-->

Sabtu, 20 April 2024

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Soppeng dan Polsek Jajaran Gencarkan Patroli Bersinggungan


Soppeng, Sigapnews.com, Dalam rangka mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polres Soppeng bersama polsek jajaran secara intensif gencar melaksanakan patroli bersinggungan di Wilayah Hukum Polres Soppeng, Sabtu 20/4/2024 jam 20.00 wita.

Dalam kegiatan patroli tersebut, diawali dengan Apel untuk mengecek kekuatan personel yang akan melaksakanakan kegiatan patroli.

Kabag Ops Kompol Abdul  Rahman S,Pd saat memimpin apel Patroli mengatakan"Patroli bersinggungan bertujuan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas serta menjaga harkamtibmas di wilayah hukum Polres Soppeng 

"Malam ini kami bersama beberapa personil mendatangi beberapa tempat yang paling sepi sehingga perlu kita lakukan patroli pada jam rawan,ujarnya.

Ditempat terpisah,Kapolres Soppeng AKBP H.Muhamma Yusuf Usman menjelaskan dengan hadirnya Polisi berpatroli di tempat tersebut membuat rasa aman kepada masyarakat yang melintas.

Dalam pelaksanaan patroli bersingguan personel Polres dan Polsek Jajaran melaksanakan patroli dengan rute yang telah ditentukan dan bertemu di titik tertentu untuk selanjutnya berkordinasi tentang situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah.

"Kita jangan terlena dengan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polres Soppeng khususnya Polsek sejajaran . Kita harus meningkatkan patroli guna cegah kriminalitas Curat, Curas dan Curanmor terutama di lokasi yang digunakan aktivitas warga, tutup Kapolres AKBP Muhammad Yusuf Usman.

Publisher : Hendra JOIN

Kamis, 11 April 2024

Personil Polres Soppeng Amankan Sejumlah Obyek Wisata Pasca Lebaran Idul Fitri 1445 H


Soppeng, Segapnews.com, Pasca Lebaran Idul Fitri 1445 H, Polres Soppeng menerjunkan sebanyak 187 Personil melaksanakan pengamanan di area tempat Wisata yang ada di kabupaten Soppeng, Kamis 11 April 2024.

Pengamanan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas dan atau tindak kejahatan di obyek wisata yang tersebar di Wilayah Kabupaten Soppeng.

Kapolres Soppeng AKBP Dr H.Muhammad Yusuf Usman SH.,MT.,CIPA mengatakan, sebelum Hari Raya Idul Fitri 1445 H pengamanan difokuskan pada arus mudik, tempat ibadah, dan pasar Tradisional sedangkan mulai H+1 lebaran pihaknya lebih memperketat pengaman di obyek wisata.

“Personel Polres maupun Polsek kita libatkan, anggota Polres Kita ploting ketempat objek wisata yang ada di kabupaten Soppeng sedangkan Anggota Polsek di ploting  ke  objek wisata yang ada di wilayahnya masing -masing.

Mantan Kasatlantas Polrestabes Makassar itu menerangkan, tempat wisata yang diperketat pengamananya diantaranya, Obyek Wisata permandian air panas Lejja , Kecamatan Marioriawa, Maccahaya water Park di Maccope, Permandian Ompo Kecamatan Lalabata, Permandian Alam Citta Kecamatan Citta, Permandian Lereng Hijau Buludua Kecamatan Marioriwawo, serta Waterboom Salonro Kecamatan Lilirilau.

“Personel kita terjunkan untuk melakukan pengamanan pusat keramaian, melaksanakan tindakan awal apabila terjadi sesuatu,” ujarnya.

Selain itu, juga mengantisipasi agar tidak terjadi kemacetan di lokasi wisata, karena apabila ada kemacetan, maka petugas akan melakukan rekayasa lalu lintas.

“Kami mengimbau masyarakat saat berwisata tetap waspada tindak kejahatan dan kepada petugas/pemilik objek wisata agar mengutamakan savety/keselamatan para pengunjung saat menikmati tempat wisata tersebut  ,”tandas Kapolres Soppeng AKBP Muhammad Yusuf. 

(Red/Humaspol) 

Senin, 08 April 2024

Sering Terjadi Kecelakaan, Unit Gakkum Satlantas Polres Sidoarjo Gelar Rukyah di Jalan Layang Trosobo

Sidoarjo, Sigapnews.com, Kepolisian Sidoarjo Jawa Timur punya cara unik mencegah dan upaya melakukan antisipasi kecelakaan di momen arus mudik lebaran 2024, yakni dengan mengajak ustaz untuk merukiah jalanan yang rawan kecelakaan.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo, AKP Ony Purnomo mengatakan pihaknya menggelar patroli rukiah di jalan yang rawan kecelakaan. Salah satunya di Jalan Raya Trosobo.

"Kejadian beberapa hari lalu yang (jembatan) layang Trosobo itu ada satu hari empat kejadian, itu yang meninggal dua orang," kata AKP Ony, Minggu (7/3/2024).

AKP Ony menyampaikan bahwa dirinya bercerita kepada seorang ustaz yang dikenalnya terkait jalan-jalan yang rawan kecelakaan di daerah Sidoarjo. Dia juga melaporkan peristiwa itu ke Kapolresta Sidoarjo Kombes Christian Tobing.

"Saya konsultasi spiritual, katanya tempatnya banyak energi negatifnya. Kita enggak bisa bahas masalah itu sebenarnya, tapi kan namanya juga ikhtiar," ucapnya.

Kemudian, sejumlah anggota Polresta Sidoarjo pun langsung mengajak ustaz tersebut dan mendatangi jalan yang rawan kecelakaan di dua lokasi yakni Jalan Raya Trosobo dan Jalan Balongbendo.

Kata dia, ada dua ustaz yang membacakan doa-doa rukiah ke lokasi, polisi juga menyediakan tempat yakni mobil bak terbuka yang dilengkapi speaker pengeras suara.

"Ada dua ustaz yang satu mimpin doa, satu lagi yang perantara energi negatif, kalau ada tempat yang energi negatifnya muncul beliau badanya getar dan enggak bisa dikontrol, enggak bisa dikendalikan," ucapnya.

Saat merasakan energi negatif di suatu jalan, mereka berhenti dan langsung merukiah kawasan tersebut.

"Kita berhenti di situ, kita istilahnya untuk merukiah biar (energi negatif) ngaleh (pergi). Kita tetap pas melakukan rukiah memilih tempat yang tidak mengganggu jalan,” tuturnya.

Lebih lanjut AKP Ony berharap dengan adanya patroli rukiah tersebut angka kecelakaan lalu lintas di Sidoarjo bisa ditekan. Terutama peristiwa tabrakan yang mengakibatkan korban tewas.

"Harapannya ya tidak ada lagi yang kecelakaan, para pemudik dan pengguna jalan aman semua, biar selamat semua. Pesan moralnya biar ingat, konsentrasi, waspada,"pungkasnya

(Redho)

Jumat, 05 April 2024

Tripika Lalabata Gelar Safari Ramadhan 1445 H/2024 Himbau Jaga Kamtibmas Jelang Idul Fitri


Soppeng, Unsur Tripika Kecamatan Lalabata  melaksanakan Safari Ramadhan yang dilangsungkan di Masjid Nurul Huda di Lingkungan Maccope Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata, Jum'at malam, (5/4/2024) sekira pukul 19.30 wita. 

Kegiatan safari ramadhan yang dilaksanakan unsur tripika Lalabata ini untuk menunjukkan sinergitas dan kerjasama yang baik dan mengajak jemaah/warga utk berperan serta dalam menciptakan sitkamtibmas yang aman dan kondusif. 

Kegiatan Safari Ramadhan yang dilaksanakan di malam ke 26 puasa Ramadhan ini juga dihadiri Camat Lalabata Risqun S.STP, M.Si bersama Danramil Lalabata Kapten CHK Muh. Hatta, SH dan Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin, S.Sos, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata. 

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin memberikan himbauan terkait Keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada seluruh Jemaah dan atau warga di wilayah kecamatan Lalabata untuk terus membantu pihak kepolisian dalam menciptakan sitkamtibmas yang aman dan kondusif menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H. 

Selain itu, Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin menghimbau menjelang hari raya idul fitri diharapkan masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan petasan dan atau mercum karena hal itu dapat berpotensi menimbulkan kejadian kebakaran, bahkan dapat melukai masyarakat itu sendiri. 

Tidak hanya itu, Kapolsek Lalabata berpangkat dua balok di pundak tersebut menegaskan kepada seluruh masyarakat untuk tidak melakukan balapan liar karena hal itu dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain, apalagi jika terjadi kecelakaan, ungkapnya. 

Bukan hanya itu, balapan liar juga dapat disinyalir melanggar aturan hukum kalau di dalam kegiatan tersebut berbentuk judi, tutur Kapolsek Lalabata. 

Kepada Ibu rumah tangga, Kapolsek Lalabata Iptu Mahmuddin juga menghimbau untuk senantiasa memeriksa kompor sebelum meninggalkan rumah utamanya saat berangkat untuk melaksanakan tarawih, imbuhnya. 

Hal itu disampaikan, lanjut Kapolsek, karena akhir-akhir ini di kabupaten Soppeng sering terjadinya kebakaran baik disebabkan oleh arus listrik maupun kompor rumah tangga, terangnya. 

Terakhir mantan Kasat intel polres Soppeng ini berharap sinergitas seluruh stakeholder dan atau masyarakat utamanya para tokoh masyarakat dan komunitas khususnya yang ada di wilayah kecamatan Lalabata, pungkasnya. 

(Red)

Selasa, 02 April 2024

Jelang Lebaran 1445 H, Polres Soppeng Sidak SPBU Cek Ketersediaan BBM dan Pastikan Tidak Terjadi Kecurangan


Soppeng, Sigapnews.com,  Dalam rangka untuk mencegah terjadinya kecurangan dalam pengisian bahan bakar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU), Polres Soppeng melalui Kasat Reskrim Iptu Ridwan, SH, MY dan personil memantau langsung Dispenser SPBU di SPBU 74.908.82 PT. Andi Made Alie Jalan Kemakmuran, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng, Selasa (2/4/2024).

Dalam pelaksanaannya, Satreskrim Polres Soppeng dengan melibatkan pihak Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (PPK dan UKM) sekaligus melakukan pengujian kembali secara berkala terhadap Alat Ukur, Takar, Timbang dan Perlengkapannya (UTTP) dan yang dipakai dalam perdagangan bahan bakar minyak tersebut (Tera Ulang).

Tera ulang ini dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan sekaligus sebagai upaya perlindungan kepada konsumen.

Kasatreskrim Iptu Ridwan mengatakan Inspeksi mendadak (sidak) ini dilakukan dalam rangka melihat secara langsung penyelenggaraan pelayanan publik, serta melakukan pengawasan agar tidak terjadi pelanggaran.

"Sidak ini juga dilakukan untuk meminimalisir kecurangan yang mungkin terjadi di SPBU.

"Selain itu juga untuk menjaga stabilisasi ketersediaan BBM jelang masa lebaran idul fitri 1445 H/2024.

"Kegiatan sidak ini merupakan perintah Bapak Kapolres Soppeng untuk menjaga stabilitas BBM menjelang Hari Raya Idul Fitri, tegas Kasatreskrim

Adapun langkah-langkah yang dilakukan petugas yakni dengan memeriksa Alat/Mesin Pompa (Dispenser) pada SPBU 74.908.82 PT. Andi Made Alie .

Melakukan Tera Ulang kepada 3 Alat Mesin pompa dengan jenis BBM Pertalite, Pertamax, Pertamax Turbo dan Bio Solar.

Di kesempatan itu, Kasat Reskrim Polres Soppeng Iptu Ridwan bersama Pihak Dinas PPK dan UKM Menghimbau kepada Pengelola untuk tetap mencegah penyalahgunaan sebagai upaya memberi perlindungan kepada konsumen dalam penggunaan BBM.

(Red/Join)

Rabu, 27 Maret 2024

Diawali Dengan Dzikir, Pembinaan Rohani dan Mental Polres Soppeng Upaya Bentuk Karakter Polri Menjadi Lebih Humanis


Soppeng, Sigapnews.com, Polres Soppeng melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental  (Binrohtal) di Masjid Al Aqso 2003 Polres Soppeng di jalan Tenribali Kelurahan Lalabata Rilau Watansoppeng,Kamis 28 Maret 2024 Pukul 09.00 wita. 

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Waka Polres Soppeng Kompol Muhiddin Yunus.,SH.,MH ,Para Kabag,Kasat ,Kasi Serta anggota dan PNS Polres Soppeng. 

Giat Binrohtal di laksanakan rutin tiap hari Kamis setelah Apel Pagi bertujuan untuk membentuk karakter Anggota Polri menjadi lebih humanis, sehingga Citra Kepolisian di mata masyarakat di pandang lebih baik.

Kegiatan diawali dengan Dzikir  bersama kemudian di lanjutkan dengan Tauziah Agama yang di bawakan oleh Al ustad Muh As’ad S.Ag.,M.Ag.,dalam Tauziah singkatnya nya sebagai anggota Polri khususnya di Polres Soppeng ini marilah kita tingkatkan amal ibadah di bulan Ramadhan ini serta perbanyak bersyukur dengan nikmat yang di berikan Allah SWT kepada kita selaku anggota Polri  dan selalu mengucapkan “Alhamdullah”.

Pada kesempatan tersebut Waka Polres Soppeng Kompol Muhidddin Yunus SH.,MH.,menyampaikan bahwa Binrohtal ini mempunyai tujuan positif,yakni untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada personil Polri khususnya di Polres Soppeng

"Dengan harapan sikap mental personil Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana yang dapat dipertanggung-jawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat,tutup Waka Polres Soppeng.

(Hendra Jaya) 

Kapolsek Lalabata Yang Baru Bertugas Iptu Mahmuddin Safari Ramadhan di Masjid Ar Rahman


Soppeng, Sigapnews.com, Kapolsek Lalabata IPTU Mahmuddin, S.Sos melaksanakan Safari Ramadhan bersama jajarannya sekaligus menyapa warga jamaah Masjid Ar - Rahman Polsek Lalabata jl. Neneurang Kel. Bila Kec. Lalabata Kab. Soppeng, Rabu 27 Maret 2024.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek Lalabata IPTU MAHMUDIN S.Sos memperkenalkan diri selaku Pejabat Baru Kapolsek Lalabata sekaligus memberikan himbauan Kamtibmas kepada Jamaah Shalat Tarawih.

"Selaku pejabat baru Kapolsek Lalabata mohon dukungan dalam melaksanakan tugas,ujar Kapolsek Lalabata.

Mantan Kasat Intel Polres Soppeng itu juga Mengajak warga atau jamaah untuk berperan serta dalam menjaga situasi Kamtibmas yg aman dan kondusif khususnya di wiliyah Kecamatan Lalabata.

Senada dengan himbauan Kapolres Soppeng AKBP H.Muhammad Yusuf Usman oleh nya itu,dirinya mengajak warga khususnya remaja untuk tidak melakukan kegiatan balapan liar,bermain petasan yang bisa mengganggu para jamaah yang sedang melakukan ibadah shalat tarwih,tutupnya.

Hadir dalam giat tersebut :Kanit Samapta Aiptu H. Mulyadi, Kanit II SPKT Aiptu Iwan Taher, Bhabinkamtibmas Aiptu Budiaman, Para Pengurus dan Jamaah Tarwih Masjid Ar - Rahman.

(Hendra Jaya) 

Senin, 25 Maret 2024

Kapolri Jenderal Sigit Siapkan Strategi Lintas Sektoral Wujudkan Arus Mudik Idul Fitri 2024 Berjalan Aman dan Lancar


Jakarta, Sigapnews.com- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melaksanakan rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral kesiapan Operasi Ketupat Tahun 2024. Kegiatan ini untuk memastikan pelaksanaan arus mudik dan balik berjalan aman dan lancar. 

Sigit menjelaskan, operasi ketupat sendiri akan berlangsung kurang lebih selama 13 hari, dimulai sejak 4 April hingga 16 April 2024. Namun, Sigit menegaskan, sebelum atau sesudah operasi itu, kepolisian juga menyiapkan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). 

"Sebagaimana kita ketahui bahwa operasi ketupat 2024 merupakan operasi pelayanan program arus mudik dan balik yang akan dilaksanakan kurang lebih 13 hari mulai dari 4 April sampai dengan tanggal 16 April, yang sebelumnya juga didahului dengan KRYD dan nanti pasca operasi ketupat biasanya kita juga melaksanakan hal yang sama," kata Sigit usai rapat koordinasi lintas sektoral di Hotel Bidakara, Jakarta, Senin, 25 Maret 2024. 

Sigit menyampaikan, berdasarkan informasi yang disampaikan Menko PMK dan Menhub arus mudik pada Lebaran tahun ini diprediksi mengalami peningkatan sebesar 56 persen dibandingkan tahun 2023. 

Dengan adanya data tersebut, Sigit menegaskan bahwa, pihak kepolisian dan seluruh stakeholder terkait telah menyiapkan strategi untuk memastikan arus mudik dan balik Idul Fitri 1445 Hijriah berjalan aman, nyaman dan lancar. Strategi tersebut diantaranya adalah menyiapkan rekayasa lalu lintas. 

"Tentu untuk mudik kali ini, kita siapkan strategi terkait dengan rekayasa lalin yang akan dilaksanakan termasuk sebelumnya didahului dengan survei khususnya di jalur, mulai dari Banten sampai dengan Jawa Timur. 

Untuk mengetahui titik mana yang harus diperbaiki karena terjadi kerusakan maupun jalur yang perlu ditambah dengan tanda atau marka jalan. Termasuk juga wilayah yang selama ini menjadi rawan laka," ujar Sigit. 

Kesiapan strategi dan pengecekan jalur sejak dini itu, kata Sigit sangat diperlukan untuk menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas saat momentum arus mudik dan balik Lebaran 2024.

"Ini menjadi penting karena memang secara statistik terjadi penurunan terkait laka lantas dibandingkan 2022. Namun demikian karena mudik meningkat kita harapkan laka lantas dan kemacetan lalin di mudik 2024 ini betul-betul bisa kita kelola dengan baik," ucap Sigit. 

Lebih lanjut, menurut Sigit, pada operasi ketupat tahun ini, setidaknya ada 155.165 personel gabungan yang dikerahkan untuk memastikan mudik aman dan lancar. Serta disiapkan pula sebanyak 5.784 pos untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. 

"Pos yang nanti disiapkan untuk memberikan pelayanan apakah itu yang ada di jalan tol, rest area, kemudian di arteri dan termasuk jalur yang kita persiapkan untuk berikan pengamanan di wilayah wisata, ini juga kita persiapkan," tutur Sigit.

Disisi lain, Sigit menuturkan, dalam rapat koordinasi lintas sektoral ini, juga membahas soal pengendalian penyeberangan dan penundaan perjalanan mudik di pelabuhan. 

Menurut Sigit, arus mudik yang melalui jalur penyeberangan laut biasanya mengalami kepadatan. Sebab itu, dalam rapat dibahas soal Delaying System dan Buffer Zone. 

"Kita juga evaluasi Buffer Zone khususnya yang akan masuk wilayah penyeberangan ke Merak karena juga ini biasanya potensi terjadi kepadatan. Sehingga masyarakat mau tidak mau harus menunggu beberapa jam untuk masuk Merak. Tentunya Buffer Zone juga menjadi evaluasi kami. Baik mengarah Merak atau sebaliknya dan juga Ketapang-Gilimanuk dan sebaliknya," papar Sigit.

Sigit menekankan, semua upaya dan strategi yang disiapkan lintas sektoral bertujuan untuk memastikan ataupun mewujudkan arus mudik dan balik Idul Fitri 2024 berjalan dengan aman dan lancar. 

"Ini semua menjadi bagian yang kita persiapkan agar mudik 2024 ini betul-betul berjalan aman dan lancar. Walaupun disatu sisi kita semua tahu kita sedang menghadapi rangkaian operasi mantap brata terkait masalah gugatan MK. Sehingga dua kegiatan ini betul-betul bisa diamankan. Disisi lain seluruh kegiatan ini betul-betul bisa kita gelar dan kita kawal, jaga agar mudik tahun ini berjalan aman dan lancar," tutup Sigit.

© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved