-->

Rabu, 09 Maret 2022

DPP3APPKB Gelar Sosialisasi Pengarusutamaan Gender Pastikan Hak-HaK Terpenuhi


Soppeng, Sigapnews.com,-Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Soppeng menggelar
Sosialisasi kebijakan pelaksanaan PUG termasuk PPRG yang dilangsungkan di ruang pertemuan DP3APPKB kab soppeng, Rabu 10 Maret 2022.

Kadis PP3APPKB Hj. A. husniati, SE, MM dalam sambutannya menyampaikan bahwa maksud dan tujuan kegiatan ini yakni agar anggaran yang responsif gender dimasukkan dalam RKA  dalam rangka untuk meningkatkan dan mewujudkan kesetaraan dan keadailan gender  dalam pembangunan daerah, ujarnya.

"Pengarusutamaan gender, kata Dia, merupakan isu lintas sektoral, artinya tanggung jawab pelaksanaannya bukan hanya diemban oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dak KB  akan tetapi juga oleh pemerintah, baik pusat terlebih daerah, katanya.

"Dalam pengarustamaan gender, lanjut Dia, " kita memastikan bahwa setiap orang haknya terpenuhi, baik itu laki – laki, perempuan, anak dan penyandang distabilitas serta kelompok rentan lainnya, dengan mengintegrasikannya kedalam perencanaan program pembangunan, tandas Andi Husniati.

Dia berharap jadikan pengarustamaan gender sebagai kepentingan daerah dengan memenuhi 7 ( tujuh ) prasyarat awal pelaksanaan Pengarustamaan Gender, jelasnya.

Sementara itu, Ir. SUCIATI SAPTA MARGANI, M. Si perencana ahli madya dalam materinya menyampaikan bahwa Instruksi Presiden No. 9 tahun 2000 telah berjalan lebih kurang 15 (lima belas) tahun dan berbagai payung hukum telah diterbitkan dalam rangka mendorong keberhasilan Pengarusutamaan Gender (PUG) baik di tingkat pusat maupun daerah, namun dalam hal pelaksanaan maupun hasilnya belumlah maksimal, sehingga masih ada kesenjangan gender di berbagai sektor pembangunan, papar Dia.

Dikatakannya, "Salah satu faktor belum berhasilnya pembangunan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak disebabkan keterbatasan pengertian dan pemahaman para pemangku kepentingan, OPD dan masyarakat tentang konsep gender dan aplikasinya.

"Oleh karena itu diperlukan dukungan dan political will dari pemangku kepentingan, pengetahuan dasar serta analisis gender untuk menjawab berbagai permasalahan yang ada, hal ini tentang Perda Kabupaten Soppeng Nomor 2 Tahun 2017 tentang Pengarusutamaan Gender dalam Pembangunan Daerah dan bersinergi dengan salah satu program prioritas pemerintah yaitu Program Pengarusutamaan Gender dan Pemberdayaan Perempuan, pungkasnya.

(Red/Edil Rauf).

Rabu, 16 Februari 2022

Pimpinan Lembaga Pendidikan Nabigh Respon Literasi Pendidikan Melalui Perpustakaan Ceria



Soppeng, Sigapnews.com,-Pagelaran Perpustakaan Ceria yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Soppeng dengan mengangkat tema "Cerdas dan Ceria bersama Perpustakaan".

Kegiatan tersebut sudah berlangsung mulai hari ini selama 7 hari kedepan dari tanggal 16 hingga 22 Februari 2022 yang dibuka oleh Kepala Dinas Perpusdarsip kabupaten Soppeng.

Kepala Dinas Perpusdarsip Soppeng Hamzah Hola, S.Sos.,M.Si sebelum menyampaikan sambutannya ia terlebih dahulu mengucapkan terima kasih kepada Kepala Bidang Perpustakaan yang telah merancang kegiatan perpustakaan ceria yang melibatkan perserta didik PAUD dan SD beserta orang tua dalam rangka menumbuhkan dan memasyarakatkan budaya baca.

Kepala Perpustakaan Soppeng Hamzah Hola saat memberikan sambutan (Ist).

Ia berharap, semoga dengan kegiatan ini bisa berlanjut dan menjadi kegiatan rutin yang terus berupaya untuk menumbuhkan minat baca anak serta menggali potensi anak, terang Hamzah Hola dalam sambutannya.

Dikesempatan yang sama, Kepala Bidang Perpustakaan Dr. Drs. Nur Alim, M.Pd mengatakan, dengan pagelaran perpustakaan ceria ini kami dari pihak instansi berusaha keras untuk lebih kreatif dan lebih memotivasi masyarakat maupun peserta didik untuk bagaimana membangkitkan minatnya dalam menekuni dan membudayakan literasi serta memanfaatkan sarana yang sudah disiapkan oleh pemerintah.


Dr. Nur Alim, mengatakan kegiatan yang dilakukan selama 7 hari kedepan ini, peserta yang sudah ikut andil dituntun dan dilatih untuk dapat tampil di depan umum dengan bercerita tentang apa yang sudah mereka baca untuk berbagi cerita dengan teman-temannya.

"Bagi anak yang yang berani untuk tampil menceritakan kembali apa yang sudah dibaca di buku yang disiapkan oleh panitia kami, maka akan diberikan bingkisan sebagai wujud penghargaan kepada mereka, itu salah satu aksi dari kegiatan yang kami laksanakan, tandasnya.


Diakhir sambutannya, Dr. Nur Alim berharap bahwa dari kegiatan ini diharapkan agar anak-anak lebih aktif dan gemar membaca buku, apalagi melihat pesatnya perkembangan teknologi dan maraknya tayangan-tayangan yang kurang mendidik di media sosial yang sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan anak, dan Alhamdulillah kegiatan ini sangat disambut baik oleh anak-anak.

Sementara salah satu pimpinan Lembaga Pendidikan Nabigh Kabupaten Soppeng, Andi Hermiyati, S.Pd., M.Si mengatakan, kami sangat menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Soppeng dimana anak-anak bisa mendapatkan banyak sekali pengalaman berharga hari ini.

Pengalaman berharga tersebut dapat dirasakan mulai dari latihan bersabar menunggu giliran masuk ruang, berbagi buku dengan teman, serta melatih percaya diri untuk tampil berdoa dan membaca buku cerita dengan bahasa mereka.


Disamping itu, anak anak juga difasilitasi media gambar untuk diwarnai yang membuat suasana di perpustakaan betul-betul ceria sesuai nama kegiatan yang diusung oleh Perpusda Soppeng.

"Insya Allah setelah ini ayah bunda akan mengajak anakda tercinta untuk selalu berkunjung ke perpustakaan daerah, karena selain buku cerita ternyata juga ada buku elektronik yang bisa diakses disini, Seru,..pungkas Andi Hermiyati.

(Red/AJS).

Sabtu, 27 November 2021

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Menggelar Sosialisasi Desa Wisata, Al Rahman: Mari Kita Kembangkan Potensi Desa Wisata


Mubar (Sultra), Sigapnews.com- Pemerintah Kabupaten Muna Barat (Mubar) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) menggelar sosialisasi Desa wisata bertempat di Hotel Dina, Desa Wapae Jaya. Sabtu (27/11/2021).

Sosialisasi dengan tema "Membangun Desa, Memakmurkan Rakyat" tersebut dibuka langsung oleh Bupati Mubar, Achmad Lamani dan didampingi langsung oleh Sekda, LM. Husein Tali, dan Plt. Kadisparbud, Al Rahman.

Bupati Achmad Lamani mengatakan, Desa-desa di Mubar hampir semuanya punya potensi untuk dijadikan Desa wisata  dan tidak kalah dengan daerah-daerah lain.

"Daerah kita punya potensi, tinggal butuh kesadaran dan kearifan dari kita semua dan dukungan dari Pemerintah, dan saya sudah katakan tadi, saya akan dukung sepenuhnya karena saya sadar bahwa dengan pariwisata ini maka akan terbuka semua potensi, makanya saya berharap sosialisasi ini betul-betul akan menciptakan Desa wisata nantinya," kata Mantan Sekda Mubar tersebut.

Sementara itu, Plt. Kadisparbud Mubar Al Rahman menyebutkan pihak- pihak yang terlibat dalam sosialisasi tersebut adalah  desa-desa yang punya potensi besar dalam membangun daerah pariwisata.

"Yang terlibat dalam sosialisasi ini tentunya camat dari 11 kecamatan yang ada di Mubar dan kurang lebih 26 desa yang memiliki potensi-potensi dalam pariwisata. Kami juga menghadirkan praktisi kepariwisataan langsung dari pusat. Dan insya Allah sosialisasi akan berlangsung selama dua hari mulai hari ini (27/7) sampai besok (28/11)," terangnya.

Al Rahman juga menambahkan, dengan sosialisasi ini, pihaknya berharap agar terbentuknya gagasan dan harapan dari para Kepala-kepala Desa yang dimaksud agar benar-benar membangun wisata di daerahnya.

"Semoga Desa wisata ini bisa terbentuk dan dibangun, karena arah program Pemerintah saat ini adalah pariwisata desa, itu juga adalah program unggulan dan prioritas kita saat ini," harap Al Rahman.

"Saya juga berharap pada desa-desa yang memiliki potensi wisata ini, dengan dana desa mereka bisa memprogramkan itu, kami (Disparbud) hanya menunjukkan arah, mendampingi, memfasilitasi , kemudian bagaimana mencari peluang-peluang entah dari bantuan pemerintah pusat, maupun perusahaan-perusahaan BUMN melalui dana CSR nya", pungkasnya.

Reporter: Don

Rabu, 30 Juni 2021

SMANSA Soppeng Raih Juara Pertama Lomba Wajah Bahasa dan Perpustakaan Tingkat Sulsel

Kepala Sekolah SMAN 1 Watansoppeng Naharuddin, S.Pd, M.Pd (Ist).

Soppeng (Sulsel), Sigapnews.com,-SMAN 1 (Smansa) Soppeng berhasil meraih Juara I lomba Wajah Bahasa dan Juara I Perpustakaan yang Hampir bersamaan Tingkat Provinsi dan berhak mewakili Sul-Sel di Tingkat Nasional

Lomba Perpustakaan SLTA/MA sederajat bertujuan untuk meningkatkan kinerja mutu pengelolaan Perpustakaan serta meningkatkan peran perpustakaan sekolah/madrasah dalam proses pembelajaran untuk mencapai visi dan misi sekolah/ madrasah, serta untuk mewujudkan salah satu budaya positif di sekolah yakni budaya baca bagi siswa, pendidik dan tenaga kependidikan sekolah/madrasah.Rabu,(30/6/21).


Sementara Lomba Wajah Bahasa yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Selatan merupakan penilaian atas sikap positif terhadap pengutamaan penggunaan bahasa Indonesia sebagai bahasa negara di lingkungan sekolah, instansi pemerintahan, swasta maupun media massa.

Adapun penilaian yang dilakukan oleh Tim juri lomba Wajah Bahasa, lebih kepada tertib penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Mulai dari penulisan dan penggunaan bahasa Indonesia pada bidang sebagai nama instansi, nama gedung, nama pada ruang-ruang publik serta fasilitas umum yang ada di wilayah sekolah.


Kepala UPT SMAN 1 Soppeng Naharuddin, S.Pd.,M.Pd menyambut dengan rasa syukur
dan terus berbenah serta berinovasi dalam mengembangkan perpustakaan sehingga membuahkan hasil dengan predikat juara 1 Tingkat Provinsi Sulsel. Begitu pula halnya pada Lomba Wajah Bahasa yang juga mendapatkan predikat juara 1Tingkat Sulselbar yang telah di umumkan oleh panitia lomba wajah bahasa dan berharap penghargaan ini bisa memberikan motivasi untuk terus meningkatkan literasi dan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar di lingkungan SMAN 1 Soppeng.

"Mari terus bergerak dengan jiwa penuh kesucian hati dan keikhlasan dalam bekerja, membangun optimisme, meraih kesuksesan, untuk mewujudkan SMAN 1Soppeng yang berkarakter, berprestasi, dan berbudaya.

Humas SMA 1 Soppeng

Rabu, 16 Juni 2021

Lagi, Prof. Muhammad Zamrun Sebagai Pemenang Pemilihan Rektor UHO 2021

Prof. Muhammad Zamrun pertahanan rektor terpilih bersama Dekan Farmasi usai pemilihan Rektor Universitas Halu Oleo  (Ist).

Kendari (Sultra), Sigapnews.com,- Perhelatan Pemilihan Rektor (Pilrek) Universitas Halu Oleo (UHO) telah memasuki tahapan akhir, giat yang dihelat di gedung Sport Center UHO ini mendapatkan hasil rektor petahana Prof. Muhammad Zamrun menguguli jauh kandidat lainnya dan berhak memimpin UHO sekali lagi, (16/06/21).

Terpantau, pemilihan yang menyisakan tiga kandidat ini yakni, Prof.Dr. Muhammad Zamrun Firihu, S.Si., M.Si.,M.Sc, Prof. Buyung Sarita, S.E.,M.S.,Ph.D, dan Dr.Eng. Jamhir Safani, S.Si.,M.Si.

Ketiga kandidat ini akan memperebutkan 173,84 suara atau setara 174 suara yang terbagi dalam suara senat sebanyak 113 suara atau 65 %. Serta, suara Menteri pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi sebanyak 35 % atau setara 60,84 suara.

Dari data hasil pemilihan, rektor petahana Prof. Dr. Muhammad Zamrun berhasil memenangkan dan mendapatkan suara terbanyak dengan total 121 suara. Kemudian disusul Prof. Buyung Sarita, S.E.,M.S.,Ph.D sebanyak 26 suara serta Dr.Eng. Jamhir Safani, S.Si.,M.Si sebanyak 21 suara.

Kardono

Senin, 31 Mei 2021

Disdik Sulsel Bersama JSDI Kembangkan Eskul Pandu Digital di Sekolah

Virtual

Soppeng (Sulsel), Sigapnews.com,-Percepatan Transformasi Digital, Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan bekerjasama dengan JSDI (Jaringan Sekolah Digital Indonesia) melalui Satuan Tugas Nasional Pandu Digital, melaksanakan sosialisasi pembentukan dan pemberdayaan kegiatan ekstrakurikuler Pandu Digital lingkkup SMA/SMK/SLB se Sulawesi Selatan. Senin, (31/04/21)

Hal tersebut dimulai dengan penandatanganan perjanjian Kerjasama (PKS) pada saat peringatan hari pendidikan nasional 2 mei 2021 lalu, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan sosialisasi pembentukan kegiatan ekstrakurikuler secara daring senin siang 31 Mei 2021. 

Dalam sosialisasi tersebut Kepala Dinas Pendidikan provinsi Sulawesi selatan mengatakan, "program eskul pandu digital ini sejalan dengan arahan Plt. Gubernur untuk digitalisasi sekolah, pihak pemerintah berupaya untuk menyiapkan insfrastruktur TIK untuk aksesibilitas warga sekolah, sementara untuk penyiapan SDM digital peserta didik sangat terbantu dengan program JSDI melalui eskul pandu digital ini.

Lebih lanjut lagi, Prof. Muh. Jufri berharap program eskul pandu digital ini menjadi proses akselerasi pendayagunaan TIK yang lebih nyata, dan memperkaya kegiatan eskul pilihan di sekolah, sehingga menghimbau kiranya SMA/SMK/SLB negeri dan swasta dapat memprogramkan kegiatan eskul ini.

Sementara itu Koordinator Satgasnas Pandu Digital JSDI, sdr. Anshar menyatakan bahwa program eskul Pandu Digital ini merupakan customization program pandu digital oleh Kementerian komunikasi dan Informatika RI yang ditarik kedalam konteks pendidikan untuk menyiapkan SDM bertalenta digital mulai dari satuan pendidikan sebagai wadah pendidikan pertama dan utama.

Lebih lanjut disampaikan bahwa eskul pandu digital ini bertujuan untuk Mewujudkan Peserta Didik yang Berkompetensi Digital, Berkarakter Pancasila dan Berwawasan Global Menuju indonesia Emas tahun 2045.

Kegiatan sosialisasi eskul pandu digital ini diikuti oleh lebih dari 500 orang peserta melalui zoom meeting, dan untuk selanjutnya akan dilaksanakan rekrutmen calon guru pembina eskul pandu digital pada tanggal 5 Juni 2021 melalui seminar dan lokakarya (https://pandu.kominfo.go.id ) Bersama Kemkominfo RI, Kemdikbud RI, Relawan TIK Nasional Dinas Pendidikan Sul Sel, dan JSDI.

Humas JSDI Sulsel
© Copyright 2019 SIGAPNEWS.COM | All Right Reserved