kondisi yang kurang layak.

Saat disinggung tentang upaya pemerintah setempat, Supriani memaparkan belum adanya bantuan yang mereka dapatkan untuk pengobatan Sri Rahmadayani.

"Kalau datang menjenguk memang ada, tapi bantuan untuk berobat anak kami, hingga saat ini belum kami terima dari pemerintah setempat maupun Pemerintah Kabupaten. Jadi yang kami rasakan selama ini masih upaya bantuan dari Komunitas Jurnalis dan Masyarakat," paparnya.

Sementara Bernard Marpaung selaku pembina di Komunitas Jurnalis dan Masyarakat, menyampaikan di awal pembentukan Komunitas Jurnalis dan Masyarakat bertujuan untuk kemanusiaan dan sosial.

"Kiranya pemerintah setempat bisa bekerjasama dengan kami selaku Komunitas Jurnalis dan Masyarakat untuk lebih memperhatikan orang-orang yang membutuhkan pertolongan seperti anak panti asuhan dan kaum dhuafa," ujarnya.

Ia berharap langkah-langkah kedepannya, Komunitas Jurnalis dan Masyarakat juga akan peduli terhadap rumah ibadah.

"Melalui Komunitas Jurnalis dan Masyarakat, kami mengajak semua pihak agar lebih peduli terhadap lingkungan dan sosial," tutur Bernard.

Selain itu, kata Bernard, Komunitas Jurnalis dan Masyarakat turut prihatin terhadap kondisi Sri Rahmadayani bocah penderita Hidrosefalus.


"Kita sangat terharu melihatnya, apalagi dilihat orang tua anak tersebut memiliki keterbatasan ekonomi. Disinilah kami selaku Komunitas Jurnalis dan Masyarakat merasa terpanggil untuk membantu Sri Rahmadayani," cetusnya.

Bernard mengutarakan dengan adanya hal seperti ini agar pemerintah setempat untuk lebih peduli terhadap kondisi masyarakatnya.

"Kami selaku pembina Komunitas Jurnalis dan Masyarakat mengucapkan terima kasih kepada bapak Rahmat Hidayat juga sebagai Koordinator Komunitas Jurnalis dan Masyarakat di Kabupaten Batu Bara yang telah memperjuangkan semaksimal mungkin hingga si anak penderita Hidrosefalus di operasi gratis dengan biaya ditanggung pemerintah," ungkapnya.

Bernard menerangkan bahwa inilah salah satu hasil dari aksi sosial Komunitas Jurnalis dan Masyarakat.

"KJM siap bekerjasama dengan instansi pemerintah maupun swasta, untuk bergandengan tangan membantu masyarakat kurang mampu dan kegiatan sosial lainnya," bebernya.

Di kesempatan yang sama, Ketua Komunitas Jurnalis dan Masyarakat, Ridwan Fahlevi mengatakan Komunitas ini adalah kolaborasi antara Jurnalis dengan seluruh elemen masyarakat, yang lebih memprioritaskan kegiatan kemanusiaan dan sosial.

Menurutnya, hal ini sangat miris, dikatakan demikian, berdasarkan informasi yang diperoleh, bahwa diduga tidak adanya perhatian khusus pemerintah setempat untuk menyikapi perihal balita penderita Hidrosefalus tersebut.

"Kami berharap kepada seluruh instansi pemerintah agar lebih memperhatikan warganya, lihatlah kondisi orang-orang yang gak mampu, bagaimana hal itu terjadi kepada keluarga kita, sementara kita dalam keadaan kekurangan. Tanyakan lagi pada diri, ketika menjabat untuk siapa, apakah untuk rakyat atau hanya untuk kepentingan pribadi," tegasnya.

Lebih lanjut, Rahmat Hidayat selaku Koordinator Kerjasama, Komunikasi dan Informatika sekaligus Koordinator KJM di Kabupaten Batu Bara, ia mengaku awal mula ketertarikannya bergabung di Komunitas Jurnalis dan Masyarakat, dikarenakan Komunitas ini selalu memperhatikan nasib para anak yatim dan kaum dhuafa.

"Kita tergugah untuk perbuatan-perbuatan membantu sesama. Setelah saya bergabung, sesuai visi dan misi KJM untuk membantu orang-orang yang lemah. Maka disaat mendapatkan informasi tentang balita penderita Hidrosefalus, saya langsung berupaya untuk membantunya," ucap Rahmat.

Oleh karena itu, lanjut Rahmat, di dalam Komunitas Jurnalis dan Masyarakat lebih memperhatikan orang-orang yang membutuhkan bantuan.

"Kita memberikan contoh yang baik, bahwa Jurnalis juga mampu berkomunikasi dan membantu secara kegiatan sosial," lanjutnya.

Ia juga menceritakan pada saat membantu penderita Hidrosefalus tersebut, Rahmat terus berkomunikasi dengan pihak keluarga. Lalu dirinya terus berupaya membantu hingga Sri Rahmadayani dirawat lebih intensif di rumah sakit hingga anak tersebut selesai dioperasi.

"Kita berupaya terus membantu hingga selesai. Jurnalis sebenarnya bagus dan kreatif, kita tidak mau seperti oknum yang hanya membawa kartu pers namun tidak peduli terhadap hal-hal yang berkaitan dengan kemanusiaan dan sosial," ungkap Rahmat.

Untuk diketahui, melalui rasa kebersamaan dan kegotongroyongan di dalam struktur, hingga saat ini Komunitas Jurnalis dan Masyarakat kian berupaya membantu Sri Rahmadayani balita penderita Hidrosefalus. KJM juga mengajak para dermawan untuk turut peduli terhadap  kesehatan anak tersebut. (RH)

Kamis, 05 Maret 2020

Ahmad Yani, KSJ Batu Bara Akan Salurkan 120 Karung Beras Untuk Kaum Dhuafa


Sigapnews.com, Batu Bara - Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) binaan Kapolres Batu Bara AKBP Ihkwan Lubis, SH.MH dan Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP sebagaimana biasa setiap Jumat akan menyalurkan bantuan kepada kaum dhuafa di Desa Guntung Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Batu Bara, pada Jumat (6/3/20) mulai pukul 09.30 Wib.

Koordinator KSJ  Batu Bara Ahmad Yani, SH menginformasikan program tersebut kepada wartawan lewat pesan Whatsappnya, Kamis (5/3/20) malam.

Pada pesannya, Yani juga melampirkan undangan kepada pihak pihak yang berniat hendak memberikan bantuan atau sedekah agar turut serta dalam kegiatan tersebut.

"Kita berharap lebih banyak donatur yang membantu sehingga kita bisa menjangkau lebih banyak warga kurang mampu", jelas Yani.

Ditambahkan Yani, pendistribusian bantuan kepada kaum dhuafa yang dilaksanakan setiap Jumat pagi ditetapkan secara bergilir  di desa desa di Kabupaten Batu Bara bekerjasama dengan Kades setempat.


Dikatakan Yani,  kegiatan ini diharapkan dapat merata keseluruh daerah atau desa di Batu Bara untuk meringankan beban warga kurang mampu.

Atas nama KSJ Batu Bara, Ahmad Yani mengucapkan terimakasih kepada donatur yang mengulurkan tangan membantu warga yang kurang mampu.

"Semoga Allah  Swt. meridhai kegiatan dan niatan kita untuk bekal di akhirat kelak. Semoga Allah Swt. senantiasa melindungi dan memberi kita kesehatan agar kita kelak dapat selalu diberi kesempatan menikmati indahnya berbagi kepada saudara saudara kita yang membutuhkan uluran tangan kita. Amin ya Allah", sebut Yani.

Untuk bantuan beras yang telah diterima hingga Kamis malam disebutkan Yani berasal dari Ka. BKD Batu Bara sebanyak 10 zak, dari Kadis Pendidikan Batu Bara sebanyak 30 zak isi 10 kg,  dari Kadis Pertanian Batu Bara diterima 20 zak, dan dari Kabag Umum Setdakab Batu Bara sebanyak 5 zak sehingga seluruh bantuan beras yang diperoleh Koordinator KSJ Batu Bara sebanyak 35 karung isi 5 kg dan 30 zak isi 10 kg.

Sementara bantuan yang diterima  di  rumah singgah sahabat polisi Polres Batu Bara Jalinsum Kelurahan Lima Puluh Kota Kecamatan Lima Puluh dalam minggu pertama bulan Maret 2020 (Senin hingga Kamis) sebanyak 135 zak beras isi 5 kg dan minyak goreng kemasan 2 liter sebanyak 5 bungkus.

Bantuan berasal dari Kapolres Batu Bara berupa Beras  sebanyak 75 zak. Kemudian Beras  sebanyak 20 zak dari Hamba Allah,  Beras  sebanyak 10 zak dari Sekretariat DPRD Kabupaten Batu Bara,  Beras  sebanyak 2 zak dari Puskesmas Simpang Dolok.

Selanjutnya Beras sebanyak 2 zak dari Puskesmas Sei Suka,  Beras  sebanyak 2 zak dari Puskesmas Lalang, Beras  sebanyak 2 zak dari Puskesmas Laut Tador, Beras  sebanyak 2 zak dari Puskesmas Sei Bejangkar, Beras  sebanyak 2 sak dari Puskesmas Indrapura, 
Beras  sebanyak 2 zak dari Puskesmas Pematang Panjang, Beras  sebanyak 4 zak dari Puskesmas Sei Balai, Beras  sebanyak 2 zak dari Puskesmas Labuhan Ruku, Beras  sebanyak 5 zak dari Dinas Kesehatan, Beras  sebanyak 5 zak dan minyak goreng kemasan 2 kg sebanyak 5 bungkus  dari Puskesmas Petatal. (RH)

Kapolres Batu Bara dan Danyon 126/KC Gowes Bersama Tingkatkan Sinergitas dan Baksos


Sigapnews.com, Batu Bara -- Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis. SH. MH meningkatkan sinergisitas TNI - Polri, demi menciptakan kesolidan serta terciptanya keamanan,  ketertiban masyarakat Polres Batu Bara dan Bataliyon 126 Kala Sakti mengadakan gowes bersama, Kamis (5/3/2020) pagi.

Berdasarkan pantauan wartawan start Gowes bersepeda bersama TNI - Polri yang di lepas oleh Kapolres Batu bara AKBP H. Ikhwan Lubis SH.MH dan Danyon 126 Kala cakti yang di ikuti 300 personil TNI - Polri.


Selain Gowes, kegiatan tersebut dirangkai juga dengan memberikan bantuan sembako dan tali asih kepada warga yang kurang mampu serta para janda dan orang tua jompo yang sudah di tempatkan posko di Jalur Rute perjalanan Gowes sepeda TNI - Polri.

Ada 3 posko bantuan warga tidak mampu yang di singgahi para peserta gowes yaitu posko Dinas Perhubungan, Posko Lantas Jalan Lintas Sumatra di Kec. Petatal  dan  Posko bantuan Batalion 126 Kala Sakti.


Kapolres Batu Bara AKBP H Ikhwan Lubis SH.MH dalam sambutanya mengatakan kegiatan ini diadakan disamping untuk silaturahmi antara personil TNI dan Polri di kab. Batu Bara di harapkan agar bisa lebih dekat lagi dengan seluruh unsur masyarakat di daerah yang kita cintai ini.


Gunanya berbagi dan bersedekah harus kita lakukan untuk menambah ke imanan dan hubungan batin di antara seluruh anggota TNI Polri .  Anggaplah kami seperti saudara dan anggap teman teman dari TNI keluarga kita.

Sementara itu, Danyon 126 Kala Cakti Letkol Inf. M. Junaidy  mengatakan kami siap mendukung seluruh program kepolisian dan kami juga akan selalu bersama Polri dalam tugas.


Anggap kami ini saudara dalam hal apapun, dan kami adalah keluarga besar kepolisian kami juga sangat berterimakasi kepada kesatuan Polisi Resor Polres Batu Bara yang sudah bersinergi dalam menjalin persaudaraan antar personil TNI dan POLRI. (RH)

Selasa, 03 Maret 2020

Kadisdik Batu Bara Ilyas : Bupati Batu Bara Harapkan tidak ada lagi sekolah yang peringkat akreditasi C di Batu Bara


Sigapnews.com, Batu Bara - Berbagai program kegiatan yang telah dilaksanakan BAN S/M Provinsi Sumatera Utara salah satunya adalah ter akreditasinya sekolah kita di Kabtpaten Batu Bara ini, dan dibuktikan pada hari ini telah diserahkan kepada sekolah sekolah kita berupa Pemberian Sertifikat Akreditasi kepada sekolah langsung oleh ketua BAN S/M Provinsi Sumatera Utara, 
Prof. Subhilhar, M.A., Ph.D,.

Hal tersebut dikatakan Kadis Pendidikan Kabupaten Batu Bara, Ilyas Sitorus, S. E., M Pd., saat menyampaikan sambutan selamat datang kepada BAN S/M yang di ketuai Prof. Subhilhar, M.A., Ph.D.,
pada acara penyerahan serifikat Akreditasi kepada perwakilan sekolah SD dan SMP di di SMPN 3 Air Putih, 03/03/2020.

Ilyas mengatakan bahwa Bupati Batubara, Ir. H. Zahir, M AP., setelah mendengar masih ada sekolah di Batu Bara memperoleh Perinkat Akreditasi C, meminta Kadisdik mencari tau kenapa hal itu terjadi, tolong pelajari, kalau perlu lakukan pembinaan teknis dalam hal akreditasi sekokah tersebut hadirkan nara sumber yang tepat untuk itu seperti BAN S/M kata Ilyas menuturkan harapan Bupati.

Masih menurut Ilyas bahwa Berdasarkan Permendikbud Nomor 59 Tahun 2012 (pasal 1 ayat 2) Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah adalah badan evaluasi mandiri yang menetapkan kelayakan program dan satuan pendidikan jenjang pendidikan dasar dan menengah jalur formal dengan mengacu pada standar nasional pendidikan, ujar Ilyas.

Ilyas juga menyampaikan permohonan maafnya karena pada jam yang di sama masih berada di sebuah kegiatan Pelantikan Pengurus Asosiasi Pengawas Seluruh Indonesia (APSI) Yang dilanjutkan dengan Seminar terkait dengan merdeka Belajar Kabupaten Batu Bara. 

Disamping itu juga Ilyas terlihat sangat senang ternyata Ilyas bertemu kembali dengan para seniornya sekaligus sahabat-sahabat lamanya semasa di Kanwil Depdikbud/ke Dinas Pendidikan provinsi Sumatera Utara.

Sementara Ketua BAN Sumatera Utara, Prof. Subhilhar, M.A., Ph.D., 
yang di dampingi Drs. Hermansyur, M. Si, Mangasal Singarimbun, S.H., Drs. Bahrizal, M. Pd., Riris Simamora, S.E., M. AP dan tim lainnya mengatakan bahwa, Hasil kerja BAN-S/M yang merupakan Jenjang sebuah Akreditasi satuan pendidikan sangat perlu di ketahui masyarakat guna memperoleh informasi tentang status dan peringkat akreditasi sekolah/madrasah yang bersangkutan. Selamat kepada sekokah yang memperoleh predikat Akreditasi A dan B di kabupaten Batu Bara, Ujar 

Subhilhar juga berpesan kepada sekolah sekolag yang telah mendapat akreditasi agar segera mensosialisasikannya. Masyarakat perlu memperoleh informasi tentang status dan peringkat akreditasi sekolah/madrasah. Untuk itu, hasil akreditasi perlu disosialisasikan bersama sama baik oleh BAN-S/M dan BAP-S/M maupun sekolah yang bersangkutan kepada masyarakat. Kegiatan sosialisasi dilakukan dapat melalui media massa, website, dan media lainnya termasuk pada saat pertemuan dengan orangtua atau masyarakat luas

Di akhir sambutannya, Subhilhar sangat menyambut baik harapan Pak Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, M. AP., yang merupakan sahabat baik saya sebagai mana yang di sampaikan Kadisdik Batu Bara, Ilyas yang akan melaksanakan pembimbingan secara teknus kepada sekolah khusus bagi sekolah yang masih memperoleh peringkat Akreditasi C dengan mengundang Tim BAN S/M Provinsi untuk membantu proses kelengkapan administrasi dan sejenisnya dalam keperluan Akreditasi ke depannya. Kami sambut baik itu dan salam hirmat untuk Pak Bupati. Kami juga ber berharap agar sekolah sekolah di Sumatera Utara ini peringkat Akreditasinya minimal B, tutup Subhilhar.(RH)


Ket Photo : kadisdik batu bara ikyas sitorus saat menyampaikan ucapan selamat datang disebelahnya prof Ibnu hajar, Prof. Sulbhihar, dan Hermansyur.

Ilyas Sitorus, Jangan ada bias agar dalam pelaksanaannya tidak muncul kebinggungan


Sigapnews.com, Batu Bara - Empat program pokok kebijakan pendidikan yang diharapkan Menteri Pendidikan dan kebudayaan Republik Indonesia Nadiem Anwar Makarim, akan menjadi arah pembelajaran kedepan di Indonesia. Keempat program kebijakan tersebut adalah Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), Ujian Nasional (UN), Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 1 lembar, dan Peraturan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Zonasi.


Hal tersebut disampaikan Kadisdik Kabupaten Batu Bara, Ilyas Sitorus saat mengawali memberikan paparannya sekaligus membuka Seminar Pendidikan Batu Bara Merdeka Belajar di Aula SMK Swasta Budi Dharma Air Putih Indrapura Kabupaten Batu Bara, 03/03/2020.

Masih menurut Ilyas bahwa Salah satu hal yang paling banyak menarik perhatian guru dari konsep Merdeka Belajar adalah pernyataan Mas Menteri, Nadiem Makariem tentang RPP 1 lembar. Dari sejumlah percakapan dengan Pengawas, Kepala Sekolah, dan Guru dalam berbagai kesempatan, banyak permintaan pelatihan tentang bagaimana membuat RPP 1 lembar itu. Guru-guru tanpa merasa perlu mendalami terlebih dahulu apa masalahnya dan apa yang sebenarnya akan dituju dengan kebijakan tersebut, Ujar Ilyas.


Masih menurut Ncekli safaan akrab Kadis Batu Bara Ilyas Sitorus, Sangat penting bagi Pengawas, kepala Sekolah, dan Guru memahami esensi RPP 1 lembar ini. 

Dengan pemahaman yang baik mereka akan dapat melakoni tugas dan tanggungjawab masing-masing dengan benar. Apabila ada bias maka dalam pelaksanaannya akan muncul kebingungan yang akan berakhir pada keputusasaan dan kebosanan serta pesimisme. 


Apalagi bila kebingungan ini berakhir pada pemberlakuan praktik-praktik yang lama. Maka seluruh wacana menarik ini dipastikan akan menjadi sia-sia sebagaimana banyaknya wacana-wacana menarik yang sia-sia karena baik Pengawas, kepala Sekolah, dan Guru tak faham sehingga tak mampu menerapkannya. Tambah ilyas.

Diakhir paparannya Ilyas mengatakan dari pengalaman dan kharapan sekolah sekolah yang belum tersentuh diseminasi program Tanoto Foundation, in sya allah mulai tahun 2020 ini semua kecamatan yang ada di Batu Bara akan mendapatkan hal yang sama dari program PINTAR Tanoto Foundation. Disamling itu juga penyempuranaan Nomenklatur Satuan Pendidikan di Kabupaten Batu Bara dalam waktu dekat ini akan selesau dan menjadi Peraturan Bupati Batu Bara, papar Ilyas.


Sementara Prof. Ibnu sebagai Nara Sumber pada seminar merdeka belajar Kabupaten Batu Bara Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik, M. Si., mengangkat terkait Literasi Data, yaitu kemampuan untuk membaca, analisis dan menggunakan informasi di dunia digital dan Literasi Teknologi yakni bagaimana kita memaknai cara kerja mesin, aplikasi teknologi serta Literasi Manusia yaitu humanitas, komunitas dan Desain. Untuk kesemua Literasi ini sudahkah kita siap memulainya, tanya Prof. Ibnu.

Trainner Tanoto Foundation, Jefry Sipayung dalam paparannya mengatakan, tujuan pendidikan itu sebenarnya untuk memaksimalkan potensi, membangun kemandirian dan tidak menjadi beban di masa depan.


Disamping itu juga menurut Jefry merdeka belajar itu adalah banyak tanya, banyak coba fan banyak karya. Oleh karenanya jefry mengajak kepada sekolah membangun budaya belajar inovatif dengan mengembangkan pembelajaran aktif, pertanyaan bersifat HOTS dan LK serta lingkungan belajar efektif dan mengembangkan kepemimpinan kepala sekolah dan meningkatkan peran serta masyarakat, ujar Jefry.


Hadir pada kesempatan tersebut ketua APSI Sumatera Utara, Ahmadi Lubis, Ketua Dewan Pendidikan Batubara Dwito Risman, PGRI, Ketua APSI Kabupaten Batu Bara, Ropin Sigalingging, Kemenag, Syahri Mauluddin, Kacabdisdik Sumut, Jumadi, Abdul khadi, Korwas Kab Batubara, Asman Ketua MKKS, Ketua K3S, Ka. SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA dan Narasumber 
Prof. DR. Ibnu Hajar Damanik, M.SI., Dosen Umimed Medan/Rektor Universitas Asahan, Ferry Sipayung M.Pd., trainner Tanoto Foundation dan DR. Yusuf Panyalau, ST, MT., Widyaiswara LPMP Medan.(RH)

Jumat, 28 Februari 2020

Kapolres Batu Bara Bersama Ketua KSJ Batu Bara Salurkan Bantuan Sembako di Kampung Nelayan

 

Sigapnews.com, Batu Bara - Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) Kabupaten Batu Bara kembali menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat di Desa Bogak, Kecamatan Tanjung Tiram, Batubara, Jumat, (28/2/2020).

Dalam kesempatan itu, KSJ menyalurkan bantuan sebanyak 205 karung beras kepada masyarakat yang berhak menerima. Selain bantuan beras, bantuan juga diberikan kepada salah seorang warga, Iwan (23) yang menderita penyakit lumpuh.


Ketua Divisi Gemkara Kecamatan Tanjung Tiram, Zulkifli Nasution menyambut baik dan siap mendukung program Komunitas Sedekah Jumat, dimana disetiap hari jumat memberikan bantuan kepada masyarakat.

"Bantuan ini jelas sangat bermanfaat bagi masyarakat. Ini dapat meringankan beban bagi masyarakat yang kurang mampu," ujar Zalkifli.

Dikatakannya, Setelah kegiatan ini, kita akan laksanakan konsolidasi kepada seluruh pengurus Divisi Gemkara Kecamatan Tanjung Tiram untuk bersama-sama mendukung program KSJ.

"Kita berharap kedepan bantuan yang diberikan tidak hanya sembako saja, tetapi bantuan yang diberikan dapat dikembangkan seperti bantuan untuk UMKM dan pelatihan keterampilan untuk masyarakat," pungkasnya. 

Kepala Desa Bogak, Kecamatan Tanjung Tiram, Khalid Nasution mengucapkan terima kasih kepada Polres Batu Bara dan Pemerintah Kabupaten Batu Bara yang telah menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat di Desa Bogak. 

"Alhamdulillah, masyarakat mengucapkan terima kasih. Masyarakat merasa senang, masyarakat terasa terbantu atas program ini. Mudah-mudahan program ini dapat terus berlanjut," katanya.

Ketua Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) Kabupaten Batu Bara, Rizal Syahreza mengucapkan terima kepada para donatur yang telah berdonasi memberikan bantuan untuk disalurkan kepada masyarakat. Harapan kita, semoga kedepan akan semakin bertambah para donatur yang mendonasikan bantuan.


"Hari ini kita salurkan bantuan kepada masyarakat di Desa Bogak. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat. Untuk salah salah seorang warga yang sakit, ini menjadi catatan kita dan akan kita sampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Batu Bara," katanya. 

Informasi dihimpun, sampai saat ini donasi yang telah terkumpul diantaranya ; Dinas Perhubungan Kabupaten Batu Bara 12 karung beras ukuran 5 Kg. Ketua DPRD Batubara 50 karung beras. Kapolres Batubara 50 karung beras. Kabag Umum Kabupaten Batu Bara 5 karung beras. Dinkes Batu Bara 10 karung beras. Kadin Batu Bara 50 karung beras.
Puskesmas se Kabupaten Batu Bara 32 karung beras.
DPRD Batu Bara 20 karung beras. Dinas PMD 10 karung beras dan BPPRD Batu Bara 18 karung beras. (RH)

Keterangan photo : Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) Batubara saat menyalurkan bantuan kepada masyarakat Desa Bogak, Kecamatan Tanjung Tiram, Batubara.

Kamis, 27 Februari 2020

Pasca Sarjana Kompol Sarimin Pinem, Pelaku dan Korban Lakalantas Ringan Diusul Boleh Berdamai


Sigapnews.com, Batu Bara -- Mantan Kasatlantas Poltabes Medan, Kompol Dr Sri Pinem (tengah), foto bersama Rektor USU, prof Runtung Sitepu (kiri) dan Dekan Fakultas Hukum USU (kanan), usai diwisuda di Auditorium USU, Kamis (27/2/2020).

“Kenapa dirimu Suntuk kali Kulihat,” sapa Kompol Dr Sri Pinem kepada seorang penyidik berwajah kusut dan galau.

Pelaku dan korban’ lakalantas udah berdamai. Tapi kasus ‘kan tak boleh dihentikan. Mereka pada komplain merasa makin susah dibikin polisi,” jawab si penyidik yang disapa dengan wajah tertekuk.

Dialog serupa kerap terekam mantan Kasatlantas Polrestabes Medan ini, selama kiprahnya di lapangan.

Sebagai aparat penegak hukum, polisi memang diharapkan untuk menegakkan hukum normatif.  Jika ada pengemudi kendaraan bermotor yang menyebabkan kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan korban luka, baik luka ringan maupun luka berat, atau meninggal dunia, diancam dengan sanksi pidana sebagaimana diatur Pasal 310 ayat UU No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ).

Di ayat 1 disebutkan, setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor yang karena kelalaiannya mengakibatkan Kecelakaan Lalu Lintas dengan kerusakan kendaraan atau barang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 229 ayat (2), dipidana dengan pidana penjara paling lama 6 bulan atau denda paling banyak Rp1 juta.

Ayat 2, setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor yang karena kelalaiannya mengakibatkan Kecelakaan Lalu Lintas dengan korban luka ringan dan kerusakan Kendaraan dan/atau barang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 229 ayat (3), dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 tahun dan/atau denda paling banyak Rp2 juta.

Ayat 3, setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor yang karena kelalaiannya mengakibatkan Kecelakaan Lalu Lintas dengan korban luka berat sebagaimana dimaksud dalam Pasal 229 ayat (4), dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 tahun dan/atau denda paling banyak Rp10 juta.

Ayat 4, dalam hal kecelakaan sebagaimana dimaksud pada ayat (3) yang mengakibatkan orang lain meninggal dunia dipidana penjara paling lama 6 tahun dan/atau denda paling banyak Rp12 juta.

“Nah, pengalaman kami di lapangan, kasus lakalantas itu umumnya bukan unsur kesengajaan. Mungkin kelalaian ya… tetapi jarang karena disengaja. Dalam hal itu, semua pihak sebenarnya ‘korban’. Baik pelaku maupun korban sama-sama syok dan trauma,” kata Kompol Serimin Pinem, yang baru saja meraih gelar doktornya di Pascasarjana Hukum USU, kepada wartawan,Rabu (26/2).

Selain sama-sama trauma, pelaku dan korban pun sama-sama menderita kerugian, baik secara psikis maupun material. “Dan mereka makin menderita lagi karena diproses secara hukum,” katanya wanita kelahiran 18 Juli 1965 ini dengan nada bersemangat.

Pengalaman para penyidik di wilayah hukum Polda Sumatera Utara, lanjut perwira yang saat ini menjabat sebagai Kasubbag Sumda di Polres Batubara, untuk kecelakaan lalulintas kategori ringan, kedua belah pihak umumnya lebih suka berdamai. Berdamai dalam hal ini, biasanya pihak yang dianggap lalai membayar ganti rugi kepada pihak yang dianggap korban, misalnya biaya perobatan atau ganti rugi perbaikan kendaraan.

“Khusus untuk lakalantas ringan yang tidak memakan korban jiwa, kabanyakan lebih suka damai. Bahkan dalam kasus lakalantas berat pun, ada yang lebih suka berdamai,” kata ibu 4 anak ini.

Berangkat dari temuan-temuan di lapangan, perwira yang juga mengajar di jurusan hukum Universitas Medan Area ini, melakukan penelitian kualitatif lewat teknik pengumpulan data dan teknik wawancara, di 29 Polres di bawah naungan Polda Sumatera Utara.

Kesimpulannya, dari ratusan kasus lakalantas kategori ringan yang ditangani, paling hanya 2-3 kasus yang sampai ke pengadilan. Mengapa?

“Karena kedua belah pihak yang lebih suka jalan damai dan tak suka ribet. Jika kasusnya tetap diproses, mereka sering komplain. Katanya, kami ini sudah susah karena terlibat kecelakaan, kok makin disusahkan? Di sinilah posisi penyidik jadi dilema. Di satu sisi kasihan pada kedua belah pihak. Tapi di sisi lain, wajib menegakkan hukum normatif,” jelasnya.

Temuan Sri di lapangan, secara umum penyidik di lapangan sebenarnya mau saja mengentikan kasus lakalantas yang korbannya lebih suka berdamai.

Masalahnya, jika kasusnya tidak diproses, penyidik terancam kena sanksi administrasi dari Irwasda. Dianggap memetieskan kasus, sementara kasus lakalantas paling gampang dilengkapi karena selalu ada barang bukti dan saksi.

Meski ada oknum-oknum penyidik yang memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan, dengan ‘menekan’ pengendara yang dianggap ‘pihak yang bersalah’ untuk keuntungan pribadi, temuan Sri di lapangan, secara umum para penyidik lebih suka menyelesaikan kasus lakalantas ringan dengan cara berdamai.

“Tujuan hukum itu kan ‘keadilan. Adil bagi siapa saja. Nah, berdamai pun kadang dinilai juga sebagai keadilan oleh kedua belah pihak. Berdamai di sini artinya menyelesaikan masalah dengan cara mediasi dan adanya restorative (ganti rugi),” jelasnya.

Karena seluruh penyidik serta pelaku dan korban lakalantas yang diwawancarainya, setuju jalan mediasi, istri AKBP Darwin Sitepu ini pun mengajukan disertasinya berjudul: Alternatif Penyelesaian Sengketa Di Luar Pengadilan, dengan studi lakalantas di wilayah hukum Poldasu.

Dalam disertasinya, ia mengusulkan agar dirumuskan peraturan setara UU yang membolehkan pihak-pihak yang terlihat dalam kecelakaan lalulintas, untuk berdamai. Khususnya untuk lakalantas ringan yang hanya merugikan secara material.

“Saya berhasil mempertahankan disertasi yang dalam jurnal bahasa Inggris dipublish dengan judul: Alternative Dispute Resolution in Traffic Accidents in North Sumatera Highway’. Nilainya A,” kata wanita yang meraih gelar doktoralnya dalam tempo 3,5 tahun ini semringah.

Berhasil mempertahankan disertasinya, wanita dengan 1 bintang di pundak ini lulus cumlaude dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,92. Ia diwisuda dengan gelar doktor di Auditorium USU, Senin (24/2) baru lalu.

“Saya berharap, disertasi ini bisa menjadi terobosan hukum untuk kasus lakalantas di Indonesia. Harapannya, ada UU yang memperbolehkan kedua boleh pihak yang terlibat lakalantas untuk menyelesaikan lakalantas secara kekeluargaan, sehingga tidak wajib diproses hukum lagi,” katanya.

Dalam perdamaian itu, aparat penegak hukum hanya campur tangan sebagai mediator saja. Tentu, aparatnya sudah diassesment sebagai mediator yang kompeten melakukan mediasi.

“Ide ini muncul karena sekarang kepolisian sedang mengedepankan aspek problem solving untuk kasus-kasus pidana yang sifatnya ringan,” lanjutnya.

Berhasil meraih gelar doktornya dengan nilai cemerlang, wanita yang kelahiran Dairi ini langsung menerima SK pengangkatan sebagai dosen Non PNS dari Rektor USU, untuk mengajar di Magister Kenotariatan USU.

Wah, makin sibuk dong? Gimana caranya membagi waktu?

“Pertama tentu mendahulukan urusan kantor di kepolisian. Kalau mengajar di UMA, biasanya ‘kan sore hari sepulang dari tukas kantor. Kalau kuliah S3, selama ini hanya Jumat-Sabtu. Jadi relatif tidak mengganggu,” cetusnya manis.

Untuk keluarga, sebisa mungkin ia mengatur waktunya agar berkumpuĺ dengan keluarga di waktu malam. Untungnya, keempat anak-anaknya sudah besar-besar, bahkan sebagian sudah memiliki karir sendiri.

“Niatnya, jika memungkinkan, saya berharap ke depan bisa menjadi profesor. Karena selain dunia kepolisian, saya juga mencintai dunia mengajar. Jika pensiun nanti, saya ingin Full waktu saya  mengajar di kampus-kampus,” cetusnya lagi.

Belajar, diakuinya, bisa dilakukan dengan berbagai cara. Tetapi ia lebih suka belajar secara terstruktur dan terprogram, karena rasanya lebih jelas.

“Kalau di kepolisian, rasanya karir sudah cukuplah. Tetapi soal akademik, saya memang agak gigih karena saya suka ingin tahu tentang hal-hal yang belum saya tahu,” cetusnya mantap.

Pencapaian di dunia akademik, baginya menjadi kebanggaan bagi keluarga, sekaligus memotivasi anak cucu agar terus bergerak maju, serta agar berguna bagi bangsa –minimal bagi mahasiswa yang dididiknya. (RH)

Rabu, 26 Februari 2020

Rekontruksi Pembunuhan Pegawai Galian C Dihabisi Dengan 20 Adegan


Sigapnews.com, Batu Bara, Sebanyak 4 pelaku kasus pembunuhan yang menewaskan pegawai galian C Darwin Sitorus dilakukan rekontruksi di halaman Mapolsek Indrapura. Rabu (26/2/2020).

Rekontruksi di gelar langsung oleh Kapolsek Indrapura AKP Mitha Natasia SH,SIK mengatakan 4 orang pelaku yakni MS, GG, JG dan PS.

Lanjutnya, rekontruksi kasus pembunuhan ini, para pelaku memperagakan bagaimana 20 adegan kejadian di lapangan (TKP) dan pada saat melakukan penganiayaan terhadap korban Darwin Sitorus pegawai galian C dengan leher di gorok pelaku Markus Situmorang (MS) sebanyak 2 kali.

" Berawal dari pertengkaran di warung tuak Dusun 8 Kecamatan Air putih, Kabupaten Batubara, Darwin mengucapkan kata - kata kasar dan tidak pantas kepada pelaku dan juga menyiramkan air tuak hingga membuat Markus gelap mata dan merencanakan pembunuhan kepada korban Darwis," ucap Kapolsek

Sambung AKP Mitha, sempat di lerai teman temanya, Markus yang sudah menyimpan dendam tidak perduli untuk melakukan niatnya tersebut, dengan di bantu ke 3 sahabatnya, Markus berhasil menyelesaikan dendamnya.

Pada Reka adegan ke 15 dan 16, setelah pelaku menggorok korban Markus, pelaku langsung menghilangkan barang bukti pisau yang di gunakan untuk membunuh korban ke sungai terdekat dari tempat kejadian perkara.

" Dengan petunjuk para saksi di tempat kejadian dan beberapa Handphone yang di miliki tersangka terdeteksi kepolisian gabungan Satuan Reskrim Polres Batu Bara dan segera melakukan penangkapan tersangka," Kata Mitha

" Dalam rekontruksi kasus pembunuhan terhadap korban Darwis Sinaga ini berjalan aman dan tertib walau sedikit ada para keluarga korban histeris dan mengecam perlakuan tersangka itu lumrah dan maklum saja bagi para keluarga. Untuk pelaku utama di kenakan hukuman pembunuhan berencana dengan hukuman maksimal adalah hukuman Mati," pungkasnya.(RH).

Selasa, 25 Februari 2020

Kapolres Batu Bara, Bangun Zona Intregritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi


Sigapnews.com, Batu Bara -- Polres Batu Bara, dalam rangka memulai tahap pembangunan Zona Integritas, Polres Batu Bara menggelar acara Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI) yang dirangkai dengan penandatanganan dan pembacaan Pakta Integritas,Selasa (25/2/2020) di Aula Bhayangkari Polres Batu Bara

Acara yang dihadiri Bupati Batu Bara yang diwakilkan Asisten III Renol Asmara, Dandim 0208/As, Kajari Batubara Muliyadi Sajaen, Kemenag Batu Bara Sopiyan, MA dan seluruh undangan lain.


Amanat Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH, MH mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengawali komitmen jajaran Polres Batu Bara untuk membangun Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). 

Adapun tujuan acara ini kesungguhan institus polri khusunya polres Batubara dalam mengukuhkan diri sebagai lembaga yang mempunyai komitmen untuk mencegah korupsi kolusi dan nipotisme (KKN) disertai mewujudkan wilayah bebas korupsi serta repormasi birokrasi yang akuntabel diseluruh jajaran polres Batubara. Ujar Kapolres.


Penandatanganan Pakta Integritas AKBP H Ikhwan Lubis, SH, MH menyampaikan harapannya agar para pejabat di lingkungan dapat memprakarsai pembangunan ZI, melaksanakannya dengan penuh rasa tanggung jawab, bukan hanya sekadar pemenuhan pelaporan yang hanya membutuhkan kebutuhan.

Dalam kesempatan ini Bupati Batu Bara Ir H Zahir. M.ap diwakilkan Renol Asmara menyampaikan apresiasi dan dukungan pencanangan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).


Pencanangan tersebut ditandai dengan penandatanganan Piagam Pencanangan atau Fakta Integritas. Keberhasilan pembangunan zona integritas sangat ditentukan oleh kapasitas dan kualitas integritas masing masing individu yang mempunyai relevansi dari organisasi nya.

Reformasi birokrasi yang menjadikan komitmen seluruh institus aparatur pemerintah dan pelayanan publik,dapat dinilai dari seberapa besar perubahan mendasar yang dilakukan secara bertahap. Ini diharapkan bisa membentuk karakter aparatur birokrasi secara pribadi maupun kelembagaan.( RH)
© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved